Anda di halaman 1dari 2

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

UPTD SDN WEBSITEEDUKASI.COM


PENILAIAN TENGAH SEMESTER 1
TAHUN PELAJARAN 20../20..

Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani, Olah Raga dan Kesehatan


Kelas / Semester : IV / I
Hari / Tanggal :
Waktu :
Nama / No.Absen :

I. Berilah tanda silang ( x ) pada huruf a, b, c atau d di depan


jawaban yang benar !
1. Andi dan teman-teman berlatih sepak bola di lapangan. Andi mengarahkan bola
kepada Tono menggunakan kaki bagian dalam. Gerakan yang dilakukan Andi
disebut ...
a. menggiring bola c. melempar bola
b. mengumpan bola d. menangkap bola
2. Yadi mengoper bola kepada Ruli dengan kaki bagian dalam. Ruli menghentikan
bola tersebut. Gerakan menghentikan bola dikenal dengan istilah ...
a. mengumpan c. mengontrol
b. menembak d. menyundul
3. Gerakan menendang bola ke arah gawang lawan disebut ...
a. mengoper c. menyundul
b. mengontrol d. menembak
4. Dalam permainan sepak bola, jika bola melewati garis tepi lapangan disebut
dengan istilah ....
a. outball c. kick off
b. offide d. handball
5. Gerak memukul bola diarahkan kepada teman satu regu dalam permainan bola voli
disebut ....
a. passing c. smes
b. servis d. blocking
6. Batas kedua regu dalam permainan bola voli adalah ....
a. papan skor c. tiang
b. papan skor d. net
7. Pada permaianan bola voli terdapat gerak lokomotor dan nonlokomotor. Berikut
yang termasuk gerak nonlokomotor yaitu ....
a. menekuk lutut c. memukul bola atas
b. memantulkan bola d. memukul bola bawah
8. Memukul bola dalam permainan bola voli termasuk gerak ....
a. manipulatif c. nonmanipulatif
b. lokomotor d. nonlokomotor
9. Yola bermain bola voli bersama teman-temannya. Yola melakukan gerakan
menekuk lutut sambil memukul bola. Dilihat dari sifatnya, gerakan yang dilakukan
Yola termasuk gerak ....
a. manipulatif c. nonmanipulatif
b. lokomotor d. Nonlokomotor
10. Dodi dan beberapa temannya bermain kasti. Dodi melakukan gerakan berlari
menuju tiang hinggap ketiga. Berlari termasuk gerakan ..
a. manipulatif c. nonmanipulatif
b. lokomotor d. nonlokomotor
11. Pemain yang bertugas mengumpan bola kepada pemukul adalah ...
a. pemukul c. penjaga
b. pelempar d. pelambung
12. Pada permainan tenis meja terkandung gerak dasar manipulatif yaitu ...
a. menghindari lawan c. menekuk
b. memukul bola d. meliuk
13. Salah satu gerak dasar lokomotor dalam tenis meja adalah ...
a. memukul boal c. menangkap bola
b. berjalan d. mengayun lengan
14. Bayu melakukan variasi latihan memantulkan bola pingpong. Variasi latihan
memantulkan bola ke tembok melatih ...
a. kekuatan c. keterampilan
b. kecepatan d. daya tahan
15. Jenis permainan bola kecil yang bersifat tradisionoal adalah ...
a. kasti c. tenis meja
b. rounders d. softball

II. isilah titik-titik di bawah ini dengan benar !


1. Permainan sepak bola dimainkan .... tim
2. Dedi dan beberapa temannya bermain sepak bola. Dedi melakukan gerak
menendang bola ke gawang. Gerak dasar ini termasuk gerak ....
3. Teknik dasar bola voli yang berfungsi sebagai pertahanan adalah ....
4. Jumlah pemain bola voli satu regu terdiri ... orang
5. Memantulkan bola basket di tempat termasuk gerak dasar ...

III. Jawablah pertanyaan di bawah ini !


1. Sebutkan 3 teknik dasar permainan voli yang termasuk gerak manipulatif !
2. Sebutkan 3 teknik dasar permaian sepak bola yang termasuk gerak lokomotor!
3. Sebutkan 3 teknik dasar permainan kasti yang merupakan gerakan manipulatif
4. Sebutkan 2 alat perlengkapan permainan kasti !
5. Sebutkan 3 macam pukulan dalam permainan tenis meja !

Anda mungkin juga menyukai