Anda di halaman 1dari 22

Keep on caring, sharing & working in

Rules and regulation Training Foundation

TATA TERTIB KERJA


Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation
Standar Umum Penampilan

I. Pakaian Seragam

- Semua seragam yang disediakan mencerminkan dan merupakan milik


perusahaan. Pekerja harus memakainya secara benar sewaktu bertugas
(tidak boleh dimodifikasi).
- Merupakan tanggung jawab pekerja untuk menjaga dan memelihara
agar seragam selalu dalam keadaan bersih dan rapi.
- Semua jenis seragam kerja harus dikembalikan ke pihak perusahaan
pada hari terakhir Pekerja bekerja di perusahaan ini sebelum gaji
terakhir Pekerja dibayarkan.

II. Sepatu

- Sepatu termasuk bagian dari seragam yang harus dipakai selama


bertugas, tidak diperkenankan menggunakan sandal
- Sebelum bertugas Pekerja wajib memastikan bahwa sepatu yang akan
dipergunakan dalam keadaan bersih dan disemir setiap hari.
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

III. Tanda Pengenal

- Tanda pengenal harus dipakai selama bertugas (disebelah kiri dada/saku).


- Apabila tanda pengenal hilang, segera untuk menghubungi Bagian
Personalia untuk mendapatkan gantinya. Untuk penggantian karena hilang /
rusak Pekerja akan dikenakan denda, yang akan dipotong dari gaji pada
bulan yang bersangkutan.

IV. Kartu Identitas Pekerja

- Setiap Pekerja akan mendapatkan Kartu Identitas Pekerja yang diberikan


secara gratis pada hari pertama bekerja. Kartu Identitas Pekerja harus
dibawa sewaktu bekerja dan ditunjukkan kepada Bagian Keamanan atau
Perusahaan apabila diminta.
- Kartu Identitas Pekerja yang hilang / rusak harus dilaporkan ke Bagian
Personalia. Setiap penggantian kartu identitas pekerja yang hilang / rusak
akan dikenakan denda, yang akan dipotong dari gaji pada bulan yang
bersangkutan. Bila ada perubahan data Pekerja wajib memberitahu kepada
Bagian Personalia
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

V. Kesehatan Pribadi

- Semua Pekerja diharapkan untuk sebaik mugkin memelihara tingkat


kesehatan pribadinya. Kesehatan pribadi Pekerja termasuk mandi dan
mencuci rambut sesering mungkin, serta menggunakan sedikit
pewangi badan.

VI. Tangan dan Kuku

- Tangan dan kuku harus bersih. Kuku jari tangan tidak boleh lebih
panjang dari ujung jari. Pekerja wanita di bagian pengolahan makanan
dan minuman tidak boleh menggunakan cat kuku.

VII. Kebersihan Mulut

- Gigi harus selalu bersih. Hindari makanan dengan bumbu yang


merangsang, bawang putih dan alkohol yang dapat menyebabkan bau

mulut. Kunjungi dokter gigi secara berkala utuk mendapatkan gigi


yang bersih dan sehat
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

Standar Penampilan Wanita


I. Rambut
Rambut harus tetap bersih dan tertata rapi. Warna alami, model yang
sederhana dan tidak menutupi wajah. Rambut yang melebihi bahu atau
panjang harus diikat kebelakang. Ikat rambut, jepitan, bando harus berwarna
gelap.

II. Rias Wajah


Gunakan rias wajah yang tidak berlebihan.

III. Cat kuku


Warna bening atau transparan boleh dipakai, kecuali Pekerja yang bekerja di
bagian pengolahan “makanan dan minuman” tidak diperbolehkan memakai cat
kuku.

IV. Parfum
Parfum dengan wangi yang tidak menusuk hidung boleh dipakai. Namun
tidak dianjurkan untuk dipakai oleh Pekerja dibagian pengolahan “makanan dan
minuman”.
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

V. Perhiasan
Tidak boleh berlebihan dan tidak menyolok, disesuaikan dengan seragam
:
Kalung dan rantai boleh dipakai selama tidak menutupi model seragam.
Anting/giwang harus model jepit atau yang bentuknya kecil tidak boleh
lebih dari satu di tiap telinga
Cincin cukup satu ditangan. Cincin tidak boleh dipakai dapur.
Jam tangan dengan model yang sederhana.
Tidak diperkenankan memakai gelang kaki, gelang tangan atau bros.

VI. Stocking
Boleh dipakai apabila diharuskan, warna harus sesuai dengan kententuan
(warna kulit).

VII. Tato
Tato tidak boleh kelihatan
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

Standar penampilan pria

I. Rambut
Rambut harus tetap bersih dan tertata rapi. Warna asli, model yang biasa, tidak
menutupi wajah dan kerah baju. Rambut panjang tidak diperbolehkan. Hindari
pemakain sprays, foam, tonic atau gels yang berlebihan.

II. Kumis
Cukur dan pangkas kumis dengan rapi, kecuali pada saat cuti atau sebelum mulai
kerja. Jenggot tidak diperbolehkan.

III. Rias Wajah


Tidak dibenarkan dipakai oleh Pekerja pria, termasuk cat kuku.

IV. Parfum
Parfum dengan wangi yang tidak menusuk hidung boleh dipakai. Namun tidak
dianjurkan untuk dipakai oleh Pekerja dibagian pengolahan “makanan dan
minuman”.
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

V. After Shave
Gunakan after shave secukupnya. Namun tidak disarankan untuk
dipakai oleh Pekerja di bagian pengolahan makanan dan minuman.

VI. Perhiasan
Tidak berlebihan dan tidak menylok, disesuaikan dengan seragam :
Kalung dan rantai boleh dipakai selama tidak kelihatan.
Cincin biasa untuk satu jari saja. Cincin tidak boleh dipakai di dapur.
Jam tangan dengan model yang sederhana.
Tidak diperbolehkan memakai anting, gelang kaki, gelang tangan atau
bros.

VII. Kaos Kaki


Harus selalu dipakai oleh semua Pekerja pria sesuai dengan yang telah
ditentukan (berwarna gelap).

VIII. Tato
Tato tidak boleh kelihatan
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

Tidak Masuk Kerja

I. Pekerja yang tidak dapat masuk bekerja karena suatu alasan wajib
memberitahu atasannya 1 (satu) jam sebelum jadwal kerjanya dimulai.

II. Pekerja yang tidak masuk bekerja tanpa keterangan tertulis dengan bukti
yang sah dianggap mangkir tanpa mendapat upah dan akan dikenakan
sanksi disiplin.

III. Dalam hal Pekerja mangkir bekerja paling sedikit dalam waktu 5 (lima) hari
kerja berturut-turut dan telah dipanggil oleh Pengusaha 2 (dua) kali secara
tertulis tetapi Pekerja tidak dapat memberikan keterangan tertulis dengan
bukti yang sah, maka Pengusaha dapat melakukan proses pemutusan
hubungan kerja.
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

Pintu Masuk Pekerja

Setiap Pekerja yang memiliki kartu pencatat waktu (time card) harus
menggunakan pintu masuk khusus untuk Pekerja saat masuk dan meninggalkan
tempat kerja.

Kartu Pencatat Waktu

I. Setiap Pekerja yang memiliki kartu pencatat waktu (time card) harus
mencatumkannya sendiri pada mesin pencatat waktu sebelum dan sesudah
jam kerjanya. Kelalaian terhadap prosedur ini mengakibatkan Pekerja
dianggap tidak hadir dan akan dikenakan sanksi disiplin.

II. Semua Pekerja wajib berada di tempat kerja tepat waktu sesuai jadwal kerja
yang dibuat atasannya dan tidak dibenarkan berada dilingkungan kerja
setelah jadwal kerjanya berakhirnya tanpa izin atasan.

III. Semua Pekerja wajib tidak diperkenankan untuk mencatatkan


(mengabsenkan time card) teman.
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

Barang Milik Perusahaan dan Barang Teman

I, Kecuali untuk kegiatan dan kepentingan perusahaan dan dengan


izin manajemen, semua barang milik perusahaan tidak boleh
dibawa keluar lingkungan perusahaan. Penyimpangan terhadap
kententuan ini merupakan pelanggaran berat dengan sanksi
pemutusan hubungan kerja tanpa pesangon.

II. Petugas keamanan perusahaan berhak memeriksa semua barang


yang akan dibawa keluar lingkungan perusahaan dan jika
terdapat kecurigaan yang beralasan, petugas keamanan berhak
menahan sementara benda yang dicurigai.

III, Setiap barang atau uang temuan yang bukan milik pribadi harus
dilaporkan kepada Penyelia/Supervisor untuk dicatat, disimpan
dan dikembalikan atas klaim pemiliknya.
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

Izin Membawa Barang

Setiap barang akan dibawa keluar lingkungan perusahaan harus disertai dengan
surat izin yang ditandatangani oleh kepala bagiannya dan kepala bagian
keamanan.

Telepon dan Tamu Pribadi

Pekerja tidak diperkenankan menerima telepon atau tamu pribadi selama jam
kerja, kecuali untuk hal darurat dan izin atasan

Fasilitas Tamu

Setiap Pekerja dilarang menggunakan segala bentuk fasilitas tamu tanpa izin dari
manajemen baik dalam jam kerja ataupun di luar jam kerja.
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

Sanksi Terhadap Pelanggaran

Pekerja yang melanggar peraturan dan tata tertib akan dikenakan sanksi
sebagi berikut :

- Surat Peringatan

- Skorsing

- Pemutusan Hubungan Kerja


Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

Surat Peringatan

I. Surat Peringatan dimaksudkan untuk mendidik Pekerja agar memperbaiki


kekurangannya serta tidak mengulangi kesalahan/pelanggaran.

II. Surat Peringatan dapat dibuat oleh atasan bagi pekerja yang terbukti
melakukan pelanggaran atas peraturan atau tata tertib perusahaan.
Pembuktian dilakukan oleh atasan/Kepala bagian yang bersangkutan
atau berdasarkan laporan resmi dari bagian security.

III. Jika Pekerja menolak sanksi dan menyatakan dirinya tidak bersalah maka
Pekerja harus menyampaikan bantahannya secara tertulis kepada Kepala
Bagiannya untuk ditindak lanjuti melalui bagian Personalia.

IV. Masa berlaku surat peringatan sejak tanggal dikeluarkan adalah sebagai
berikut :
Surat Peringatan Pertama 6 (enam) bulan
Surat Peringatan Kedua 6 (enam) bulan
Surat Peringatan Ketiga 6 (enam) bulan
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

V. Tergantung pada kategori pelanggaran yang dilakukan, pekerja dapat


langsung diberi surat peringatan kedua atau ketiga/terakhir tanpa harus
memperhatikan urutan surat peringatan terdahulu. Jika setelah mendapat surat
peringatan ketiga Pekerja masih melakukan pelanggaran lagi maka hubungan
kerjanya akan diputuskan.
Pelanggaran Ringan
Pelanggaran pertama = surat peringatan pertama
Pelanggaran kedua = surat peringatan kedua
Pelanggaran ketiga = surat peringatan ketiga
Pelanggaran berikutnya = pemutusan hubungan kerja
Pelanggaran Sedang
Pelanggaran pertama = surat peringatan kedua
Pelanggaran kedua = surat peringatan ketiga
Pelanggaran ketiga = pemutusan hubungan kerja
Pelangagaran Serius
Pelanggaran pertama = surat peringatan ketiga
Pelanggaran kedua = pemutusan hubungan kerja
Pelanggaran Berat
Pelanggaran pertama = pemutusan hubungan kerja
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

Kategori Pelanggaran
Pelanggaran Ringan
a. Tidak berada di tempat kerja tanpa izin atasan
b. Berulang kali terlambat datang di tempat kerja
c. Kinerja tetap buruk walaupun telah diperingati sebelumnya
d. Menggunakan kata-kata tidak sopan terhadap tamu atau rekan sekerja
e. Berkelakuan tidak patut atau cenderung membahayakan di lingkungan
kerja
f. Menerima kunjungan tamu pribadi dalam jam kerja
g. Makan/minum/merokok diluar tempat atau waktu yang diperbolehkan
h Membawa makanan atau minuman ke luar ruang makan Pekerja
i. Di luar jam kerja berada di dalam lingkungan perusahaan tanpa izin
j. Mengabaikan cara berpakaian atau penampilan sesuai pedoman
perusahaan
k. Menolak mentaati prosedur keamanan perusahaan
l. Masuk/keluar tempat bekerja tidak melalui pintu masuk Pekerja
m. Membuang sampah atau meludah tidak pada tempatnya
n. Menolak pemeriksaan kesehatan berkala dan pemeriksaan kesehatan
yang dianjurkan oleh perusahaan
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

Pelanggaran Sedang
a. Tidak masuk kerja 1 hingga 2 hari berturut-turut tanpa keterangan secara
tertulis dengan bukti yang sah.
b. Tidak mentaati atau menukar jadwal kerja tanpa izin atasan
30 menit terlambat datang ditempat kerja atau lebih cepat meninggalkan
tempat kerja dari waktu yang dijadwalkan tanpa izin atasan.
c. Menggunakan fasilitas tamu tanpa izin
d. Mengabaikan prosedur Keselamatan, Kesehatan dan Keamanan Kerja.
e. Dengan sengaja menunda atau tidak menyelesaikan tugasnya.
e. Mengerjakan urusan pribadi atau melakukan pekerjaan selain dari tugas
perusahaan didalam jam kerja.
g. Mengabaikan atau menolak penugasan yang layak dari atasan.
f. Merusak, merubah bentuk/tampilan harta milik perusahaan atau tamu Pekerja
lain.
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation
Pelanggaran Serius
a. Tidak masuk kerja 3 hingga 4 hari berturut-turut tanpa keterangan
secara
tertulis dengan bukti yang sah
b. Membawa senjata atau obat terlarang atau narkotika ke dalam lingkungan
perusahaan.
c. Dengan sengaja meninggalkan tugas tanpa izin atasan dan membiarkan
tempat kerja tidak terjaga.
d. Membuat kesengajaan yang menghambat tugasnya atau tugas orang lain.
e. Membuat/memasang/memamerkan tulisan atau bentuk gambar yang
menghasut/menghina/memfitnah atau bersifat tidak sopan di lingkungan
perusahaan.
f. Membicarakan informasi yang besifat rahasia perusahaan kepada orang
lain
tanpa izin manajemen.
g. Menyimpan barang milik perusahaan, tamu atau Pekerja lain di dalam
lockernya tanpa alasan yang sah.
h. Menggunakan inventaris perusahaan atau kewenangan jabatan selain
untuk
kepentingan perusahaan.
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation
i. Menolak menjalankan pemeriksaan kesehatan atas rekomendasi dokter

perusahaan untuk mengetahui adanya gangguan kesehatan yang dapat


merugikan perusahaan atau orang lain.
j. Tidak cakap melakukan pekerjaan walaupun sudah dicoba di bidang
tugas
yang ada.
k. Menolak menjalankan tugas sesuai standar yang ditetapkan.
l. Menghilangkan atau memindah-tangankan kunci-kunci milik perusahaan
yang
menjadi tangung jawabnya.
m. Meminta Pekerja lain untuk mencatatkan “tima card”
n. Sengaja merubah atau mengaburkan catatan pada “time card”.
o. Menjalankan usaha dengan tamu restoran untuk kepentingan pribadi, atau
nama perusahaan lain orang lain tanpa izin.
Keep on caring, sharing & working in
Pelanggaran Berat
Rules and regulation Training Foundation

a. Memalsukan atau merubah dokumen resmi atau menggunakan surat


keterangan yang dipalsukan.
b. Bekerja sebagai pekerja pada pada perusahaan lain.
c. Menyalah gunakan cuti sakit dengan sengaja.
d. Berjudi, mabuk, memakai obat bius, madat atau narkotika di tempat kerja.
e. Melakukan tindakan kejahatan baik dalam linkungan perusahaan atau
diluar
lingkungan perusahaan.
f. Menganiaya, menghina atau mengancam orang lain.
g. Membujuk orang lain untuk melakukan perbuatan yang bertentangan
dengan
hukum atau kesusilaan
i. Melakukan pelecehan seksual.
k. Dengan sengaja merusak atau berusaha menghilangkan barang

milik perusahaan, tamu atau pekerja lain.


Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation
Pelanggaran Berat

m. Dengan sengaja atau ceroboh membiarkan diri atau teman sekerjanya


dalam
keadaan bahaya.
n. Meminta atau menerima komisi, imbalan atau pembayaran dalam bentuk
apapun secara langsung ataupun tidak langsung dengan menggunakan
jabatannya.
o. Dengan sengaja menghapus, menghilangkan atau tanpa izin memberi
kepada
orang lain data yang mutlak milik perusahaan.
p. Semua kategori pelanggaran berat, sesuai dengan Keputusan Menteri
Tenaga q. Kerja Nomor : Kep-150/Men/2000 Pasal 18 Ayat 1.
r. Setiap pelanggaran yang termasuk dalam kategori D (Pelanggaran Berat) akan
berakibat pemutusan hubungan kerja tanpa pesangon.
Keep on caring, sharing & working in
Rules and regulation Training Foundation

Anda mungkin juga menyukai