Anda di halaman 1dari 12

HUBUNGAN TINGKAT STRES DENGAN SIKLUS MENSTRUASI

PADA MAHASISWI KEPERAWATAN SEMESTER VIII

PROPOSAL

Oleh :
Nama: Clara Artha Julyani
Nim : 18.11.030

Program Studi Ilmu Keperawatan


Insttut Kesehatan Medistra Lubuk Pakam
T.A 2020/2021
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Menstruasi atau haid adalah perubahan fisiologis dalam tubuh wanita yang terjadi secara berkala dan
dipengaruhi oleh hormon reproduksi. Periode menstruasi penting dalam reproduksi, periode ini biasanya terjadi
setiap bulan antara usia pubertas dan menopause. Wanita mengalami siklus menstruasi ratarata terjadi sekitar 28
hari (Tina, 2009). Siklus menstruasi idealanya teratur setiap bulan dengan rentang waktu antara 21-35 hari
setiap kali periode menstruasi. Siklus menstruasi tidak selalu normal, banyak wanita yang mengalami gangguan
(Ganong, 2012). Siklus menstruasi yang dialami oleh banyak wanita, yaitu siklus memanjang atau lebih dari 35
hari (oligomenore), siklus menstruasi yang pendek kurang dari 21 hari (polimenore) bahkan tidak menstruasi
selam 3 bulan (amenore) berturut-turut (Wikjosastro, 2005). Perbedaan siklus menstruasi ini ditentukan oleh
beberapa faktor, yaitu salah satunya adalah stres yang merupakan penyebab terjadinya gangguan menstruasi.
Selain itu fungsi hormon terganggu, kelainan sistemik, kelenjar gondok, hormon prolaktin berlebih juga
merupakan penyebab terjadinya gangguan siklus menstruasi (Hestiantoro, 2007).
B. Rumusan Masalah
Bagaimana hubungan tingkat stres dengan siklus menstruasi pada mahasiswi keperawatan semester VIII ?

C. Tujuan Penelitian
Tujuan Umum
Diketahuinya hubungan tingkat stres dengan siklus menstruasi pada mahasiswi keperawatan semester VIII

D. Manfaat Penelitian
Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat:
1. Teoritis
Dapat menambah wawasan dan meningkatkan ilmu pengetahuan tentang kesehatan reproduksi, khususnya
masalah hubungan antara stres dan siklus menstruasi.
2. Aplikatif
a. Sebagai penunjang upaya preventif terkait gangguan kesehatan yang bisa ditimbulkan karena stres.
b. Penelitian ini dapat di jadikan sebagai sumber informasi bagi masyarakat pada umumnya dan bagi
mahasiswi pada khususnya untuk mengetahui hubungan tingkat stres dengan siklus menstruasi pada
mahasiswi.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
A. Tinjauan Umum Siklus Menstruasi
1. Defenisi Menstruasi
Menstruasi adalah meluruhnya dinding rahim (endometrium) yang mengandung pembuluh darah karena
sel telur (ovum) tidak dibuahi (Pudiastuti, 2012). Menstruasi adalah masa perdarahan yang terjadi pada
perempuan secara rutin setiap bulan selama masa suburnya (Laila, 2011). Sementara menurut Prawirohardjo
(2011) pendarahan haid merupakan hasil interaksi kompleks yang melibatkan sistem hormon dengan organ
tubuh, yaitu hipotalamus, hipofise, ovarium, dan uterus serta faktor lain di luar organ reproduksi. Menurut
istilah haid ialah darah yang keluar dari rahim (wanita dewasa) pada waktu-waktu tertentu sebagai tanda
kematangan pembuahan (reproduksi) pada wanita (Nur, 2016).
2. Mekanisme Terjadinya Menstruasi
Menurut Bobak (2009), ada beberapa rangkaian dari siklus menstruasi :
a. Siklus Endometrium
Siklus endometrium menurut Bobak (2009), terdiri dari empat fase, yaitu :
1) Fase Menstruasi
2) Fase Proliferasi
3) Fase Sekresi/Luteal
4) Fase Iskemi/Premenstrual
b. Siklus Ovulasi
c. Siklus Hipofisis-Hipotalamus
3. Gangguan Pada Menstruasi Dan Siklus Menstruasi
Kusmiran (2011) mengatakan bahwa gangguan pada menstruasi dam siklus menstruasi dibagi menjadi :
a. Polimenorea
b. Oligomenorea
c. Amenoraea
d. Hipermenorea
e. Hipomenorea

4. Faktor Yang Mempengaruhi Siklus Menstruasi


Kusmiran (2011) mengatakan penelitian mengenai faktor risiko dari varibilitas siklus menstruasi adalah sebagai
berikut :
a. Berat Badan
b. Aktivitas Fisik
c. Stress
d. Diet
e. Paparan Lingkungan dan Kondisi Kerja
f. Gangguan Endokrin
g. Gangguan Pendarahan
B. Tinjauan Umum Tingkat Stress

1. Defenisi Stres
Stres adalah respon nonspesifik generalisata tubuh terhadap setiap faktor yang mengalahkan, atau
mengancam untuk mengalahkan kemampuan kompensasi tubuh untuk mempertahankan homeostatis
(Sherwood, 2012). Stres adalah sekumpulan perubahan fisiologis akibat tubuh terpapar terhadap bahaya
ancaman. Stres memiliki 2 komponen yaitu perubahan fisiologis dan perubahan psikologis, bagaimana
seseorang merasakan keadaan dalam hidupnya perubahan keadaan fisik dan psikologis ini disebut stressor
(pengalaman yang mengiduksi respon stres) (Pinel, 2009).
Hawari (2008) menjelaskan bahwa stres juga dapat diartikan sebagai:
a. Stimulus, yaitu stres merupakan kondisi atau kejadian tertentu yang menimbulkan stres atau disebut
stressor.
b. Respon, yaitu stres merupakan suatu respon atau reaksi individu yang muncul karena adanya situasi
tertentu yang menimbulkan stres. Respon yang muncul dapat secara fisiologis, seperti: jantung berdebar,
gemetar, dan pusing serta psikologis, seperti: takut, cemas, sulit berkonsentrasi, dan mudah tersinggung.
c. Proses, yaitu stres digambarkan sebagai suatu proses dimana individu secara aktif dapat mempengaruhi
dampak stres melalui strategi tingkah laku, kognisi maupun afeksi.

2. Klasifikasi Stres
Maramis (2009) mengklasifikasikan stres menjadi tiga tingkatan yaitu:
a. Stres Ringan
b. Stres Sedang
c. Stres Berat
3. Stressor
4. Perubahan Hormon Akibat Stres
C. Tinjauan Hubungan Antara Tingkat Stres dengan Siklus Menstruasi
Stres dapat menghasilkan berbagai respon yang dapat berguna sebagai indikator dan alat ukur terjadinya
stres pada individu. Respon stres dapat terlihat dalam berbagai aspek, yaitu respon fisiologis, adaptif dan
psikologis. Respon fisiologis berupa interpretasi otak dan respon neuroendokrin, respon adaptif berupa tahapan
General Adaption Syndrome (GAS) dan Local Adaption Syndrome (LAS). Respon psikologis dapat berupa
perilaku konstruksi maupun deastruktif (Smeltzer dan Bare,2008).
Respon fisiologis terhadap stresor merupakan mekanisme protektif dan adaptif untuk memelihara
keseimbangan homeostasis tubuh. Merupakan rangkaian peristiwa neural dan hormonal yang mengakbatkan
konsekuensi jangka pendek dan panjang bagi otak dan tubuh. Dalam respon stres, impuls aferen akan ditangkap
oleh organ pengindra dan internal ke pusat saraf otak lalu diteruskan sampai ke hipotalamus, kemudian
diintegraskan dan dikoordinasikan dengan respon yang diperlukan untuk mengembalikan tubuh dalam keasaan
homeostasis (Smeltzer dan Bare, 2008). Jika tubuh tidak mampu menyesuaikan diri dengan perubahan tersebut,
maka dapat mengakibatkan gangguan keseimbangan tubuh (Sumaryo, 2011).
Jalur neural dan neuroendokrin dibawah kontrol hipotalamus akan diaktifkan. Kemudian akan terjadi
sekresi sistem saraf simpatis kemudian diikuti oleh sekresi simpatis-adrenal-meduler pada kondisi stres.
Respon ini menimbulkan efek atau reaksi yang berbeda di setiap sistem tubuh ( puji, 2009).
stres seringkali membuat siklus menstruasi yang tidak teratur. Hal ini terjadi karena stres sebagai
rangsangan sistem saraf di teruskan ke susunan saraf pusat yaitu limbic system melalui transmisi saraf,
selanjutnya melalui saraf autonom akan diteruskan ke kelenjr-kelenjar hormonal (endokrin) hingga
mengeluarkan secret (cairan) neurohormonal menuju hipofisis
melalui sistem prontal guna mengeluarkan gonadotropin dalam bentuk FSH dan LH, produksi kedua hormon
tersebut dipengaruhi oleh Gonadotropin Releasing Hormone (GnRH) yang disalurkan dari hipotalamus ke
hipofisis. Pengeluaran GnRH sangat dipengaruhi oleh mekanisme umpan balik estrogen terhadap hipotalamus
sehingga selanjutnya mempengaruhi proses menstruasi (Prawirohardjo,2006). Gangguan pada siklus menstruasi
melibatkan mekanisme regulasi integratif yang mempengaruhi proses biokimia dan seluler seluruh tubuh
termasuk otak dan psikologis. Pengaruh otak dalam reaksi hormonal terjadi melalui jalur hipotalamus-hipofisis-
ovarium yang meliputi multi efek dan mekanisme kontrol umpan balik. Pada keadaan stres terjadi aktivasi
pada amygdala pada sistem limbik. Sistem ini menstimulasi pelepasan hormon dari hipotalamus yaitu
corticotropic Releasing Hormone ( CRH ). Hormon ini secara langsung akan menghambat sekresi GnRH
hipotalamus pada tempat produksinya di nucleus arkuata. Proses ini kemungkinan terjadi melalui penambahan
sekresi opoid endogen . Peningkatan CRH akan menstimulasi pelepasan endrofin dan andino cortico Tropic
Hormone (ACTH) ke dalam darah . Endrofin sendiri merupakan opoid endogen yang perannya terbukti
mengurangi rasa nyeri. Peningkatan hormon ACTH menyebabkan peningkatan pada kadar kortisol darah. Pada
wanita gejala amnore hipotalamik menunjukan keadaan hiperkortisolisme yang disebabkan adanya peningkatan
CRH dan ACTH. Hormon-hormon tersebut secara langsung menyebabkan penurunan kadar GnRH, dimana
melalui jalan ini stres menyebabkan gangguan siklus menstruas. Dari yang tadinya sikus menstruasi normal
menjadi oligomenore, polmenorea, atau amenore. Gejala klinis yang timbul ini tergantung pada derajat
penekanan pada GnRH (Isnaeni,2010). Disisi lain saat stres, tubuh akan memproduksi hormon adrenalin,
estrogen, progesteron serta prostaglandin yang berlebihan. Bila kadar estrogen tinggi maka akan memberikan
umpan balik ke hipotalamus sehingga kadar GnRH akan menjadi rendah (Puji,2009).
D. Kerangka Teori
E. Kerangka Konsep

Variabel independen Variabel antara Variabel dependen

Gonadotropin
Tingkat Releasing Siklus
Stres Hormone Menstruasi
(GnRH)

Usia Berat Badan


Aktivitas Fisik
Diet
Nutrisi

Variabel Kontrol Variabel Perancu

F. Hipotesis
Berdasarkan rumusan masalah yang ada, maka hipotesis dalam penelitian ini adalah
“ada hubungan antara tingkat stres dengan siklus menstruasi ’’
BAB III
METODE PENELITIAN

A. Tujuan Khusus Penelitian


Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat untuk:
a. Diketahuinya tingkatan stres pada mahasiswi keperawatan semester VIII
b. Diketahuinya siklus menstruasi pada mahasiswi keperawatan semester VIII
c. Diketahuinya hubungan tingkat stres dengan siklus menstruasi pada mahasiswi keperawatan semester VIII
B. Tempat dan Waktu Penelitian
1. Tempat Penelitian
Penelitian ini dilaksanakan di Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Keperawatan dan Fisioterapi
C. Variabel Penelitian
2. Identifikasi Variabel
Variabel penelitian terdiri dari 5 variabel :
a. Variabel Independen (variabel bebas)
Variabel Independen dalam penelitian ini adalah tingkat stres.
b. Variabel Dependen (variabel terikat)
Variabel Dependen dalam penelitian ini adalah siklus menstruasi.
c. Variabel Antara
Variabel antara dalam penelitian ini adalah perubahan Gonadotropi Releasing Hormone (GnRH).
d. Variabel Kontrol
Variabel yang di kontrol didalam penelitian ini adalah jenis kelamin dan usia.
e. Variabel Perancu
Variabel perancu dalam penelitian ini adalah berat badan, aktifitas fisik, diet, dan nutrisi.
D. Teknik Pengambilan Sample
Metode pemilihan sample yang digunakan adalah non-probility sampling dengan jenis purposive
sampling. Teknik pengambilan sample ini berdasarkan pada kriteria-kriteria yang telah ditetapkan oleh peneliti.
Kriteria-kriteria yang ditetapkan tersebut mencakup kriteria inkluas dan kriteria ekslusi.
Adapun kriteria inklusi yang ditetapkan adalah :
a. Mahasiswi Keperawatan program reguler yang masih aktif
b. Berusia 17-24 tahun
c. Bersedia menjadi responden
d. Sedang mengalami menstruasi saat penilitian dilakukan.
Sedangkan kriteria eksklusi adalah :
e. Tidak hadir saat penelitian berlangsung
f. Memiliki riwayat penyakit amenorea
g. Memiliki gangguan endokrin

E. Teknik Pengumpulan Data dan Analis Data


Data yang diperoleh merupakan data primer dari hasil pengisan kuensoner stres serta data tentang siklus
menstrusi responden . Analisis data dilakukan menggunakan analisis univariat dan bivariat.

F. Teknik Pengolahan Data


Pengolahan data dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut :
1. Editing
2. Coding
3. Entry
4. Cleaning

Anda mungkin juga menyukai