LAPORAN-PMR Wira

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 13

LAPORAN

PROGRAM KERJA PMR WIRA


SMK NEGERI 1 BENGKULU UTARA
TAHUN 2024

PMR WIRA SMK NEGERI 1 BENGKULU UTARA


TAHUN 2024
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT. Tuhan semesta alam yang telah memberikan
taufik serta hidayah-Nya kepada kita, sehingga kita masih di beri kesempatan untuk menghirup udara,
sekaligus berkarya dan beraktivitas untuk negara tercinta kita Republik Indonesia umumnya dan pada
khususnya MTs. Negeri Tambun. Semoga setiap gerak dan langkah yang kita laksanakan, merupakan
suatu ibadah yang akan memperoleh ridho dan rahmat dari Allah SWT. Amin.

Penyusunan Program Tahunan kegiatan Extrakurikuler PMR ini di jadikan sebagai pedoman dan
sekaligus sebagai bukti fisik dalam menentukan langkah dan arah kegiatan PMR Madrasah yang tertib
dan teratur serta bertujuan menjadikan anggota dapat lebih cakap baik dalam materi maupun praktek dan
tercapai apa yang di harapkan. Untuk mewujudkan semua itu kami mengharapkan dukungan dari semua
pihak baik dari kepala sekolah, dewan guru, karyawan, komite sekolah, dewan kerja, pelatih,
pembimbing, serta semua organisasi yang ada di SMPN 9 Buru.

Kami menyadari program kerja ini masih banyak kelemahan dan kekurangannya. Hal ini
dikarenakan kemampuan kami yang masih minim. Oleh karena itu kritk dan saran yang sifatnya
membangun sangat kami harapkan guna perbaikan dimasa mendatang.

Akhirnya kami mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang turut membantu
dalam mensukseskan jalannya program kerja ini.

Namlea, Februari 2018


Pembina PMR

Paulina Taruk Bua, S.Pd


NIP. 19690407 199802 2 005
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT , Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat rahmat
dan hidayah-Nya , kita masih diberi kesehatan dan kekuatan pada kesempatan ini.
Palang Merah Remaja (PMR) adalah wadah pembinaan dan pengembangan anggota remaja
PMI kota atau Kabupaten di seluruh Indonesia dengan anggota lebih dari lima juta orang.
Anggota PMR merupakan salah satu kekuatan PMI dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan
kemanusiaan di bidang kesehatan dan kesiap siagaan bencana, mempromosikan prinsip-prinsip
dasar gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional serta mengembangkan
kapasitas organisasi PMI.
Untuk dapat melaksanakan Tri Bhakti PMR, maka diperlukan anggota remaja PMR yang
berkarakter kepalangmerahan yaitu mengetahui, memahami dan berperilaku sesuai prinsip Dasar
gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah. Olehnya itu diperlukan suatu Pedoman
Pembinaan PMR dan Program Kerja yang menggambarkan proses pembinaan anggota PMR serta
peran dan tanggung jawab masing-masing pihak.
Setelah dibentuk dan dilantik, pengurus PMR SMP Negeri 9 Buru bermaksud
menyelengggarakan “ musyawarah dan rapat kerja” di awal Periode Kepengurusan Tahun
2017/2018 ini sebagai media untuk mensosialisasikan tujuan dan arah organisasi serta ajang
berdiskusi bagi para pengurus dan anggota agar dapat merencakan kegiatan satu periode dengan
lebih matang.
Hasil dari rapat kerja PMR ini akan digambarkan, diuraikan, dan diintrepretasikan dalam
segala bentuk serta dijadikan program kerja dan pedoman periode 2017/2018, juga dapat
digunakan sebagai tolak ukur dalam proses kegiatan mulai dari perencanaan sampai pertanggung
jawaban.

1.2 Dasar Hukum

1) Undang-undang Dasar 1945,


2) Undang-undang Republik Indonesia No. 20 tahun 2003, tentang sistem pendidikan nasional,
3) Peraturan Pemerintah No. 20 tentang pendidikan menengah,
4) Keputusan Menteri Pendidikan danKebudayaan No.0461/U/084 tanggal 18 Oktober 1984,
tentang pembinaan kesiswaan,
5) Keputusan Direktur Jendral pendidikan Dasar dan menengah No.201/C/0.1986, tentang
pembinaan kesiswaan,
6) Keputusan Direktur Peembinaan kesiswaan No.251/C8/U.91, tentang revisi buku Petunjuk
pelaksanaan /materi pembinaan kesiswaan,
7) Program Kerja PMR Periode 2016 – 2017
1.3 Tujuan
Penyusunan Program Kerja ini bertujuan sebagai pedoman pengurus , pembina, pelatih ,anggota
PMR serta instansi terkait untuk melaksanakan pembinaan PMR.

1.4 WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN


Hari/tanggal : Minggu, 11 Februari 2018
Pukul : 08.00 s.d selesai
Tempat : Aula SMP Negeri 9 Buru
1.5 PARAMETER KEBERHASILAN
A. Pengurus memahami visi, misi, tujuan, satu periode kedepan
B. Tersusunnya program kerja dan timeline untuk satu periode kepengurusan
C. Masing – masing penanggung jawab kegiatan dapat melakukan identifikasi awal terhadap
potensi dan tantangan yang mungkin dihadapi ke depan.
BAB II
SISTEM PEMBINAAN

2.1 SASARAN KEGIATAN


Pelatih dan Pengurus PMR beserta anggota periode 2023/2024

2.2 Bentuk-Bentuk Pembinaan


1) Pembinaan administrasi,
2) Pendidikan dan latihan,
3) Pembinaan Organisasi,
4) Pembinaan pengembangan pola pikir.

2.3 Pelaksanaan Kegiatan


1) Promosi dan Pengenalan
2) Dilakukan dengan cara memberikan informasi tentang PMR sekolah dan tentang di bukanya
penerimaan Anggota baru PMR sekolah di suatu latihan OSIS pada kegiatan Masa Pengenalan
Lingkungan Sekolah (MPLS).
3) Kegiatan Pengembangan diri
4) Dilaksanakan sesuai dengan program kegiatan dan jadwal pelajaran di sekolah.
5) Kegiatan Pelatihan Tambahan
6) Dilaksanakan sesuai dengan kegiatan yang bersifat insidental (menghadapi lomba atau kegiatan
luar sekolah).

2.4 Kriteria Pelatihan


Calon PMR harus mengikuti latihan rutin yang di laksanakan oleh sekolah dengan materi sebagai
berikut :
1) Sejarah PMI, PMR, PM Internasional
2) P3K
3) Materi latihan meliputi :
 Gangguan umum, khusus dan lokal
 Perawatan keluarga dan perawatan umum
 Pendekatan permainan yang mendidik
 Pengertian materi yang disesuaikan dengan tingkat kemampuan yang di miliki
 Penerapan nilai-nilai etika, moral yang luhur dalam kehidupan sehari-hari.

2.5 Sanksi-Sanksi Dalam Latihan


Sanksi dalam hukuman yang di berikan saat latihan ataupun pada waktu anak didik tidak masuk
latihan harus memiliki nilai Mental yang mendidik dan membina, tidak dengan penekanan sentuhan fisik
yang berakibat melukai ataupun menyakiti, namun sebuah sanksi yang masih dengan nilai jera serta
pengertian akan kesalahan yang di perbuat tersebut untuk tidak mengulangi.
BAB III
RENCANA KEGIATAN

3.1 Program Latihan


A. Program kegiatan jangka pendek (Metode Pengenalan)
1. Pengenalan organisasi PMR Wira,
2. Pelayanan Kesehatan Wira
3. Mengadakan Kebersihan Lingkungan Sekolah
4. Mengadakan Bakti Sosial
5. Mengadakan Kunjungan ke Tempat Kesehatan

B. Program jangka menengah (Metode Penggemblengan)


1. Diklatsar PMR (Latihan Pendidikan Dasar PMR),
2. Pelantikan Calon Anggota PMR ke Anggota PMR ( Mula ke Madya tingkat A ),
3. PBB (Peraturan Baris Berbaris),
4. Latihan Gabungan (LATGAB),
5. Hiking,
6. Perkemahan bersama.

C. Program Jangka Panjang (Metode Pembentukan)


1. Pelantikan Dewan Kerja ( Pelantikan PMR Tingkat Wira, Madya dan Mula ),
2. Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa ( LDKS ),
3. Pembentukan Pengurus Harian,
4. Serah Terima Jabatan.
D. Hasil yang diharapkan
1. PMR Wira. Dapat berpartipasi mengirimkan penderitaan sesama manusia yang
disebabkan kelamin, golongan, dan lain-lainnya yang berlandaskan 7 prinsip –prinsip
dasar gerakan internasional palang merah dan bulan sabit merah
2. Kemanusiaan
3. Kesamaan
4. Kenetralan kemandirian
5. Kesukarelaan
6. Kesatuan
7. Kesemestaan
8. Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan terencana berkelanjutan dengan
pendekatan peduli terhadap sesama.
E. Menyelenggarakan pembinaan terhadap potensi sumber daya manusia / siswa di sekolah yang
benar-benar mempunyai kemampuan keahlian serta pengalaman dalam bidang
kepalangmerahan.
1. Orientasi dan pelatihan aplikasi bagi siswa PMR dan relawan PMI agar menghayati
tugas dan tanggung jawabnya yang didukung dengan penghayatan terhadap nilai-nilai
kepalangmerahan sebelum diterjunkan ke lapangan
2. Menyelenggarakan peduli bencana secara terencana terkoordinasi dan kesiagaan
terhadap darurat bencana.

Adapun Rencana Kegiatan Palang Merah Remaja (PMR) SMK Negeri 1 Tahun Pelajaran
2023/2024 adalah sebagai berikut terlampir.

BAB IV
RENCANA ANGGARAN

Rincian :
No Nama Barang Jumlah Harga Total
1 Aqua botol 5 buah @Rp. 5.000,- Rp. 25.000,-
2 Aqua 2 karton @Rp. 24.000,- Rp. 48.000,-
3 Kue 100 bh @Rp. 2.500,- Rp. 250.000,-
Honor Pengurus :
a. Pelatih 1 orang Rp. 300.000,- Rp. 300.000,-
4
b. Pembina 3 orang @Rp. 50.000,- Rp. 150.000,-
c. Pendamping 6 orang @Rp. 40.000,- Rp. 240.000,-
5 Nasi bungkus 12 orang @Rp. 20.000,- Rp. 240.000,-
Peng.tak terduga /
6 Rp. 50.000 Rp. 50.000,-
transpor
Total Rp. 1.303.000,-
BAB V
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
1. PMR Sekolah sebagai wahana belajar untuk mendisiplinkan siswa-siswi yang bertanggung
jawab dan mempunyai ilmu kesehatan yang tinggi,
2. Usai anak didik mengenyam materi kepalang merahan di harapkan bisa melanjutkan
Organisasi PMR di tingkat yang lebih tinggi dan selalu exist di dalamnya.

4.2 Saran
Program Kerja Tahunan sebagai cara untuk semua kegiatan di PMR sekolah maka
dipandang perlu menyusun suatu perencanaan karena dengan perencanaan yang matang, maka
menentukan kualitas kegiatan tentu berimbas pada hasil, tetapi apapun perencanaanya kalau tidak
diimbangi faktor yang mendukung dari pihak manapun semua itu tidak akan terwujud dengan
baik, untuk itu semoga pihak-pihak terkait khususnya pihak sekolah dapat mewujukan apa-apa
yang di perlukan demi lancarnya kegiatan ini.
Lampiran : Surat Keputusan Kepala SMP Negeri 9 buru
Nomor : 421.3 / 120/ PMR / 2017
Tanggal : 1 November 2017
Tentang : Komposisi Pengurus Palang Merah Remaja (PMR) SMP Negeri 9 Buru
Periode 2017 / 2018

SUSUNAN PENGURUS
PALANG MERAH REMAJA
SMP NEGERI 9 BURU
PERIODE TAHUN 2017/2018

Penanggung Jawab : La Pou, S.Pd ( Kepala Sekolah )


Pelindung : Sri Hesty Idris, S.Pd.M.MPd
Pembina PMR : Paulina Taruk Bua, S.Pd.
Pembantu Pembina I :Mujin Sely,S.Pd
Pembantu Pembina II : Sumarni Buton,S.Pd

Pengurus PMR
Ketua Umum : Muhammad Destin
Ketua I : Asraf Hasan
Wakil Ketua : Gunawan
Sekretaris : Firman Boy
Wakil Sekretaris : Novia Dian Syah Putri
Bendahara : Fikry Wally
Wakil Bendahara : Siti Djasmin Kais

UNIT-UNIT SEKSI :
1. UNIT PERTOLONGAN PERTAMA (PP)
Pendamping : 1. Ratna La Rama,S.Pd
2. Wa Emi, S.Si
Ketua : Zainal Abidin
Wakil : Sandi Irsan
Anggota :
1. Nur Rama Hidayat
2. Wa Ode Nayla Anastasya
3. Jihan Safitri
4. Lu’lu Ma’nun
5. .Ibrahim Maulana
2. UNIT KEPERAWATAN (KESEHATAN)
Pendamping : Marni La Dede, S.Pd
Ketua : Puput Prisilia
Wakil : Suriati Kamaludin
Anggota : 1. Muhammag Akbar Ningkeula
2. Inggit Santosa
3. Siti Farhani Diman
4. Yulianti Telapu
3. UNIT HUMAS /PERSAHABATAN

Pendamping : Ramla Ollong,S.Pdi


Ketua : Muamar Azer Ali
Wakil : Anggi Lestari
Anggota :
1.
2. Miranda Tomia

3. Elva Ruhustina
4.Riski Ramadanti

4. UNIT KEBERSIHAN LINGKUNGAN


Pendamping : Moeslianto Arsad,S.Pd
Ketua : Samsunari

Wakil : Nur Ismawati

Anggota :
1. Marwa Nurul Inayah

2. Indri

3. Wa Mesani

5. DAPUR UMUM :
Pendamping : 1. Riskiwati Umasugi, S.Pd

2. Wa Irawati,Amd

Ketua : Surtin

Wakil : Nurfadillah

Anggota : Perwakilan unit (komponen PMR)

1. Miranda Tomia
2. Riski Ramadanti
3. Jihan Safitri
4. Surtin

Ditetapkan di : Namlea
Pada Tanggal : 1 November 2017
Kepala SMP Negeri 9 Buru

LA POU, S.Pd
NIP.19651231 19403 1 138

JADWAL RAKER PMR

NO. WAKTU KEGIATAN


1 08.00 – 08.30 PEMBUKAAN RAKER
2 PENUNJUKAN PIMPINAN RAKER
08.30 – 09.00
( 3 ORANG )
3 09.00 – 09.30 PENYAMPAIAN PROGRAM KERJA
KEPENGURUSAN PMR SECARA
UMUM
4 09.30 – 10.00 PENUNJUKAN NAMA-NAMA
PENGURUS DALAM STRUKTUR
PMR
5 10.00 – 12.30 RAPAT PEMBAHASAN PROGRAM
SETIAP BIDANG UNIT ( DI
DAMPINGI SETIAP PENDAMPING )
6 12.30 – 13.30 ISHOMA
7 13.30 – 14.30 PENETAPAN PROGRAM
KEPENGURUSAN OLEH PIMPINAN
RAKER
8 14.30 – 15.00 PENGUKUHAN PENGURUS
PENUTUP
SUSUNAN ACARA PEMBUKAAN
RAPAT KERJA EKSTRAKURIKULER PMR
SMP NEGERI 9 BURU
PERIODE 2017-2018

1. MENYANYIKAN LAGU INDONESIA RAYA (HADIRIN


DIMOHON BERDIRI)

2. SAMBUTAN BAPAK KEPALA SEKOLAH SELAKU


PENANGGUNG JAWAB EKSTRAKURIKULER PMR
ATAU YANG MEWAKILI, SEKALIGUS MEMBUKA
DENGAN RESMI RAPAT KERJA EKSTRAKULIKULER
PMR PERIODE 2017-2018
3. PEMBACAAN DOA
4. ACARA PEMBUKAAN RAKER EKSTRAKULIKULER
PMR PERIODE 2017-2018 SELESAI SELURUH PESERTA
RAKER MEMASUKI RUANGAN RAKER SESUAI
DENGAN EKSTRAKULIKULER MASING- MASING.
SUSUNAN ACARA PENUTUPAN
RAPAT KERJA EKSTRAKURIKULER PMR
SMP NEGERI 9 BURU
PERIODE 2017-2018

1. MENYANYIKAN LAGU WAJIB “MARS PMR” (HADIRIN


DIMOHON BERDIRI)

2. SAMBUTAN WAKIL KEPALA SEKOLAH BIDANG


KESISWAAN ATAU YANG MEWAKILI, SEKALIGUS
MENUTUP DENGAN RESMI RAPAT KERJA
EKSTRAKULIKULER PMR PERIODE 2017-2018

3. PENGUKUHAN SECARA SIMBOLIS KEPENGURUSAN


PMR PERIODE 2017-2018 OLEH WAKIL KEPALA
SEKOLAH BIDANG KESISWAAN ATAU YANG
MEWAKILI

4. PEMBACAAN DOA

5. ACARA PENUTUPAN RAKER EKSTRAKULIKULER


PMR PERIODE 2017-2018 SELESAI SELURUH PESERTA
RAKER DI BUBARKAN

Anda mungkin juga menyukai