Anda di halaman 1dari 7

Tutorial : Membuat buah buahan dari clay

0 Diposkan oleh Silvia Ardiana | di Senin, November 15, 2010 Category : Clay, Tutorial Kalo sebelumnya kita sudah belajar membuat adonan clay lalu kita coba bentuk-bentuk dasar dari clay. Sekarang kita coba mengubah bentuk clay tadi menjadi buah-buahan. oia, sebelumnya saya beri tahu dulu, bahwa tutorial dibawah ini saya ambil dari sebuah buku lupa nama bukunya ama penulisnya, harap kalo ada yang tau nama buku ama penulisnya tolong kasih tau saya (bisa lewat comment dibawah artikel ini atau lewat contact person) biar saya cantumin.

Mangga :

1. Bentuklah tetes air kemudian bagian ujungnya ditekuk sedikit kemudian beri lubang 2. Untuk daun, bentuklah dua tetes air pipih 3. Buatlah bentuk tali yang akan menjadi tangkai buah mangga 4. Setelah semua bahan kering, rangkailah mejadi sebuah mangga dengan lem Fox

Jeruk :

1. Buatlah bentuk bulat lalu, beri lubang di tengah menggunakan sedotan 2. Untuk tangkai, buatlah bentuk tabung pendek 3. Buat bentuk tetes air pipih berwarna hijau untuk daunnya 4. Setelah semua bentuk kering rangkailah dengan lem Fox. Lihatlah sebutir buah jeruk ada di tanganmu. You might also like:

Kreasi Plastisin (Clay) : Dasar-Dasar


11 Diposkan oleh Silvia Ardiana | di Senin, November 15, 2010 Category : Clay, Tutorial Plastisin atau lebih dikenal dengan sebutan clay merupakan kerajinan yang saat ini banyak diminati, karena bahannya dapat dibentuk menjadi berbagai kreasi dengan berbagai fungsi. Clay ini mudah dipelajari siapa saja mulai dari anak-anak sampai dewasa. Semua orang menyukai hiasan yang cantik Peralatan yang dibutuhkan : cat poster . lem kertas . cat semprot bening . pemotong adonan . pinset . gunting kecil . tusuk gigi . sedotan . pipa 25cm . jarum pentul . pulpen . kuas . Resep Adonan :

Tepung Terigu 70 gram Tepung Tapioka 70 gram Tepung Beras 70 gram Lem Putih 180 gram cara membuat :

Campurkan tepung kemudian tepung diayak Campurkan tepung dengan lem, kemudian ulenni hingga rata Cara memberi warna adalah dengan menambahkan sedikit cat poster kedalam sedikit adonan, lalu uleni hingga rata.

Cara membuat tekstur marmer dengan mencampurkan plastisin dengan warna yang diinginkan, kemudian aduk namun jangan sampai merata. Bentuk Bentuk Dasar Platisin

^ happy crafting all ^

Kreasi Plastisin: Kue


0 Diposkan oleh Silvia Ardiana | di Senin, November 15, 2010 Category : Clay, Tutorial

Jadikan hiasan kue berikut sebagai inspirasi dalam membuat makanan... Kue Tart Cokelat:
1. Buatlah bentuk tabung pendek 2. Kemudian cat bagian atas berwarna putih menggunakan cat putih dan kuas

3. Untuk hiasan kue, bentuklah bulat pipih warna putih sebanyak 6 buah dan bulat kecil warna merah sebanyak 6 buah. 4. Setelah semua bagian kering, tempelkan hiasan dibagian atas. Untuk memegang objek kecil gunakan pinset agar lebih mudah dan rapi

Donat :

1. Buatlah bentuk bulat pipih

2. Sebelum kering, lubangi bagian tengah menggunakan sedotan 3. Lalu, hias dengan cat pada bagian atas. Gunakan kuas kecil agar lebih rapi 4. Buat beberapa donat dengan hiasan berbagai warna di bagian atasnya. 5. Agar tampak berkilau dan lebih awet, semprotkan vernish.

Kue Tart Strawberry:

1. Buatlah bentuk tabung kecil 1 buah dan tabung besar 1 buah 2. Setelah kering, cat dengan warna berbeda di bagian atas. Gunakan kuas kecil agar rapi 3. Untuk hiasan, buatlah beberapa buah straberry 4. Untuk hiasan lain, buat bentuk bulat pipih dan bulatan kecil

5. Setelah semua bagian kering, rangkai menjadi satu. Tempel tabung kecil di atas tabung besar, lalu hias dengan straberry dan bulatbulat kecil.

6. Agar tampak berkilau dan lebih awet, semprotkan vernish.

You might also like:

Anda mungkin juga menyukai