Anda di halaman 1dari 12

TREND DAN ISSUE

KEPERAWATAN ANAK
BY: Ns. Natar Fitri Napitupulu, M.Kep
1.Atraumatic Care
Atraumatic care adalah semua tindakan keperawatan yang ditujukan kepada
anak tidak menimbulkan trauma pada anak dan keluarga dengan memperhatikan
dampak dari setiap tindakan yg diberikan.

Prinsip dari  atraumatic care adalah menurunkan dan mencegah dampak


perpisahan dari keluarga, meningkatkan kemampuan orang tua dalam
mengontrol perawatan pada anak, mencegah dan mengurangi cedera     
( injury ) dan nyeri ( dampak psikologis ), tidak melakukan kekerasan pada anak
dan modifikasi lingkungan fisik
A. Menurunkan atau mencegah dampak perpisahan dari keluarga
• Dampak perpisahan dari keluarga akan menyebabkan kecemasan pada anak
sehingga menghambat proses penyembuhan dan dapat mengganggu
pertumbuhan dan perkembangan anak.
B. Meningkatkan kemampuan orang tua dalam mengontrol perawatan pada
anak.
• Kemampuan orang tua dalam mengontrol perawatan pada anak dapat
meningkatkan kemandirian anak dan anak akan bersikap waspada dalam
segala hal.
C. Mencegah atau mengurangi cedera (injuri) dan nyeri (dampak psikologis)
• Proses pengurangan rasa nyeri sering tidak bisa dihilangkan secara cepat akan
tetapi dapat dikurangi melalui berbagai tenik misalnya distraksi, relaksasi dan
imaginary.
D. Tidak melakukan kekerasan pada anak
• Kekerasan pada anak akan menimbulkan gangguan psikologis yang sangat
berarti dalam kehidupan anak, yang dapat menghambat proses kematangan dan
tumbuh kembang anak.
E. Modifikasi lingkungan
• Melalui modifikasi lingkungan yang bernuansa anak dapat meningkatkan
keceriaan dan nyaman bagi lingkungan anak sehingga anak selalu berkembang
dan merasa nyaman dilingkungan.
2. Konsep Bermain
Bermain juga menyediakan kebebasan untuk mengekspresikan emosi dan
memberikan perlindungan anak terhadap stres, sebab bermain membantu anak
menanggulangi pengalaman yang tidak menyenangkan, pengobatan dan
prosedur invasif.
Tujuan Bermain
Untuk melanjutkan pertumbuhan dan perkembangan yang normal pada saat
sakit anak mengalami gangguan dalam pertumbuhan dan perkembangannya
Mengekspresikan perasaan, keiginan, dan fantasi serta ide-idenya.
Mengembangkan kreatifitas dan kemampuan memecahkan masalah
Dapat beradaptasi secara efektif terhadap stress karena sakit dan dirawat di
rumah sakit.
3.Konsep Hospitalisasi
Hospitalisasi merupakan perawatan yang dilakukan dirumah sakit dan dapat
menimbulkan trauma dan stress pada klien yang baru mengalami rawat inap
dirumah sakit.
Reaksi Hospitalisasi adalah reaksi yang bersifat individual dan sangat
tergantung pada usia perkembangan anak, pengalaman sebelumnya terhadap
sakit, sistem pendukung yang tersedia dan kemampuan koping yang
dimilikinya, pada umumnya, reaksi anak terhadap sakit adalah kecemasan
karena perpisahan, kehilangan, perlukaan tubuh, dan rasa nyeri.
Cemas akibat perpisahan dengan orang tua (Separation anxiety) menyebabkan
gangguan pembentukan rasa percaya dan kasih sayang, menyebabkan anak:

a. Menangis
karena berpisah dengan ibu, dan terpapar pada lingkungan baru dan orang-orang
asing
b. Marah
anak membutuhkan ibu dan ketika anak meminta ibunya, dan tidak diberikan maka
anak akan marah
c. Gerakan yang berlebihan
anak memberontak ketika dia merasa tidak nyaman dan cemas karena berada di
lingkungan asing
Mengatasi Dampak Hospitalisasi
Menurut Supartini (2004, hal. 196), cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi
dampak hospitalisasi adalah sebagai berikut :
a.Upaya meminimalkan stresor :
Upaya meminimalkan stresor dapat dilakukan dengan cara mencegah atau
mengurangi dampak perpisahan, mencegah perasaan kehilangan kontrol dan
mengurangi/ meminimalkan rasa takut terhadap pelukaan tubuh dan rasa nyeri

b.Untuk mencegah/meminimalkan dampak perpisahan dapat dilakukan dengan


cara :
1. Melibatkan keluarga berperan aktif 2. Jika tidak mungkin untuk rooming
dalam merawat pasien dengan cara in, beri kesempatan keluarga untuk
membolehkan mereka tinggal bersama melihat pasien setiap saat dengan
pasien selama 24 jam (rooming in). maksud mempertahankan kontak
antar mereka
3. Modifikasi ruangan perawatan dengan cara membuat situasi ruangan rawat perawatan seperti di rumah dengan cara membuat
dekorasi ruangan.
SEKIAN

Anda mungkin juga menyukai