Anda di halaman 1dari 15

Kelompok 1

Tablet Salut Enterik


Nama Nim
Aditya gunawan 201751371
Kartini Apriliani 201651206
Muhamad ridwan 201951136
Della eka nursanti 201951055
Sujiati 201951206
Dosen pengampu apt. Nurfitriyana., M.Farm.
Apa itu teknologi farmasi sediaan solida?
sediaan yang mempunyai bentuk dan tekstur
yang padat serta kompak. Sediaan solida ini
mempunyai bermacam-macam bentuk.
macam bentuk sediaan solida, yaitu: Tablet,
Kapsul, Supositoria dan Ovula.
Dalam topic ini kita akan membahas tablet
salut enterik
Tablet salut enterik
Pada saat obat ditelan dan masuk ke dalam saluran
pencernaan yaitu lambung, ada beberapa obat yang dapat
rusak atau inaktif karena cairan lambung atau dapat
mengiritasi mukosa lambung. Obat-obat ini perlu dilapisi
dengan salut enterik untuk melindungi inti tablet sehingga
tidak hancur pada lingkungan asam lambung, mencegah
kerusakan bahan aktif yang tidak stabil pada pH rendah,
melindungi lambung dari efek iritasi dari obat tertentu dan
untuk memfasilitasi penghantaran obat yang diabsorpsi di
usus..
Lapisan yang menyelimuti tablet enterik

Tablet salut enterik merupakan tablet yang disalut dengan


lapisan yang tidak melarut atau hancur di lambung
melainkan di usus, supaya tablet dapat melewati lambung
dan hancur serta diabsorpsi di usus.
Contoh tablet enterik
Beberapa alasan penting untuk bahan penyalut enterik
1. Untuk mencegah nyeri pada lambung atau mual karena iritasi dari suatu bahan obat,
misalnya Natrium Salisilat
2. Untuk melindungi obat-obat yang tidak tahan asam terhadap cairan lambung, misalnya
enzim-enzim dan beberapa antibiotik tertentu.
3. Untuk melepaskan obat agar di dapat efek lokal di dalam usus, seperti antiseptik usus
dapat melepaskan bentuk obatnya hanya di usus dan menghindari penyerapan sitemis
dalam lambung.
4. Untuk melepaskan obat-obat yang diserap secara optimal di dalam usus halus sebagai
penyerapan.
5. Untuk memberikan suatu komponen yang penglepasannya di tunda sebagai aksi ulang
dari tablet.
Metode Pembuatan Tablet
• Granulasi basah Langkah-langkah granulasi basah adalah penimbangan
pencampuran , granulasi, pengayakan basah, pengeringan, pengayakan kering,
pelincir, dan pengempaan.
• Granulasi kering langkah - langkah tetapi masuk pertimbangan
pencampuran, slungging, pengayakan pelican, dan pengempaan. Bahan aktif
atau pengisi harus memiliki sifat fisika kohesif, bahan serbuk kuantitasnya
banyak terbawa oleh udara.
• Kempa langsung Kempa langsung terdiri dari pengempaan tablet secara
langsung bahan serbuk tanpa modifikasi sifat fisika dari bahan itu sendiri,
Dahulu pengempaan langsung sebagai metode pembuatan tablet untuk jumlah
kecil dan sifat fisika kimia Kristal.
Metode penyalutan tablet

• Tablet dimasukkan kedalam alat penyalutan dan di aduk (di putar).


• Larutan penyalut di semprotkan pada permukaan tablet yang harus di
perhatikan dalam penyemprotan adalah karakter pembasahan larutan / emulsi
penyalut pada permukaan tablet, tekstur, dan porositas permukaan.
• Udara panas yang di alirkan untuk menguapkan solvent
• Terbentuk tablet salut
Tujuan tablet salut enterik

Tablet salut enterik merupakan tablet yang


disalut dengan lapisan yang tidak melarut
atau hancur di lambung melainkan di usus,
supaya tablet dapat melewati lambung dan
hancur serta diabsorpsi di usus.
Pemakaian tablet salut enterik

Cara pemakaian tablet salut enterik yaitu harus diminum


secara langsung dan tidak diperbolehkan untuk digerus
atau dikunyah dalam mulut karena dapat menyebabkan
lapisan salutnya rusak sehingga dapat hancur lebih awal
dan tidak sampai di usus.
Cara kerja obat tablet salut enteric
(BISACODYL)
Dalam pasaran banyak obat-obat yang sudah dilapisi dengan salut enterik
contohnya Dulcolax yang berisi Bisacodyl. Obat ini memiliki indikasi
sebagai obat pencahar yaitu obat untuk memperlancar buang air besar.
Bisakodyl merupakan derivat-difenilmetan yang bekerja langsung terhadap
dinding usus besar (colon) dengan memperkuat perilstatiknya. Tinja menjadi
lunak, disamping penggunaannya sebagai pencahar umum, juga sering
digunakan untuk mengosongkan usus besar sebelum pembedahan atau
pemeriksaan rontgen.
Saran setelah meminum obat bisacodyl

Dalam waktu yang singkat setelah minum Dulcolax, penyerapan


Dulcolax dapat dikurangi atau dicegah dengan memaksa untuk
muntah atau kuras lambung. Dalam hal ini mungkin diperlukan
penggantian cairan dan perbaikan keseimbangan elektrolit. Ini
sangat diperlukan pada pasien usia lanjut dan muda. Pemberian
antipasmodik mungkin ada manfaatnya.
Kesimpulan

• Telah mampu menjelaskan tablet salut enterik


• Tablet salut enterik pecah diusus
• Cara penggunaan tablet salut enterik yaitu diminum langsung
• Tablet salut enterik tidak boleh digerus atau dikunyah
Tinjauan Pustaka
Cara pemakaian tablet salut enterik yaitu harus diminum secara langsung
dan tidak diperbolehkan untuk digerus atau dikunyah dalam mulut karena
dapat menyebabkan lapisan salutnya rusak sehingga dapat hancur lebih awal
dan tidak sampai di usus.
Bisakodyl memiliki dosis yang digunakan yaitu 1-2 tablet salut selaput
sebelum tidur (Anonim,2012). Obat ini dapat digunakan selama kehamilan,
walaupun harus hati-hati karena dapat menimbulkan kejang perut
(Tjay,2007). Adapun efek samping Dulcolax ialah dapat terjadi rasa tidak
enak pada perut termasuk kram, sakit perut.
TERIMAKASIH

Anda mungkin juga menyukai