Anda di halaman 1dari 2

Bocoran Kolaborasi Mobile Legends X Jujutsu Kaisen, Rilis Sebentar

Lagi?
Siapa nih yang disini pernah menonton anime Jujutsu Kaisen? Wah pasti sangat seru bukan,
menghadirkan dunia yang penuh intrik dan juga perlawanan melawan makhluk halus. Lalu
bagaimana jadinya apabila game memiliki konsep yang sama dengan anime? Tepat sekali, itulah
yang akan terjadi pada game Mobile Legends.
Baru-baru ini sebuah bocoran informasi terkait kolaborasi Moonton dengan anime mulai
merebak, salah satu anime yang kuat prediksinya ialah Jujutsu Kaisen. Identik dengan dunia
magic tentunya hal tersebut juga didukung oleh hero-hero yang memeriahkan Mobile Legends.
Lantas kapan kolaborasi tersebut dijadwalkan dan siapa saja hero yang mendapatkan peran
sebagai pemilik skin Jujutsu? Cek informasi lengkapnya berikut!
Mobile Legends X Jujutsu Kaisen
Sebelum masuk ke topik utamanya, anime Jujutsu Kaisen terbilang naik daun akhir-akhir ini. Hal
tersebut yang akhirnya membuat Moonton selaku pengembang game untuk melakukan
kolaborasi agar semakin tenar dan saling mutualisme.
Anime Jujutsu Kaisen sendiri bercerita mengenai seorang murid yang memakan kutukan iblis
legendaris Ryoumen Sukuna, hal tersebut mengakibatkan hidupnya berubah total. Sang tokoh
utama ialah Itadori Yuji sebagai wadah dari jiwa iblis Sukuna, ia bersama teman-temannya yakni
Nobara Kugisaki dan Megumi Fushiguro harus melawan kutukan jahat demi bertahan hidup.
Dalam kesehariannya mereka ditemani sang guru sekaligus penguasa kutukan terkuat yakni
Gojo Satoru.
Kembali ke topik utama, kolaborasi Mobile Legends dan Jujutsu Kaisen ini terbilang sangat
menarik dan sangat ditunggu oleh para penggemar. Pasalnya selain menjadi anime pertama
yang berkolaborasi dengan Moonton, Jujutsu Kaisen memiliki cerita yang kompleks dan
berkesinambungan dengan skill hero di Mobile Legends. Pihak Moonton sendiri sudah
memastikan bahwa para Forsaken Light lah yang akan mendapatkan series skin kolaborasi
tersebut.
Mereka ialah Xavier (Gojo Satoru), Julian (Megumi Fushiguro), Melissa (Nobara Kugisaki) dan
yang terakhir ialah Yin (Itadori Yuji). Keempat anggota Forsaken Light tersebut masing-masing
memiliki skill yang sama dengan versi anime, sehingga sangat lebih dari kata cocok untuk
menerima skin kolaborasi tersebut.
Untuk jadwal rilisnya, skin Jujutsu Kaisen akan muncul pada tanggal 18 Februari 2023. Jadi
mumpung masih ada waktu pastikan diamond kalian terisi ya! Karena skin-skin ini memiliki efek
yang tak pernah dibayangkan sebelumnya, sehingga sangat worth it untuk dicoba.
Untuk cara mendapatkan skinnya, kolaborasi Mobile Legends dengan Jujutsu Kaisen kali ini
berbentuk gacha mirip dengan event Aspirants. Mungkin akan memakan hingga 4000-5000
diamond untuk mendapatkan salah satu series skinnya, tetapi dijamin ga mengecewakan.
Bagaimana berminat untuk memilikinya?

Anda mungkin juga menyukai