Anda di halaman 1dari 4

YAYASAN INSAN MANDIRI

SMK BINA INSAN MANDIRI


KELOMPOK TEKNOLOGI DAN INDUSTRI DAN BISNIS DAN MANEJEMEN

Sumengko – Wringinanom – Gresik-Kode Pos 61176 Telp. (031) 998993512

KEPUTUSAN KEPALA SMK BINA INSAN MANDIRI


NOMOR : 030/S.M.K/B.I.M/III/2024
TENTANG

PENETAPAN KADER ANTI NARKOBA TAHUN 2024


SMK BINA INSAN MANDIRI

Menimbang : a. bahwa penyalahgunaan narkoba di Indonesia sudah mencapai tahap


darurat yang dapat merusak sendi-sendi perikehidupan bangsa;
b. bahwa Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran
Gelap Narkoba adalah menjadi tanggungjawab bersama dalam rangka
menyiapkan generasi emas dan berkualitas;
c. bahwa untuk melakukan upaya Pencegahan Pemberantasan
Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba di SMK
Bina Insan Mandiri maka perlu dibentuk Kader Anti
Narkoba dari kalangan
Peserta didik;
d. bahwa dengan mempertimbangkan point a,b dan c maka dipandang
perlu ditetapkan Kader Anti Narkoba melalui surat Keputusan Kepala
Sekolah;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika;


2. Peraturan Presiden Nomor 23 Tahun 2010 tentang Badan narkotika
Nasional;
3. Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2020 tentang Rencana Aksi Nasional
Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap
Narkoba;
4. Peraturan Kepala Bandan Narkotika Nasional Nomor 23 Tahun 2017
tentang Perubahan Kelima atas Peraturan Kepala Badan Narkotika
Nasional Nomor 03 Tahun 2015 tentang Organisasi dan tata Kerja
BNNP dan BNNK/Kota;
5. Peraturan Daerah Kabupaten Gresik Nomor 11 Tahun 2020
tentang Fasilitasi Pencegahan dan Penanggulangan Narkotika dan prekursor
narkotika;
6. Peraturan Bupati Kabupaten Gresik Nomor 10 Tahun 2023 tentang
Peraturan Pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Gresik
Nomor 11 Tahun 2020 tentang Fasilitasi Pencegahan dan
Penanggulangan Narkotika dan prekursor narkotika;
7. Komitmen Satuan Pendidikan untuk menghadirkan Sekolah yang bebas
narkoba;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : Keputusan Kepala S M K B i n a I n s a n M a n d i r i tentang Pembentukan


Kader Anti Narkoba Tahun 2024;
PERTAMA : menetapkan Peserta didik Kader Anti Narkoba Tahun 2024 sebagaimana
tercantum pada lampiran dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari
surat Keputusan ini

KEDUA : t ugas pokok dan fungsi Kader Anti Narkoba Tahun 2024 SMK Bina Insan
Mandiri, meliputi :
a. Pemberian informasi untuk Pencegahan awal
Memberikan informasi dan edukasi tentang bahaya narkoba kepada
kepada kalangan internal maupun eksternal baik secara langsung
maupun tidak langsung, misalnya melalui berbagai media agar terwujud
lingkungan bersih narkoba;
b. Mengenali faktor resiko pengedaran narkoba dilingkungan sekolah;
Mengenalkan faktor resiko adanya praktik penyalahgunaan narkoba
dilingkungan sekolah yaitu adanya perubahan perilaku individu dan
perubahan system sosial. Bentuk antisipasi dikembangkan melalui
pelaksanaan program;
c. Meyusun Metode Pengawasaan dan Pengendalian
Melakukan pengawasan dan pengendalian dengan menggunakan
berbagai metode dalam rangka pengendalian adanya potensi
pengedaran narkoba dilingkungan sekolah;
d. Melakukan deteksi dini
Tugas melakukan deteksi dini dalam rangka fungsinya untuk
memfasilitasi kebutuhan layanan terhadap korban penyalahgunaan
narkoba sejak dini;
e. Mengkordinasikan dengan Layanan yang tersedia Mengkoordinasikan
kebutuhan korban penyalahgunaan narkoba terhadap pelayanan yang
ada dalam rangka kemudahan layanan dan kecepatan akses;
KETIGA : Daftar Kader Anti Narkoba SMK Bina Insan Mandiri. terlampir, merupakan
bagian yang tidak terpisah dari Surat Keputusan ini
KEEMPAT : Segala pembiayaan kegiatan tersebut dibebankan pada sumber dana yang sesuai
ketentuan undang-undang yang berlaku
KELIMA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, dengan ketentuan apabila di
kemudian hari terdapat kekeliruan dalam keputusan ini akan diperbaiki
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Gresik
Pada tanggal : 25 Maret 2024

KEPALA SMK BINA INSAN MANDIRI

EVI INDAHSARI, S.Pd


Lampiran : SK Kader Anti NArkoba
Nomor : 030/S.M.K/B.I.M/2024
Tanggal : 25 Maret 2024

SUSUNAN KADER ANTI NARKOBA TAHUN 2024


SMK BINA INSAN MANDIRI

Keterangan :
NO. NAMA JABATAN KEDINASAN JABATAN DALAM
TUGAS
1. Evi Indahsari, S.Pd Kepala Sekolah Pelindung
2. Yunita Dwi Wiranti, S.Pd Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Pendamping
3. Nurul Kalimatus S, S.Kom Guru Bimbingan Konseling Pendamping
4. Ricky Efendi Siswa Ketua
5. Mario Apriliano Siswa Wakil
6. Siswa Anggota
7. Siswa Anggota
8. Siswa Anggota
9. Siswa Anggota
10. Siswa Anggota
11. Siswa Anggota
12. Siswa Anggota
13. Siswa Anggota
Jumlah Guru BK yang dilibatkan bisa lebih dari satu

KEPALA SMK BINA INSAN MANDIRI

EVI INDAHSARI, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai