Anda di halaman 1dari 3

MODUL 5

INSTRUKSI ARITMATIKA DAN LOGIKA


Tujuan : praktikan dapat menggunakan instruksi aritmatika dan logika dalam program.
Teori
Instruksi aritmatika terdiri atas penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian.
Termasuk juga operasi aritmatika adalah operasi penaikan dan penurunan, negatif. Operasi
logika terdiri atas operasi AND, OR, XOR, TEST, NOT. Operasi aritmatika dan logika dapat
dikelompokkan menjadi tiga berdasarkan kemiripan dalam operasi maupun mode
pengalamatan.
Kelompok Pertama
Instruksi : ADD, ADC, SUB, CMP, AND, OR, XOR, TEST
Sintaks:
OP-CODE operand1, operand2
Operand1 dapat berupa:
memori
register
Operand2 dapat berupa:
memori
register
immediate
Hasil operasi disimpan di operand1.
Contoh:
ADD AX,20h
ADC [400h],AX
ADC [BX],AX
Kelompok Kedua
Instruksi: MUL, IMUL, DIV, IDIV
Sintaks:
OP-CODE operand_byte
OP-CODE, operand_word
operand_byte dan operand_word berupa : register atau memori.
Untuk perkalian dengan operand byte maka AX = AL * operand_byte
Untuk perkalian dengan operand word maka DX AX = AX * operand_word
Untuk pembagian dengan operand byte maka AL = AX : operand_byte dan sisanya di AH.
Untuk pembagian dengan operand word maka AX= DX AX : operand_word dan sisanya di
DX.
Contoh:
MOV AL, 20
MOV BL,2
MUL BL
14

MOV AX, 1000


MOV BX, 200
MUL BX
Kelompok Ketiga
Instruksi : INC, DEC, NOT, NEG
Sintaks :
OP-CODE operand
operand dapat berupa register atau memori
Contoh:
MOV AL,0
INC AL
Bahan dan ALat
- Personal Komputer
- Program EMU8086
Praktek
A. Kelompok Pertama
1. Jalankan EMU8086
2. Simulasikan program berikut.
ORG 00h
MOV AL,2
MOV AH,3
ADD AL,AH
ADD byte ptr [20],AL
ADD BL,byte ptr [20]
ADD BL,3
MOV
MOV
ADD
ADD
ADD
ADD

AL,2
AH,3
AH,AL
byte ptr [20],AH
BL,byte ptr [20]
BL,3

RET
3. Pada instruksi ADD catat jenis operand1 dan operand2
4. Catat hasil operasi yang terjadi (mis penjumlahan) dan dimana menyimpan
hasil operasinya (operand1 atau operand2)
5. Ganti instruksi ADD dengan ADC, SUB, CMP, AND, OR, XOR, TEST dan
ulangi langkah 3 dan 4 dengan instruksi yang bersesuaian.
B. Kelompok Kedua
1. Simulasikan program berikut ini.
15

ORG
MOV
MOV
MUL
RET

00h
AL,100
BL,3
BL

2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.

Catat jenis operandnya.


Catat lokasi penyimpanan hasil operasi
Ganti MOV BL,3 menjadi MOV BL,-3
Simulasikan dan catat hasilnya.
Ganti MUL BL menjadi IMUL BL
Simulasikan dan catat hasilnya, bandingkan dengan hasil langkah 5.
Simulasikan program berikut.
ORG 0
MOV AX,100
MOV BL,3
DIV BL
RET
9. Catat lokasi penyimpanan hasil operasi serta nilai hasil dan sisa.
10. Ganti MOV BL,3 menjadi MOV BL,-3
11. Simulasikan dan catat hasilnya.
12. Ganti DIV BL menjadi IDIV BL
13. Simulasikan dan catat hasilnya, bandingkan dengan hasil langkah 10.
C. Kelompok Ketiga
1. Simulasikan program berikut ini.
ORG
MOV
MOV
INC
DEC
MOV
MOV
NOT
NEG
RET

0
AL,0
BL,0
AL
BL
CL,11110000b
DL,11110000b
CL
DL

2. Catat hasil operasi INC, DEC, NOT, dan NEG.


3. Ganti MOV AL dan BL menjadi MOV AL, 0ffh dan MOV BL,0ffh
4. Simulasikan dan catat hasilnya. Bandingkan dengan hasil sebelumnya
Tugas
Buat program dalam bahasa asembli 8088 untuk menyelesaikan persamaan berikut.
A= -( 20 * (C + B)) ; A = hasil, B dan C variabel

16

Anda mungkin juga menyukai