Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN

KOTAK TISU KREASI TAPIS

Disusun Oleh :
Kelompok 2
1. Abrelitita Vanesa (1)
2. Dhika Aditya (12)
3. Fadhillah Noor Alifya (16)
4. Friza Nabilah Safitri (19)
5. Shofi Susanti (33)

Kelas : XII IPA 5

Mata Pelajaran : Seni Budaya

SMA NEGERI 1 TUMIJAJAR


TP. 2023/2024

KOTAK TISU KREASI TAPIS


A. Fungsi

● Tempat tisu berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan serta menyediakan tisu dan
dapat memudahkan dalam kegiatan sehari-hari jika diletakkan pada meja makan.
● Kreasi kotak tisu dari kain tapis selain memiliki unsur terapan juga memuat unsur
estetis untuk mempercantik ruangan.

B. Alat dan Bahan

Alat :
● Gunting
● Meteran kain
● Lem tembak

Bahan :
● Kotak tisu
● Kain tapis
● Renda
● Manik-manik dan hiasan lainnya

C. Langkah-langkah :
1. Siapkan alat dan bahan yang akan digunakan dalam proses pembuatan.
2. Ukur kain tapis sesuai keliling kotak tisu dan potong kain tapis sesuai ukuran kotak
tisu.
3. Tempelkan kain tapis pada kotak tisu menggunakan lem tembak hingga kotak tisu
tertutupi sekelilingnya.
4. Selanjutnya ukur kain tapis sesuai dengan tutup kotak tisu dan beri lubang pada
bagian tengahnya.
5. Tempelkan pada tutup kotak tisu menggunakan lem tembak.
6. Hiaslah bagian pinggir kotak tisu dengan renda yang telah disediakan dan tempelkan
kembali menggunakan lem tembak.
7. Tambahkan manik-manik dan hiasan lainnya agar terlihat lebih indah.
8. Kotak tisu kreasi tapis pun telah selesai dibuat dan dapat digunakan.

Anda mungkin juga menyukai