Anda di halaman 1dari 15

RAGAM

HIAS
Ragam Hias
Ragam hias adalah bentuk dasar hiasan
yang biasanya akan menjadi pola yang
diulang-ulang dalam suatu karya kerajinan
atau seni.

Indonesia sebagai negara kepulauan


memiliki banyak ragam . Ragam hias di
Indonesia dipengaruhi oleh faktor
lingkungan alam, flora dan fauna,
sertabudaya masing-masing daerah.
Karya seni Ragam hias dapat berupa
tenunan, tulisan (misalnya batik),
songket, ukiran, atau pahatan pada
kayu/batu.

Ragam hias dapat distilisasi (stilir)


sehingga bentuknya bervariasi.
Motif Ragam Hias
Ragam hias merupakan karya seniyang diambil dari berbagai
macam bentuk, yaitu:

Ragam Hias Flora


Ragam hias dengan motif flora mudah dijumpai pada barang-barang
seni seperti batik, ukiran, dan tenunan. Flora sebagai sumber objek
motif ragam hias dapat dijumpai hampir di seluruh pulau di
Indonesia.
Motif Ragam Hias
Ragam Hias Fauna
Ragam hias fauna merupakan bentuk gambar
motif yang diambil dari hewan tertentu yang telah
mengalami perubahan bentuk atau gaya. Hewan
yang biasa dipakai sebagai objek ragam hias
adalah kupu-kupu, burung, gajah, ikan, dll.
Ragam hias motif fauna telah mengalami
deformasi namun tidak meninggalkan bentuk
aslinya. Ragam hias fauna dapat dikombinasikan
dengan motif flora dengan bentuk yang digayakan.
Motif ragam hias di Indonesia banyak
menggunakan hewan sebagai objek ragam hias.
Daerah tersebut seperti Yogyakarta, Bali, Sumatera,
Kalimantan, Sulawesi, dan Papua. Motif ragam hias
Motif Ragam Hias

Ragam Hias Geometris


Ragam hias geometris merupakan motif hias
yang dikembangkan dari bentuk-bentuk
geometris dan kemudian digayakan sesuai
dengan selera dan imajinasi pembuatnya. Gaya
ragam hias geometris dapat dijumpai di seluruh
daerah di Indonesia, seperti Jawa, Sumatera,
Kalimantan, Sulawesi, dan Papua.
Motif Ragam Hias

Ragam Hias Figuratif


Bentuk ragam hias figuratif berupa objek
manusia yang digambar dengan
mendapatkan penggayaan bentuk.
Ragam hias figuratif biasanya terdapat pada
bahan tekstil maupun bahan kayu, yang
proses pembuatannya dapat dilakukan
dengan cara menggambar. Ragam hias
figuratif banyak dijumpai di daerah timur
seperti papua.
Pola Ragam Hias
Bentuk ragam hias umumnya
memiliki pola atau susunan yang
diulang-ulang.
Ragam hias ini dapat berbentuk pola
simetris dan asimetris.
Pola ragam hias geometris dapat
dilihat pada bentuknya
seperti segitiga, segiempat, garis
silang, lingkaran dan zigzag.
Teknik Menggambar Ragam Hias
Gambar ragam hias sangat bervariatif, ada yang diambildari flora, fauna, manusia,dan
bentuk-bentuk geometris. Bentuk gambar ragam hias, dapat berupa pengulangan
maupun sulur-suluran.
1) Perhatikan pola bentuk ragam hias yang akan digambar.
2) Persiapkan alat dan media gambar.
3) Tentukan ukuran pola gambar yang akan dibuat.
4) Buat sketsa di salah satu kotak/bidang yang telah dibuat sebelumnya.
5) Buat bentuk yang sama (bisa dijiplak) pada bidang yang lain.
6) Mewarnai gambar
Motif Ragam Hias Padjajaran
Motif Ragam Hias Majapahit
Motif Ragam Hias Bali
Motif Ragam Hias Jepara
Motif Ragam Hias Madura

Anda mungkin juga menyukai