Anda di halaman 1dari 7

I.

Pilihlah jawaban yang benar dengan memberikan tanda silang (X) pada huruf A, B, C, atau D pada
lembar jawaban yang tersedia !

1. Pentingnya hidup dalam keberagaman di lingkungan sekolah adalah ….


a. Siswa akan saling menghargai dan menghormati
b. Siswa akan peduli dengan lingkungannya.
c. Siswa merasa takut datang ke sekolah
d. Pertemanan menjadi kurang harmonis

2. SD Teladan akan mengadakan pentas seni budaya. Setiap kelas akan menampilkan tarian daerah yang
berbeda. Kelas 5 akan menampilkan tari pendet dari Bali. Kelas 6 akan menampilkan topeng dari
Betawi. Perilaku yang mencerminkan keragaman budaya bangsa Indonesia dalam bingkai Bhineka
Tunggal Ika adalah ….
a. Siswa kelas 5 hanya menyaksikan pertunjukan tari pendet
b. Siswa kelas 6 hanya menyaksikan pertunjukan tari topeng
c. Semua siswa menyaksikan seluruh pertunjukan dengan antusias
d. Semua siswa kurang tertarik menyaksikan tarian daerah.

3. Beberapa kebudayaan daerah mulai pudar terkikis oleh budaya yang berasal dari luar negeri. Oleh
karena itu, sebagai generasi penerus bangsa kita harus melestarikan budaya daerah dengan cara ….
a. Berbicara menggunakan bahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari.
b. Menampilkan tarian hip-hop dalam acara ulang tahun
c. Mementaskan kesenian daerah ketika peringatan hari besar nasional
d. Menyanyikan lagu barat dalam kontes menyanyi yang diadakan oleh sekolah

4. Mencintai keanekaragaman seni dan budaya yang dimiliki oleh bangsa Indonesia, merupakan tanggung
jawab kita semua. Oleh karena itu, menjaga dan melestarikan budaya daerah harus dilakukan agar tidak
….
a. dipelajari oleh bangsa lain
b. dinikmati oleh bangsa lain
c. dicuri atau ditiru oleh bangsa lain
d. dikunjungi oleh bangsa lain

5. Perhatikan pernyataan – pernyataan berikut !


NO PERNYATAAN
1. Penjajahan di atas dunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan
perikeadilan
2. Mencerdaskan kehidupan bangsa
3. Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
4. Mengantarkan rakyat Indonesia ke depan pintu gerbang Indonesia yang merdeka, berdaulat,
adil, dan makmur.
5. Ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan
keadilan sosial.
Tujuan NKRI berdasarkan pembukaan UUD 1945 Alenia ke IV ditunjukkan pada tabel dengan nomor
….
a. 1, 2, dan 3
b. 1,3, dan 4
c. 2, 3, dan 5
d. 3, 4, dan 5

6. Bunyi pasal 1 ayat (1) dalam UUD Tahun 1945 adalah ….


a. Negara Indonesia dikepalai oleh presiden
b. Negara Indonesia ialah Negara Kesatuan yang berbentuk Republik
c. Negara Indonesia adalah negara hukum
d. Kedaulatan negara berada di tangan rakyat dan dilaksanakan menurut UUD
7. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut !
NO PERNYATAAN
1 Menghargai dan menghormati seluruh orang yang ada di lingkungan sekolah.
2 Mementingkan kepentingan pribadi
3 Membantu teman memberikan jawaban saat ujian sekolah
4 Bersama-sama membantu membersihkan lingkungan sekolah.
5 Menyemangati satu sama lain agar rajin belajar.

Perilaku yang mencerminkan nilai persatuan di lingkungan sekolah ditunjukkan dengan nomor … .
a. 1, 2, dan 3
b. 1, 4, dan 5
c. 2, 3, dan 5
d. 2, 4, dan 5

8. Perhatikan gambar!

Tindakan yang harus dilakukan jika ada teman yang mengalami musibah tersebut adalah … .
a. Menasihatinya agar selalu menjaga kebersihan supaya tidak banjir
b. Membiarkannya karena sudah biasa terjadi banjir.
c. Mendekatinya, dan menanyakan keadaannya
d. Mengajak teman lain menggalan dana untuk memberi bantuan

9. Perilaku menjaga persatuan dan kesatuan yang dapat dilakukan dalam kehidupan di masyarakat
adalah ....
a. melakukan ibadah bersama dengan agama yang berbeda
b. melakukan kerja bakti bersama membersihkan saluran air
c. tolong menolong dengan sesama suku
d. Malas ikut serta ronda malam karena kesibukan

10. Masyarakat Desa Wonosari adalah masyarakat yang terdiri dari beragam suku dan agama. Meskipun
berbeda suku dan agama masyarakat bisa hidup damai, selalu membina gotong royong, dan saling
menghargai satu dengan lainnya. Jika ada hari besar nasional, setiap warga saling mendukung dan
membantu terlaksananya kegiatan tersebut agar bisa berjalan dengan baik.
Kondisi masyarakan Desa Sukamaju yang hidup tenteram, aman, dan sejahtera dapat tercipta karena
adanya faktor-faktor pendukung di bawah ini, yaitu ….
a. Mengedepankan toleransi dan saling menghargai segala perbedaan yang ada
b. Mengutamakan kepentingan pribadi dan golongan di atas kepentingan umum
c. Mengembangkan sikap individualisme untuk menjaga jarak dengan masyarakat lain
d. Membatasi kontak langsung dengan agama lain sehingga tidak menimbulkan masalah

11. Nilai persatuan dan kesatuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara dapat diwujudkan dengan
hal berikut yaitu ….
A. Mendukung adanya kegiatan pengenalan budaya dan kesenian di daerahnya
B. Mementingkan budaya daerahnya dari pada budaya daerah lain
C. Membina hubungan baik dngan pihak – pihak yang mendukung golongannya
D. Mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan kebudayaan nasional
12. Pada tanggal 4 Desember 2021 di Indonesia terjadi sebuah musibah yaitu erupsi Gunung Semeru di
Jawa Timur. Gunung Semeru erupsi mengeluarkan guguran awan panas hingga lahar dingin ini
menghancurkan ratusan bangunan, merenggut nyawa sejumlah warga hingga ternak mati terjebak
dalam abu vulkanik. Banyak sukarelawan yang membantu disana, ada menyumbangkan tenaga untuk
evakuasi korban, pengobatan, pemulihan mental karena trauma dan lain-lain.Tak ketinggalan juga,
di setiap sekolah dan instansi-instansi pemerintah dihimbau untuk mengumpulkan sumbangan
seikhlasnya agar meringankan penderitaan mereka.

Berdasarkan teks tersebut, makna yang sesuai dengan sila ke 3 Pancasila adalah … .
a. Mensyukuri atas nikmat yang Tuhan berikan dengan terhindar dari bencana
b. Ketepatan dalam pengambilan keputusan dalam penanganan bencana
c. Saling bahu membahu kerjasama memberikan pertolongan bagi korban bencana
d. Toleransi terhadap penderitaan orang lain dengan memberikan bantuan

13. Pak Made beragama Hindu, rumahnya terletak di dekat masjid. Menjelang hari raya Idul Fitri, umat
muslim mengadakan takbiran sambil memukul bedug hingga pagi. Pak Made memaklumi kegiatan
yang dilakukan setahun sekali tersebut. Pak Made menyediakan halaman rumahnya sebagai tempat
parkir orang – orang yang ingin ke masjid.
Berdasarkan cerita tersebut, perilaku tokoh menggambarkam makna yang sesuai dengan sila
pertama Pancasila adalah … .
a. Mempercayai adanya Tuhan Yang Maha esa
b. Toleransi antar umat beragama
c. Ikut beribadah hari raya agama lain
d. Melarang oranglain merayakan hari raya agamanya

14. Perhatikan tabel berikut !


NO MAKNA NILAI PANCASILA
1 Hormat menghormati antar umat beragama
2 Memperlakukan manusia sesuai dengan harkat dan martabatnya
3 Saling membantu sesama yang tertimpa musibah
4 Bekerjasama menjaga keamanan lingkungan
5 Mengembangkan sikap saling mencintai sesama manusia
Makna yang sesuai dengan pengamalan sila kedua Pancasila ditunjukkan dengan nomor … .
a. 1, 2, dan 3
b. 2, 3, dan 4
c. 2, 3, dan 5
d. 3, 4, dan 5

15. Perhatikan tabel berikut !


NO NILAI – NILAI PANCASILA
1 Ketuhanan
2 Keadilan
3 Nasionalisme
4 Persatuan
5 Kemanusiaan
6 Rela berkorban
Nilai-nilai yang sesuai dengan sila ketiga Pancasila adalah … .
a. 1, 2, dan 4
b. 2, 3, dan 4
c. 2, 4, dan 6
d. 3, 4, dan 6

16. Nilai yang terkandung dalam sila keempat Pancasila antara lain ….
a. Mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan dalam bertindak dan bersikap
b. Senantiasa membela kebenaran dan menjunjung tinggi keadilan
c. Memberikan kebebasan dan keamanan dalam memeluk dan beribadah menurut kepercayaan
agamanya masing-masing
d. Setiap persoalan dan permasalahan diputuskan secara bersama, disetujui bersama, dan diselesaikan
secara bersama-sama
17. Proklamasi Kemerdekaan yang telah dikumandakan oleh proklamator kita memiliki makna yang
sangat besar bagi bangsa Indonesia. Pernyataan yang tepat tentang makna Negara Kesatuan
Republik (NKRI) Indonesia adalah ….
a. Terbentuknya negara tersebut melalui proses yang singkat dan sedikit perjuangan.
b. Proklamasi adalah awal terbentuknya NKRI hasil pemberian Jepang setelah kalah perang kepada
rakyat Indonesia
c. Negara Indonesia terbentuk setelah proklamasi sehingga bebas dari penjajahan dan berakhirnya
perjuangan bangsa.
d. Proklamasi adalah awal terbentuknya NKRI hasil perjuangan, persatuan dan kesatuan dari seluruh
rakyat dan para pendiri bangsa

18. Manfaat dari nilai persatuan di lingkungan rumah antara lain ….


a. Munculnya tenggang rasa dan toleransi antaranggota keluarga
b. Persahabatan dengan oranglain menjadi erat
c. Suasana harmonis yang kurang tercipta
d. Sikap saling berempati tidak terwujud antaranggota keluarga

19. Nilai yang terkandung dalam sila kelima Pancasila ditunjukkan pada gambar ….

a. C.

b. D.

20. Perhatika tabel berikut !


KELOMPOK 1 KELOMPOK 2 KELOMPOK 3 KELOMPOK 4
Beribadah sesuai Mengambil keputusan Berbagi makanan Menghargai hasil karya
dengan agama dengan musyawarah dengan teman yang teman
masing-masing tidak mampu.
Menjaga ketertiban Pemilihan ketua dan Menjenguk teman Melaksanakan hak dan
dan keamanan pengurus kelas. yang sedang sakit kewajiban dengan
antarumat beragama seimbang
Menghormati orang Menghargai pendapat Gemar melakukan Selalu bertindak adil
yang sedang beribadah orang lain kegiatan kemanusiaan kepada oranglain
Kelompok perilaku yang sesuai dengan sila pertama Pancasila adalah … .
a. Kelompok 1
b. Kelompok 2
c. Kelompok 3
d. Kelompok 4

21. Perilaku di lingkungan rumah yang sesuai dengan nilai sila kedua Pancasila adalah ....
a. Mengumpulkan dana untuk membantu tetangga yang terkena musibah
b. Berbicara dengan sopan dan bersikap santun di lingkungan keluarga
c. Menjalin pertemanan dengan siapapun tanpa membedakan
d. Menjadi relawan membantu korban bencana alam
22. Perhatikan tabel berikut !
NO Perilaku di Sekolah
1 melakukan piket kelas bersama teman
2 membantu teman yang mengerjakan ulangan
3 Menjaga kerukunan dan kekompakan dengan
teman bermain
4 Mematuhi tata tertib sekolah
5 mengejek teman yang berbeda suku

Perilaku yang sesuai dengan pengamalan sila ketiga Pancasila di lingkungan sekolah ditunjukkan
nomor ….
a. 1,3, dan 4
b. 1, 3, dan 5
c. 2, 3, dan 4
d. 3,4, dan 5

23. Warga desa Makmur sedang mengadakan pertemuan untuk membahas acara peringatan hari
Kemerdekaan Republik Indonesia. Pak Udin selaku Kepala Desa Makmur meminta masukan dari
warganya. Berbagai pendapat dilontarkan oleh para warga Desa Makmur.
Perilaku yang sesuai sila keempat Pancasila dalam menanggapi perbedaan pendapat warga tersebut
adalah ….
a. mengabaikan pendapatnya warga karena tidak berkualitas.
b. mendengarkan pendapat para pejabat saja.
c. teguh pada pendapat sendiri,tidak menerima masukan lain.
d. menghargai berbagai perbedaan pendapat.

24.

Perilaku yang sesuia dengan sila kelima Pancasila dari kegiatan masyarakat tersebut adalah … .
a. Memilih pekerjaan yang ringan dan tidak beresiko.
b. Melaksanakan tugas yang sudah dibagikan oleh ketua kerja bakti dengan sebaik-baiknya.
c. Membayar dan meminta orang lain untuk menggatikan pekerjaan tersebut.
d. Tidak menghadiri kegiatan kemasyarakatan tersebut.

25. Bhinneka Tunggal Ika merupakan alat pemersatu bangsa. Hal ini karena Bhinneka Tunggal Ika
bermakna ....
a. walaupun berbeda-beda suku, ras, dan agama tetapi tetap satu.
b. bersatu bagi yang tidak berbeda suku, ras, dan agama.
c. membeda-bedakan suku, ras dan agama.
d. membeda-bedakan budaya, adat, dan tradisi.

26. Berikut ini contoh kegiatan yang dapat memperkokoh persatuan dalam bingkai Bhineka Tunggal Ika
di masyarakat adalah ….
a. Menggalang dana sosial hanya diperuntukan untuk golongannya
b. Kerja bakti membersihkan lingkungan sekitar secara berkala
c. Mengadakan festival budaya hanya untuk daerahnya sendiri
d. Pendapat yang diterima hanya golongan orang tertentu
27. Meskipun warga di Kampung Melati berbeda suku dan agama, kebersamaan begitu kental terlihat
dalam keseharian mereka. Bersama warga lain di Kampung Melati Pak Banu dan kawan-kawan setiap
akhir pecan berkumpul di balai utama kampong. Biasanya selain berolahraga bersama, mereka juga
kerap berkeliling ke rumah-rumah warga membantu melakukan berbagai hal yang dibutuhkan warga.
Mereka juga giat melaksanakan kerja bakti membersihkan lingkungan.
Perilaku yang mencerminkan persatuan bangsa di lingkungan masyarakat tersebut adalah ….
a. Aktif dalam kegiatan seluruh agama yang ada di masyarakat.
b. Disiplin dalam melaksanakan peraturan RT
c. Mengharagai seseorang berdasarkan tingkat ekonominya.
d. Kerjasama dan saling membantu antarwarga

28. Banyak manfaat yang dapat kita peroleh dari melestarikan kebudayaan daerah. Salah satunya adalah
….
a. Budaya daerah akan terkikis oleh budaya asing
b. Kebudayaan nasional semakin beragam
c. Mencegah budaya daerah menggeser budaya asing
d. Memperkaya budaya nasional yang dipadukan dengan budaya asing

29. Semangat kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari harus digiatkan di masyarakat sebab sangat
bermanfaat untuk ....
a. Memecah belah kehidupan masyarakat
b. Menghambat tercapainya masyarakat yang aman dan damai
c. Menumbuhan sikap nasionalisme dan toleransi
d. Menumbuhkan sikap individualisme

II. Isilah soal di bawah ini dengan jawaban yang tepat !


30. Di balai desa sedang diadakan pemilihan ketua RT. Pak Toni sebagai ketua RT sebelumnya
memimpin acara tersebut. Suasana sangat ramai saat musyawarah berlangsung. Akhirnya, Pak Abdi
terpilih sebagai ketua RT yang baru. Hanya Pak Budi yang tidak setuju dengan hasil keputusan
tersebut. Sikap yang seharusnya dilakukan oleh Pak Budi sesuai nilai sila keempat Pancasila adalah

31. Indonesia adalah negara kaya dan memiliki budaya yang sangat terkenal di dunia. Oleh karena itu
kita harus bangga dan mencintainya. Contoh bentuk cinta tanah air yang bisa dilakukan di lingkungan
sekolah adalah ....
32. Salah satu contoh perilaku yang dapat memperkokoh semangat kebangsaan dalam kehidupan sehari-
hari adalah…
33. Perhatikan naskah teks Sumpah Pemuda berikut!

Makna yang terkandung dalam teks Sumpah Pemuda tersebut adalah ....
34. Perhatikan gambar!

Tari pada gambar tersebut berasal dari daerah ….


III. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar !

26. Pak Norman adalah pengusaha keripik singkong. Bahan baku singkong ia dapat dengan membeli
membeli singkong dari petani sekitar. Singkong tersebut ia olah menjadi keripik singkong dengan
aneka rasa yang banyak peminatnya. Untuk usahanya tersebut ia berhasil merangkul banyak pekerja.
Dari ilustrasi tersebut menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia memiliki keberagaman dalam
bidang ekonomi yang saling mendukung satu sama lain.
Tuliskan 3 manfaat dari keberagaman di bidang ekonomi tersebut !
27. Tuliskan 3 contoh sikap yang dapat menumbuhkan semangat persatuan dan kesatuan bangsa di
lingkungan sekolah !

28. Para remaja saat ini cenderung menyukai film, dan musik dari luar negeri. Selain itu, mereka sangat
mudah mengakses internet dengan mengoleksi foto artis luar negeri tersebut. Banyak pula remaja
yang mengidolakaan artis tersebut dengan meniru gaya berpakaiannya.
Jelaskan kemungkinan yang terjadi jika para remaja tidak menyaring budaya asing dengan benar!

29. Pak Udin tingal di lingkungan warga yang beragam. Tetangganya berbeda agama dan suku bangsa.
Namun demikian, mereka tetap bertetangga dengan baik yaitu saling membantu jika ada yang perlu
bantuan. Perbedaan antara Pak Udin dan tetangganya tidak dipermasalahkan karena adanya semangat
persatuan dan kesatuan.
Tuliskan 3 dampak buruk jika semangat persatuan dan kesatuan di lingkungan masyarakat tersebut
menghilang !

30. Tuliskan 3 contoh sikap dalam kehidupan di lingkungan sekolah yang sesuai dengan sila ketiga
Pancasila !

Anda mungkin juga menyukai