Anda di halaman 1dari 1

b.

Auditor eksternal adalah badan terpisah dari perusahaan, yang dipilih oleh RUPS dari
daftar auditor yang diberi wewenang oleh Kementerian Keuangan untuk mengaudit
laporan keuangan perusahaan terbuka, menyiapkan laporan auditor, dan
menyerahkan laporan tersebut kepada Direksi.
Hubungan audit internal dan eksternal
Komite Audit dengan audit internal dan audit eksternal mempunyai hubungan dalam
melakukan pengawasan atas kegiatan operasional perusahaan dan membantu dewan
komisaris. Audit internal dan audit eksternal terpisah dari komite audit, audit internal dan audit
eksternal memiliki peran masing-masing mencangkup keuangan perusahaan. Audit internal
bertanggung jawab untuk memastikan bahwa pengendalian internal memadai dan efektif, dan
dengan demikian mampu melindungi organisasi dari kerugian. Sedangkan, auditor eksternal
memiliki peran dalam menyatakan pendapat tentang apakah laporan keuangan perusahaan
disusun sesuai dengan kerangka pelaporan keuangan yang teridentifikasi dan apakah laporan
tersebut dapat diandalkan.
5) Komite Remunerasi dan Nominasi
a. Komite Remunerasi bertugas memberikan imbalan yang ditetapkan dan diberikan
kepada anggota Direksi, anggota Dewan Komisaris dan/atau Pegawai baik yang
bersifat tetap maupun variabel dalam bentuk tunai maupun tidak tunai sesuai dengan
tugas, wewenang, dan tanggung jawabnya.
b. Komite Nominasi bertugas dalam pengusulan seseorang untuk diangkat dalam
jabatan sebagai anggota Direksi atau anggota Dewan Komisaris bersama dengan
Komite Remunerasi.

4. Alur Pengajuan Nominasi


1) Tahap Pengusulan
- Pengusulan calon anggota Dewan Komisaris dan Direksi dari Pemegang
Saham/Direksi/Komisaris.
- Penyampaian usulan calon ke Komite Remunerasi dan Nominasi.
2) Tahap Seleksi dan Rekomendasi
- Proses seleksi oleh Komite Remunerasi dan Nominasi, meliputi analisis
kompetensi dan latar belakang kandidat, serta wawancara jika diperlukan.
- Pengajuan proses Fit & Proper Test ke OJK.
- Persetujuan dari OJK.
- Penyampaian rekomendasi dari Komite Remunerasi dan Nominasi ke
Dewan Komisaris.
- Dewan Komisaris mengusulkan rekomendasi calon dalam RUPS.
3) Tahap Keputusan
- Hasil keputusan RUPS terkait susunan anggota Dewan Komisaris dan Direksi
yang baru.
- Pemberitahuan perubahan susunan anggota Dewan Komisaris dan Direksi
yang baru kepada OJK.

Anda mungkin juga menyukai