Anda di halaman 1dari 2

Promosi Doktor Ford Lumban Gaol

Posted by admin on 2009-07-18 10:27:59


Program Pascasarjana Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (Fasilkom UI) memberikan
gelar Doktor dalam bidang Ilmu Komputer kepada Ford Lumban Gaol setelah berhasil
mempertahankan disertasinya dihadapan sidang terbuka Senat Akademik Universitas Indonesia di
bawah pimpinan Wakil Dekan Fasilkom UI Mirna Adriani, B.Sc., Ph.D, hari Jumat (17/07)
bertempat di Aula Gedung B lantai dasar Fasilkom UI Kampus Depok dengan judul disertasi Kajian Pol
a Berulang Pada Data Semi-Terstruktur (Study on Frequent Pattern in Semi Structure Data) dengan hasi
l yudisium sangat memuaskan.
Bertindak sebagai promotor Prof. Dr. Belawati Hardi Widjaja dan Ko-Promotor Dr. Kiki Ariyanti
Sugeng. Para penguji terdiri dari Prof. Heru Suhartanto, Drs., M.Sc., Ph.D; Lim Yohanes
Stefanus, Drs., M.Math., Ph.D; M. Rahmat Widyanto, S.Kom., M.Eng., Dr.Eng; Ade Azurat,
S.Kom., Dr; dan Prof. Edy Tri Baskoro, Drs., M.Sc., Ph.D.
Ford Lumban Gaol, kelahiran Jakarta 29 September 1974 merupakan Doktor ke-17 yang dihasilkan
program Pascasarjana Fasilkom UI. Saat ini ia bekerja sebagai dosen dengan pangkat lektor pada
STMIK JIBES (Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Informatika Jakarta Institute for Business and
Economy Study).(lsa)
Abstrak:
Representasi data semi-struktur banyak ditemukan dalam berbagai bidang mulai dari jaringan sosial
sampai ke komputasi mikrobiologi. Hal ini disebabkan karena kemampuannya untuk menyesuaikan
pemodelan terhadap struktur yang kompleks, seperti protein, molekul kimia, dan dokumen web.
Konsep dan kerangka yang dikembangkan dalam disertasi ini berkontribusi kepada dua konsep dasar
utama dalam konteks penambangan data berpola graf yakni panambangan pola graf berulang dan
pencarian pola-pola graf.
Kerangka penambangan graf berulang yang diperkenalkan dalam disertasi ini, CLS-Graph menjadi
pijakan dalam penambangan kumpulan data graf. Selain itu juga diperkenalkan MinCutContraction,
yang merupakan algoritma solusi persoalan keterhubungan busur dengan pendekatan kontraksi graf.
Untuk mendapatkan hasil yang jauh lebih bermakna dibandingkan dengan hasil dari penambangan
graf berulang CLS-Graph, maka dikembangkan algoritma untuk menambang subgraf-subgraf
berulang yang konvergen yang diharapkan lebih bermanfaat dibandingkan graf berulang
KONVERDENSE. Dalam penelitian ini juga dikembangkan pendekatan pengkatalogkan graf yakni
pengkatalogkan berdasarkan struktur-struktur subgraf-subgraf berulang yang dikenal sebagai
gKatalog. Pendekatan yang digunakan ini dimotivasi dengan pengembangan dari pelabelan kanonik,
struktur subgraf dapat dipetakan menjadi urutan terurut. Konsep dasar yang dikembangkan yakni
minimum support untuk pengkatalogkan dan struktur diskriminan yang dapat digunakan untuk
mengkatalogkan secara efektif.
Penelitian yang dilakukan dalam penambangan graf, keterhubungan busur, penambangan graf
berdasarkan konstrain, penambangan subgraf-subgraf berulang yang konvergen serta pengkatologkan
1 | Universitas Indonesia - www.ui.ac.id Berita
koleksi data graf pada akhirnya diharapkan dimasa depan ditujukan untuk pengembangan Sistem
Informasi Graf.
Kata Kunci: Graf berulang, CLS-Graph, MiCutContraction, KONVERDENSE, gKatalog
2 | Universitas Indonesia - www.ui.ac.id Berita

Anda mungkin juga menyukai