Anda di halaman 1dari 1

Mencari judul dan metode penelitian untuk proposal S3 menjadi sesuatu yang

menyulitkan apabila belum mengetahui teknik untuk dapat mencari referensi yang
tepat. Nah ini beberapa langkah yang saya gunakan saat ini dan sangat membantu
untuk dapat menentukan judul, metode, dan juga novelty dalam sebuah proposal
penelitian.
.
1️⃣ Cari artikel jurnal yang sesuai dengan topik penelitian.
Untuk bidang education di Eric Journal
Web: https://eric.ed.gov/?journals
Atau bisa di google scholar:
https://scholar.google.com/
Gunakan Sci Hub jika kesulitan mendownload
.
2️⃣ Gunakan Exel dan buat tabel dengan kolom kesamping berisi:
Nomor, nama penulis, tahun, nama jurnal, judul artikel, dan metode penelitian.
.
3️⃣ Pada bagian metode penelitian, cari data secara spesifik mengenai:
Desain penelitian,
Metode yang digunakan,
Partisipan/populasi/sample dan jumlahnya,
Lokasi penelitian,
Teknik analisia data yang digunakan
Isi semua data jurnal yang diperoleh kedalam kolom spesifik tersebut.
.
4️⃣ membaca cepat dan scanning
Ketika sudah menemukan jurnal artikelnya, langsung saja scan dan cari keyword yang
sesuai dengan kolom yang sudah dibuat diatas untuk dapat mencari trend terhadap
metode penelitian yang telah digunakan.
.
5️⃣ cari setidaknya 30-50 jurnal dan kemudian isikan kedalam excel yang telah dibuat
khususnya mengenai trend metode dan judul penelitian. Dari hasil pencarian dan
sintesis tersebut, pasti akan dapat inspirasi metode yang umum dipakai dan judul
yang sedang trend saat ini.
.
Nah kurang lebih seperti itu. Kira2 penjelasannya mudah dipahami atau tidak?
.
Saya mau mengadakan pelatihan cara menghubungi supervisor S3 tanggal 4 April, yang
belum mendaftar komen "MAU" nanti dibantu cara gabungnya.
.
Terimakasih

Anda mungkin juga menyukai