Anda di halaman 1dari 8

DOKUMEN NEGARA

SANGAT RAHASIA

PEMERINTAH KABUPATEN GROBOGAN

DINAS PENDIDIKAN

SMP NEGERI 2 GUBUG

LATIHAN UJIAN SEKOLAH TINGKAT SMP

TAHUN PELAJARAN 2023/2024

LEMBAR SOAL
Mata Pelajaran : Prakarya

Satuan Pendidikan : SMP NEGERI 2 GUBUG

Hari/Tanggal :

Waktu : 90 menit

Kurikulum Acuan : Kurikulum 2013

Paket Soal : A

PETUNJUK UMUM

1. Isikan identitas Anda pada Lembar Jawaban Latihan Ujian Sekolah (Try Out) yang tersedia
sesuai petunjuk.
2. Jumlah soal sebanyak 40 butir Pilihan Ganda dan 5 Uraian.
3. Periksa dan bacalah setiap butir soal sebelum Anda menjawabnya.
4. Pilih jawaban yang benar dengan menghitamkan salah satu bulatan yang tersedia.
5. Laporkan kepada pengawas ujian apabila terdapat lembar soal yang kurang jelas, rusak atau
tidak lengkap.
6. Periksa kembali pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada pengawas ujian.
7. Lembar soal tidak boleh dicoret-coret.
8. Setiap bentuk kecurangan adalah pelanggaran.
9. Berdoalah sebelum mengerjakan soal.

I. PILIHAN GANDA

PETUNJUK KHUSUS:
Untuk soal nomor 1 sampai dengan 40, pilihlah jawaban yang paling tepat dengan memberikan
tanda silang (X) pada huruf A, B, C atau D pada lembar jawaban!
1. Kekayaan alam yang sangat melimpah, terutama bahan serat alam, tak sedik dimanfaatkan
untuk dibuat berbagai macam produk kerajinan, misalnya pakaian sepatu, tas dan berbagai
macam bentuk kerajinan. Pengertian kerajinan dari serat alam adalah....
A. kerajinan yang diproduksi dari bahan alam
B. kerajinan yang dibuat dari serat daun, batang atau akar tanaman
C. kerajinan yang terbuat dari campuran bahan alam dan sintetis
D. kerajinan yang lebih mengutamakan unsur alam daripada unsur buatan
2. Pak Joko ingin membuat sebuah produk kerajinan tapestri untuk dijual di pasar seni, beliau
menggunakan alat spanram atau bingkai untuk merentangkan benang-benang lungsi sebagai
jalur jalannya benang tenun atau pakan Berdasarkan hal tersebut maka teknik yang
dilakukan oleh pak Joko adalah
A. Menjahit
B. Menenun
C. Menyulam
D. Mengikat
3. Dari berbagai macam jenis serat, masing-masing serat mempunyai karakteristiknya sendiri.
Perhatikan data berikut ini yang menunjukkan karakteristik suatu jenis serat:
1. Licin
2. Kasar
3. Kurang dapat menyerap air
4. Mengkilap
Yang merupakan karakter dari serat sutera adalah
A. 1 dan 3
B. 2 dan 4
C. 2 dan 3
D. 1 dan 4
4. Berikut ini adalah serat dari daun yang digunakan untuk membuat produk kerajinan....
A. daun kamboja, daun beringin, daun nangka dan daun papaya
B. daun abaka, daun kamboja, daun singkong dan daun jambu
C. daun mendong daun nanas daun pandan berduri dan daun eceng gondok
D. daun singkong, daun abaka, daun melati dan daun jambu
5. Buah-buahan merupakan makanan penting dalam kehidupan sehari-hari kita, karena buah
memiliki kandungan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh. Buah segar dapat kita konsumsi
langsung tanpa proses pengolahan. Buah yang mengandung kadar air tinggi sangat tepat jika
dikonsumsi saat cuaca....
A. hujan
B. panas
C. badai
D. dingin
6. Buah segar setelah panen dapat menjadi matang hingga terjadi pembusukan. Proses
pematangan buah pada fase ini ditandai dengan perubahan warna, tekstur dan bau buah.
Berdasarkan proses pematangan, buah tersebut disebut buah....
A. klimaterik
B. nonklimaterik
C. tropis
D. subtropics
7. Kita sebagai bangsa Indonesia patut bangga memiliki kekayaan sumber daya buah- buahan
yang beraneka macam dan warna. Avocad memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan
kecantikan seperti menghaluskan kulit, menghilangkan kerutan dan membuat kulit nampak
lebih muda. Kandungan vitamin yang berfungsi untuk kesehatan dan kecantikan adalah....
A. A dan B
B. B dan C
C. B dan D
D. A dan E
8. Kerajinan dari gips banyak diminati orang karena dalam pembuatan sangat mudah maka
sebelum menjadi produk kerajinan yang bernilai, bentuk dari gips adalah
A. gas
B. cair
C. bubuk
D. padat
9. Sabun merupakan bahan lunak buatan yang dihasilkan dari zat kimia tertentu dan sering
digunakan sehari-hari sebagai bahan untuk membersihkan diri dan sebagai bahan
pembuatan dan berbagai produk kerajinan.
Teknik pembuatan kerajinan dari bahan sabun dapat dilakukan dengan cara....
A. memahat
B. mengukir
C. melebur
D. menyambung
10. Dibawah ini merupakan macam-macam bahan lunak alami maupun buatan
1. Tanah liat
2. Bubur kertas
3. Gips
4. Lilin
5. Kulit
6. Getah kayu
Berdasarkan data di atas, yang termasuk bahan lunak alami adalah....
A. 1. 2 dan 3
B. 2. 3 dan 4
C. 3. 4 dan 5
D. 1. 5 dan 6
11. Jenis clay yang terbuat dari bahan bubur kertas yang memiliki sifat mudah mengeras jika
diangin-anginkan adalah jenis clay....
A. Paper clay
B. Plastisin clay
C. Parafin clay
D. Polymer clay
12. Jenis tumbuhan golongan tanaman padi-padian yang dibudidayakan untuk menghasilkan
bulir-bulir berisi biji-bijian sebagai sebagai sumber karbohidrat adalah pengertian dari....
A. kacang-kacangan
B. umbi
C. Serealia
D. Sayuran
13. Tepung tapioka atau tepung kanji merupakan tepung yang berasal dari bahan pangan....
A. Umbi jalar
B. Talas
C. Kentang
D. singkong/umbi kayu
14. Keuntungan bahan pangan yang diolah menjadi banan pangan setengah jadi sebagai berikut,
kecuali....
A. menjadi bahan baku yang fleksibei untuk industri pengolahan lanjutan
B. menambah biaya penyimpanan
C. dapat dikemas lebih ringkas
D. menghemat ruangan dalam penyimpanan
15. Produk pangan yang dihasilkan ubi kayu menjadi produk pangan setengah jadi diantaranya
gaplex, tiwul instan, dan jenis-jenis tepung lainnya Tepung singkong yang dibuat secara
fermentasi disebut....
A. tepung terigu
B. tepung maizena
C. tepung moccaf
D. tepung tapioca
16. Beragam jenis kerajinan bahan keras alam dan buatan terlihat melalui produk yang tersebar
di berbagai daerah perkotaan dan pelosok desa berbagai jenis bahan keras yang disajikan
pada kerajianan seperti bahan keras kayu, bambu, rotan, kaleng, kaca dan sebagainya
Berdasarkan uraian di atas, pengertian kerajinan bahan keras yang paling tepat yaitu....
A. produk kerajinan yang menggunakan bahan dasar yang bersifat keras
B. kerajinan yang dibuat berdasarkan kreativitas dan kerja keras
C. produk kerajinan yang bahan dasarnya dari batu
D. kerajinan yang dibuat berdasarkan kreativitas dan kerja keras produk kerajinan yang
teknik pembuatannya dengan peralatan yang keras
17. Jenis bahan keras logam banyak dibuat sebagai perhiasan atau aksesoris, sebagai benda hias
dan fungsional lainnya seperti gelas, teko, dan nampan. Dalam proses pembuatan produk
kerajinan dari bahan logam menggunakan teknik
A. pengeringan
B. pengecatan
C. pemanasan
D. pendinginan
18. Produk kerajinan bahan keras merupakan produk kerajinan yang menggunakan bahan dasar
bersifat keras yaitu bersifat pejal solid, kuat, padat dan tidak mudah berubah bentuk.
Berikut ini yang termasuk di dalam bahan keras adalah….
A. besi rotan, tanah liat
B. batu, kayu, besi
C. tanah liat, bubur kertas, lilin
D. kayu, logam, sabun
19. Teknik penyambungan logam dengan cara mencairkan sebagian logam induk dan logam
pengisi dengan atau tanpa tekanan dan menghasilkan sambungan yang kontinu, merupakan
salah satu teknik dalam membuat kerajinan dari bahan keras yaitu....
A. glazur
B. cetak
C. bubut
D. las
20. Bahan keras yang digunakan untuk membuat kerajinan dapat diklasifikasikan menjadi dua
yaitu bahan keras alami dan buatan. Maksud dari bahan keras alami adalah....
A. bahan yang dapat diambil langsung dari alam
B. bahan yang mudah dibentuk untuk membuat benda kerajinan
C. bahan yang sulit dibentuk untuk membuat benda kerajinan
D. bahan yang harus diolah terlebih dahulu untuk membuat kerajinan
21. Perhatikan bahan-bahan kerajinan berikut ini
1. rolan
2. Bambu
3. Kerang
4. Fiberglass
5. emas
6. kayu
7. batu
8. tulang ikan
Yang termasuk kelompok bahan keras alami untuk membuat produk kerajinan adalah
A. 1-3-5-8
B. 1-2-6-7
C. 1-3-4-8
D. 2-5-8-7
22. Perhatikan tahapan pembuatan kerajinan berikut ini
1. Membuat benda sesuai dengan rancangan
2. Membuat rancangan
3. Mernyiapkan alat dan bahan
4. Finishing
Urutan yang tepat untuk membuat kerajinan dari bahan keras adalah....
A. 3-2-1-4
B. 1-2-3-4
C. 2-1-3-4
D. 4-3-2-1
23. Rotan merupakan palem berduri yang memanjat, bagian yang dimanfaatkan dari tanaman
rotan adalah kulit batangnya Jenis rotan yang hidup dan tumbuh pada tanah berbatu,
berpasir dan punggung gunung secara berumpun antara 30-50 batang adalah....
A. rotan semambu
B. rotan dahanan
C. rotan jermasin
D. rotan buyung
24. Teknik ukir adalah membentuk ornament sederhana yang diterapkan pada tanah liat batu
atau kayu dengan sistem gores dan tempel. Gambarnya tenggelam lebih rendah dali bidang
dasarnya merupakan hasil dari ukir....
A. cembung
B. rendah
C. cekung
D. tinggi
25. Membuat kerajinan kayu dapat dilakukan dengan berbagai teknik. Bagi masyarakat
Indonesia produk kerajinan kayu sudah lama ditekuni dan menjadi salah satu kekayaan seni
kriya yang dikenal hingga ke mancanegara. Setiap daerah di Nusantara memiliki teknik dan
finishing yang berbeda dalam pengerjaan kerajinan kayu ini, hal ini menambah keragaman
budaya Indonesia. Menekan permukaan benda mengikuti bentuk sesuai motif atau gambar
yang telah ditentukan merupakan cara melakukan dari teknik....
A. ukir tekan
B. ukir bubut
C. pahat
D. potong
26. Bahan pangan setengah jadi dari hasil perikanan dan peternakan tidak semuanya siap
dikonsumsi tetapi masih perlu pengolahan lebih lanjut untuk menjadi makanan siap saji atau
siap konsumsi Pengertian bahan pangan setengah jadi adalah....
A. bahan pangan matang yang sudah pernah diolah sebelumnya kemudian diawetkan
B. bahan pangan mentah yang telah mengalami pengolahan dengan cara pengawetan
C. bahan pangan matang yang telah mengalami beberapa proses pengolahan
D. bahan pangan mentah yang belum mengalami pengawetan dan langsung diolah
27. Jenis jenis bahan setengah jadi dari hasil perikanan dan peternakan sebagai bahan baku siap
konsumsi banyak jenisnya. Salah satunya adalah terasi. Terasi udang merupakan hasil olahan
setengah jadi dan hasil perikanan sering disebut dengan....
A. petis
B. dendeng
C. cornet
D. belacan
28. Telur asin adalah masakan yang berbahan dasar telur dengan cara diawetkan melalui cara
diasinkan (diberikan garam berlebih untuk menonaktifkan enzim perombak)
Di bawah ini yang merupakan ciri-ciri telur asin yang berkualitas tinggi adalah....
A. rasa asin yang menyengat
B. bau amis nyang menyengat
C. kuning telur yang berwarna agak kemerahan
D. mengeluarkan cairan saat digigit
29. Kepala ikan merupakan bahan pangan hasil samping dan produk perikanan yang memiliki
manfaat berikut ini, kecuali....
A. sulit olahannya
B. nilai gizi yang tinggi
C. memiliki nilai jual
D. rasa yang nikmat
30. Tehnik pengolahan makanan hasil samping dari bahan baku hasil perikanan dan peternakan
melalui beberapa proses. Dibawah ini yang bukan merupakan proses dalam teknik
pengolahan makanan hasil samping bahan baku perikanan dari peternakan adalah....
A. penggorengan
B. peragian
C. perebusan
D. Pengeringan
31. Pengertian produk pangan setengan jadi dari hasil peternakan/perikanan adalah bahan
pangan yang....
A. mudah pengolahannya
B. memurlukan pengolahan lanjutan
C. memerlukan kemasan khusua
D. memiliki nilai jual lebih tinggi
32. Yang dimaksud dengan bahan pangan setengah jadi yaitu bahan pangan yang....
A. masih dalam kemasan plastik
B. memerlukan proses lanjutan untuk jadi makanan siap saji
C. memerlukan pengawetan untuk menambah nilai jual
D. diawetkan agar mudah diolah lagi
33. Yang dimaksud dengan saute adalah....
A. memasak dengan menggoreng dalam minyak
B. memasak dengan sedikit air
C. memasak dengan sedikit minyak
D. memasak dengan uap air panas
34. Di bawah ini yang bukan merupakan bahan kimia untuk pengawetan makanan adalah....
A. asam laktat
B. garam
C. gula
D. formalin
35. Salah satu pengawetan dengan pengeringan yang benar adalah....
A. menggoreng
B. menjemur
C. memasak
D. memanggang
36. Tujuan utama dari pengawetan pangan adalah....
A. untuk memperpanjang masa simpan
B. agar aman dimakan
C. agar penampilannya menarik
D. untuk menghilangkan bakteri
37. Tahapan akhir dari pengolahan makanan adalah....
A. penjualan
B. penyajian dan kemasan
C. promosi
D. penyimpanan
38. Perlengkapan yang digunakan pada praktek memasak sebagai keselamatan kerja yang
berfungsi melindungi pakaian agar tidak kotor adalah....
A. cempal
B. celemek
C. tudung saji
D. kaos tangan
39. Berikut ini yang merupakan kemasan sekunder adalah.....
A. botol plasti air mineral
B. container untuk apel
C. kantong plastic untuk bawang
D. kemasan krat untuk sirup dalam botol
40. Berikut ini fungsi dari kemasan yaitu ....
A. pembelian, penjualan, pemasaran
B. penganganan, periklanan, penjualan
C. perlindungan, penanganan, pemasaran
D. periklanan, pemasaran, perindustrian

II. URAIAN

PETUNJUK KHUSUS :

Jawablah pertanyaan di bawah dengan benar!

41. Tuliskan penjelasan istilah jenis bahan kerajinan


a. Keramik
b. Kayu
c. Batu
42. Tuliskan empat macam manfaat pengemasan!
43. Tuliskan perbedaan merebus dan mengukus!
44. Tuliskan pengertian kerajinan berbasis media campurani!
45. Tuliskan empat manfaat tepung rumput laut!

Anda mungkin juga menyukai