Anda di halaman 1dari 1

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas

Indonesia adalah salah satu fakultas yang menjadi saksi bisu dari lahirnya orang
- orang hebat di Indonesia. FMIPA pertama kali dibentuk dengan nama Faculteit
der Exacte Wetenschap atau Fakultas Ilmu Pasti dan Ilmu Alam (FIPIA) ini
dibentuk pada tanggal 6 Oktober 1947 sebagai bagian dari Universitas Indonesia
di Bandung. Saat ITB memisahkan diri dari UI pada tahun 1959, FIPIA UI
dipindahkan ke Jakarta, tepatnya di Jl. Salemba. Pada Awal pendiriannya FIPIA
memiliki 4 jurusan yakni matematika, fisika, kimia, dan biologi, sementara
geografi baru dibuka berikutnya.
Tahun 1987, FMIPA dipindahkan dari salemba ke sebuah perkebunan karet
di pinggiran Bogor yang dikenal dengan nama Depok. FMIPA menjadi fakultas
kedua yang dipindahkan setelah fakultas hukum. Kemudian fakultas fakultas
lain menyusul pindah dan berdirilah Kampus UI Depok.
Tujuh puluh tahun lebih fakultas ini berdiri, fakultas ini banyak menelurkan
orang-orang yang dapat berprestasi baik di tingkat nasional maupun
internasional. Banyak alumni FMIPA UI saat ini yang telah menjadi peneliti kelas
dunia. Contohnya Prof. Dr. Terry Mart yang menemukan partikel subatom D13.
Kemudian ada juga Prof. Yohanes Surya, pengembang teori Mestakung. Selain itu
ada juga Prof. Pratiwi Pujilestari Sudarmono yang hampir menjadi astronot
pertama dari Asia Tenggara.
Selain di bidang keilmuan dan penelitian, tak sedikit juga alumni FMIPA
yang terjun kedunia politik dan menduduki kursi eksekutif. Sebut saja seorang
Suharna Surapranata yang pernah menjadi Mentri Riset dan Teknologi pada
kabinet Indonesia Bersatu II milik Presiden SBY lalu. Kemudian ada Fauzi Bahar,
walikota Padang periode 2004 2009, juga R. Karliansyah yang pernah menjabat
Sekretaris Menteri Lingkungan Hidup (Plt) Deputi II Menteri Lingkungan Hidup
Bidang Pengendalian Pencemaran.
Di bidang kemahasiswaan, FMIPA juga memberikan banyak prestasi. FMIPA
merupakan fakultas penyumbang ketua BEM UI terbanyak ketiga setelah Fakultas
Teknik dan Fakultas Hukum. Terhitung sudah tiga orang mahasiswa MIPA pernah
menjadi orang nomer satu dikalangan mahasiswa UI. Mereka adalah Rico
Marbun, Imaduddin Abdillah, dan Faldo Maldini. Belum lagi yang menjadi orangorang nomer 2 alias Wakil Ketua BEM. Dalam 2 periode terakhir posisi orang
nomer 2 ini diduduki oleh mahasiswa MIPA.

Anda mungkin juga menyukai