Anda di halaman 1dari 27

BAB I

PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang
Pada saat ini perkembangan ilmu dan teknologi semakin pesat, khususnya
teknologi informasi dan telekomunikasi yang memberikan peranan penting didalam
kehidupan manusia terutama di dunia pendidikan, perkantoran, industri, telekomunikasi,
bisnis, pariwisata, hiburan, militer, dan sebagainya telah menggunakan komputer sebagai
alat bantunya. Penggunaan sistem komputerisasi dapat dilakukan dengan lebih mudah
apabila didalamnya dilengkapi dengan sistem yang lebih tepat dengan pokok data yang
akan diolah salah satunya adalah pemanfaatan sebuah sistem informasi berbasis web.
Sistem informasi berbasis web merupakan sebuah sarana didalam sistem komputerisasi
yang telah dilengkapi dengan fitur- fitur dan didesain sedemikian rupa sesuai dengan
kebutuhan yang akan digunakan pada penginputan suatu data tertentu yang bertujuan
untuk mempermudah, mempercepat dan mengakuratkan data yang telah diolah meskipun
pengguna tersebut merupakan seorang pemula.
Pada saat ini sistem informasi telah menjadi pilihan utama untuk memberi dan
mencari informasi tertentu. Dari hal diatas dapat disimpulkan bahwa pada jaman sekarang
ini, kebutuhan suatu Website sudah sangat penting bagi setiap instansi atau suatu
perusahaan baik itu swasta ataupun pemerintahan. KarenaWebsite sangat berpengaruh
dalam memberikan suatu informasi kepada masyarakat luas yang sangat membutuhkan
informasi yang serba cepat pada era teknologi informasi sekarang ini. SMK 17 Genteng
merupakan salah satu instansi yang bergerak di bidang pendidikan yang sudah memiliki
sistem informasi namun dirasa sangat memerlukan sistem informasi berbasi web guna
memberikan kemudahan kepada siswa maupun pengajar dalam hal informasi mengenai
keadaan sekolah serta sebagai sarana promosi untuk menarik calon siswa baru. Pada
SMK 17 Agustus 1945 Genteng data-data serta informasi mengenai sekolah masih
banyak dilakukan secara manual.

1
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

1.2Tujuan
Mencari kekurangan dan kelemahan serta bagaimana cara mengatasi
masalah-masalah

yang dihadapi oleh pihak sekolah dalam membuat sistem

prakerin dan mengaplikasikan ilmu yang dimiliki penulis untuk menganalisis,


merancang dan mengembangkan sistem yang sedang berjalan saat ini. Dan tujuan
dari penelitian yang penulis lakukan adalah :
1. Sebagai prasyarat utama dalam menempuh ujian tugas akhir, serta

untuk

memenuhi mata kejuruan yang ditempuh di SMK 17 Genteng.


2. Dapat meningkatkan serta menerapkan ilmu tentang kejuruan TKJ yang belum
mengetahui tentang wibsite.
3. Mempelajari sistem informasi yang sedang berjalan di SMK 17 Genteng. Dapat
merancang dan membuat suatu

sistem komputerisasi yang dapat digunakan

untuk menunjang kinerja pada sekolah.


4. Dapat meningkatkan kemampuan pengelolaan data prakerin. Pengelolaan yang
dimaksud meliputi kelengkapan data, kerincian data, keamanan data, kerahasiaan
data, cara-cara pemasukan dan pengambilan data.
5. Memberikan kemudahan bagi siswa yang ingin mendapatkan infoinfo tentang
prakerin tau tenang informasi dan berita yang berkaitan dengan sekolah hanya
dengan mengaksesnya melalui internet.

1.3Manfaat
Kami mempunyai 3 jenis manfaat yaitu bagi umum, sekolah, dan siswa :
Umum:
1.
2.
3.
4.

Manfaat Prakerin Memperoleh wawasan luas mengenai seluk beluk dunia kerja.
Meningkatkan rasa percaya diri, disiplin dan tanggung jawab.
Mengetahui arti penting disiplin dan tanggung jawab dalam melaksanakan tugas.
Dapat memahami, memantapkan dan mengembangkan pelajaran yang diperoleh

di sekolah.
5. Dapat membandingkan kemampuan yang diperoleh di sekolah dengan yang
dibutuhkan di dunia kerja.
Sekolah :
1. Tujuan pendidikan untuk mendapat keahlian proffesional lebih mudah dicapai
2
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

2. Dapat menyesuaikan program pendidikan dengan kebutuhan lapangan kerja

Siswa :
1. Dapat mengetahui tata cara melayani clien dengan baik dan sopan.
2. Dapat mengetahui cara membuat website dan cara berbisnis online dengan
baik.
3. Dapat menambah kemampuan informasi tentang teknologi.
4. Kemampuan dan keahlian yang diperoleh selama magang memperbesar
percaya diri saya Setelah tamat tidak memerlukan waktu tambahan yang
terlalu lama untuk menyesuaikan diri maupun untuk mencapai tingkat
keahlian siap kerja.
5. Dapat mengetahui dunia kerja yang sebenarnya.

BAB II
PROSES KEGIATAN

2.1 Profil tempat kerja

3
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

Bali Orange Communications atau disingkat BOC adalah sebuah perusahaan jasa
web design dan pemrograman website, penyedia web hosting dan pendaftaran domain
name berekstensi internasional dan Indonesia yang berada di Jl.Narakusuma 11. Denpasar
Timur, Bali. BOC berdiri pada tanggal 25 Agustus 2003 dan sampai saat ini masih tetap
berkarya serta melayani pelanggan dari berbagai warna bidang usaha. Website BOC bisa
diakses menggunakan www.baliorange.net (whois) dan www.boc.co.id (whois).
Basis operasional BOC adalah di Pulau Bali dengan cakupan produk dan layanan
berskala Internasional. BOC melayani pelanggan tidak hanya di Bali, tetapi di seluruh
Indonesia, bahkan luar negeri. Dengan teknologi internet, kendala geografis bisa teratasi
dengan mudah.
Tim kerja BOC mampu mengoperasionalkan program aplikasi web development
seperti Adobe Dreamweaver, MS Frontpage, Adobe Photoshop, Adobe Flash, Corel
Draw, dan program pendukung lainnya. Lingkungan bahasa pemrograman yang dihadapi
meliputi CSS, HTML, PHP, Javascripts, AJAX, XML, dengan database MySQL. Lingkup
manajerial web server meliputi penguasaan OS Linux dan Windows, network
administrator, dan manajemen Cpanel dan WHM. Web server BOC berlokasi di Jakarta,
Singapore dan USA, memastikan bisnis pelanggan tetap online 24 jam.

2.1.1

Team BOC

1. Hendra W Saputro sebagai Managing Derictor


2. Surya Darmawan sebagai Web Designer 1
3. I Kadek Krisna Angga Pamungkas sebagai Web Designer 2
4. Priyo Susanto sebagai Account Manager
5. Komang Tri Satria Wibawa sebagai Web Administrator
6. I Gede Mika Winata sebagai Web Progammer
7. I Wayan Andre Nata sebagai Technical Support 2
8. Reza sebagai Technical Support 3
9. I Putu Wahyu Pratama Putra sebagai billing
10. Kadek Sekar Sebagai Ibu rumah tangga
2.1.2

Kontak BOC

Jl. Narakusuma 11, Denpasar, Bali


Indonesia 80235
4
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

Telp : +62-85100448807
Fax : +62361-244737
Mobile phone : +628123676861 (Emergency, SMS, WhatsApp)
marketing@boc.co.id
billing@boc.co.id
info@boc.co.id

2.1.3 Informasi dan Layanan


Hari kerja kantor BOC : Senin Sabtu
Jam kerja : 09:00 WITA 17.00 WITA.
Libur : Minggu ( Online/remote Technical Support). Hari kerja
Besar Keagamaan kantor tetap buka.

2.1.4

Penghargaan BOC

Beberapa penghargaan yang diterima oleh BOC. Kegiatan-kegiatan tersebut


sesuai dengan visi dan misi BOC dalam kehidupan berwirausaha, bersosial dan
membumikan teknologi informasi bersama masyarakat.

5
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

2.2 Waktu Pelaksanaan


6
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

SMK 17 Genteng setiap tahun akan melaksankan Praktek Kerja Industri untuk
kelas11selama yang berguna melatih kemandirian dan agar bisa mengetahui dunia kerja.
3 bulan. Kami melaksankan prakerin dimulai tanggal 1 Pebruari s/d 30 April 2016.
Selama 3 bulan tersebut kami berlatih untuk mengetahui tentang dunia kerja kususnya
pada tempat kami adalah dimana kita bisa mengetahui tentang dunia marketing onlne.

2.3 Tinjauan Umum Perusahaan


BOC ini mempunyai keunggulan yang berbeda dari perusahaan-perusahaan web
hosting yang ada di Indonesia, selain memjual layanan produk ,BOC juga bisa menjadi
teman untuk memberikan wawasan pengetahuan bagi siswa-siswi yang belum memiliki
pengetahuan di bidang online. Gambar dibawah ini adalah salah satu profil BOC yang
bertanggung jawab atas perusahaan ini

Kontak BOC : :: Bali (Head Office)


Jl. Narakusuma 11, Denpasar, Bali
Indonesia 80235
Telp : +62-85100448807
Fax : +62361-244737
Mobile phone : +628123676861 (Emergency, SMS, WhatsApp)
:: Informasi Layanan & Kontak BOC
Hari Kerja Kantor BOC : Senin - Sabtu.
Jam Kerja : 09.00 WITA - 17.00 WITA.
Libur : Minggu (Online/remote Technical Support). Hari Besar
Keagamaan kantor tetap buka.

7
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

Waktu Layanan Technical Support 24 Jam (kantor, phone, sms, chat,


email).
(Sales & Marketing) Submit Ticket
Technical Support Submit Ticket
(Pembayaran & Aktivasi/Status Produk) Submit Ticket
(Laporkan penyalahgunaan oleh pelanggan kami)
(Informasi umum, kunjungan industri, magang/pakerin, pembicara,
undangan)
(Testimonial, kritik dan saran ke BOC)

2.4 Alat Dan Bahan


Dalam melaksanakan tugas kami mempunyai dua jenis alat dan bahan yaitu berupa
software dan hardware.
2.4.1 Alat Hardware :
-

Komputer/laptop
Internet
Mouse
Buku dan Pensil
Kabel LAN
Keyboard

2.4.2 Bahan Software :


-

Alat komunikasi clien = Facebook, E-mail/ G-mail


Notepad
Notepad ++
Sublime
Browser
XAMPP
8
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

Adobe Dreamweaver
Adobe Illustrator
Adobe Photoshop
Wordpress

Alat dan bahan diatas sebenarnya masih banyak lagi yang dibutuhkan untuk membangun
sebuah website, namun kami hanya membutuhkan yang kami perlukan saja.

2.5 Proses Kerja


Sebelum kami melakukan proses kerja , kami harus bisa belajar membuat website
secara ofline terebih dahulu untuk mengetahui apa kekurangan yang harus di benahi.

2.5.1 Langkah dan persipan

Menyiapkan alat dan bahan di atas yang di perlukan sesui keinginan dan

yang dibutuhkan.
Menanyakan kepada client , thema apa yang diinginkan untuk membangun

websitenya.
Setelah itu memulai untuk membuka aplikasi-aplikasi yang dibutuhkan.
Melaksanakan tugas bersmama clien dan saring chat untuk menyesuaikan

keinginan.
Jika semua sudah , tinggal membeli domain dan hosting ke BOC Indonesia
ini agar website bisa di online kan
.

Dibawah ini adalah beberapa nama domain website yang telah kami
kerjakan :
1.
2.
3.
4.
5.

www.bezamebel.com
www.liadena.com
www.ayampedasjoss.com
www.ramabalitours.com
www.maestrobordir.com
9

Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

Meskipun hanya lima nama domain pekerjaan yang telah kami kerjakan ,
namun pekerjaan tersebut membutuhkan waktu yang lama.
Jika kami mengalami kesulitan, kami akan menanyakan kepada salah satu
rekan /karyawan yang bekerja di sini, pada saat itulah kami akan menemukan ilmu
baru yang belum kami mengerti. Banyak sekali hal-hal yang belum kami
mengerti karena kami masih belum mengetahui dasar-dasar tentang website

Gambar JPEG

Gambar Vektor

10
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

Gambar logo
Gambar diatas merupakan pengubahan gambar jpeg menjadi vektor dan
pembuatan logo website bezamebel.com yang kami kerjakan di BOC Indonesia.
Kami mengerjakan pekerjaan tersebut dengan menggunakan gabungan aplikasi
yang bernama Adhobe Illustrator CS 6 dan Adhobe Photoshop CS 6

Me-resize File Gambar/Foto menggunakan Adhobe Photoshop CS 6 :

1. Pilih gambarnya , Open with dengan Adhobe Photoshop CS 6

2. Pilih image kemudian image Size/ langsung anda tekan ALT+CTRL+I


11
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

3. Kemudian tentukan Size yang anda butuhkan

12
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

4. Kemudian gambar akan berubah dan tekan CTRL+S untuk menyimpan.

5. Setelah tekan tombol Save, cari file gambar yang akan Anda timpa, lalu tekan
tombol Save
Gambar diatas merupakan proses Me risize gambar dari Size yang lebih besar
menjadi kecil. Tujuan dari merisize gambar ini yaitu untuk menguploud gambar ke
website yang menyesuaikan theme website. Karena jika tidak di atur terlebih dahulu,
biasanya ukuran gambar menjadi lebih besar dan akan memboroskan penggunaan
hosting, dan yang akan terjadi website akan menjadi lebih lambat.

2.5.2 Pengerjaan
Pembuatan website dengan menggunakan wordpress secara offline dengan
menggunakan XAMPP:
1. Download wordpress

13
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

2. Siapkan file WordPress terbaru yang telah anda download tadi di


www.wordpress.org
3. Buka folder XAMPP di komputer Anda. Lalu bukalah
folder htdocs. Copy-kan file WordPress ke dalam folder ini. Lebih
mudahnya, buka Windows Explorer, lalu
ketik C:\xampp\htdocs pada bagian folder address seperti terlihat
pada gambar di bawah ini.

Folder htdocs merupakan folder yang dipakai untuk menaruh filefile yang bisa dibuka di browser. Jika kita menaruh selain di folder
ini, maka browser tidak akan bisa membukanya. Biasanya kalau

14
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

settingan masih default, folder ada di drive C. Jadi pastikan


jangan salah taruh ya..

4. Apabila file masih dalam bentuk compress, maka ekstrak terlebih


dahulu. Default folder hasil ekstrak biasanya
bernama wordpress. Jika mau, nantinya Anda bisa mengganti
nama folder ini menjadi nama yang Anda sukai. Katakanlah nama
website Anda. Di sini saya menggantinya dengan namablogku.
Jika diakses, hasilnya akan terlihat seperti gambar di bawah ini:

5. Sekarang bukalah browser favorit Anda. Untuk membuka situs


wordpress offline ini, nantinya kita bisa mengaksesnya dengan
alamathttp://localhost/nama_folder. Kalau milik saya ya
bukanya pakai alamathttp://localhost/blogku. Jika milik Anda
tetap memakai folder default, maka
alamatnya http://localhost/wordpress. Ketikkan di address bar.
Lalu klik Create a Configuration File.

15
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

6. Klik Lets Go.

7. Isikan nama database, user name, dan password yang sudah


Anda buat sebelumnya. Klik Submit.

16
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

8. Klik Run the Install.

9. Isikan data-data yang dibutuhkan untuk admin dan nama website.


Setelah itu klik install wordpress.

10. Selamat! WordPress offline Anda sudah jadi. Silahkan Login.

17
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

11. Masukkan username dan password yang telah Anda buat


pada langkah no.8untuk login ke Dashboard. Cara lain bisa
langsung mengetikkan alamat di
browser http://localhost/nama_folder/wp-admin. Jika di tempat
saya berarti menggunakan alamat http://localhost/blogku/wp

admin.

12. Dan inilah tampilan utama wordpress, silahkan anda edit sesuai
dengan keinginan anda.

Nah, demikianlah langkah-langkah bagaimana kita menginstal WordPress offlin


18
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

Dengan menggunakan wordpress pembuatan website akan semakin mudah


karena wordpress sangat mendukung Pilihan themes/ template berfariasi, Fasilitas
Plugins, Struktur permalink yang bersahabat dengan mesin pencari, Support Widget,
Kode HTML dapat diubah, Link management reintegrasi, Dapat membuat page dengan
mudah, WordPress dilengkapi anti Pam, Tagging, Multiple Authors, Dapat memblok
visitor dari IP tertentu, Kita dapat melihat pengunjung situs, Sangat Mudah Dalam
Penggunaannya. Itulah beberapa kelebihan jika kita menggunkan wordpress untuk mengedit
website.

BAB III
TEMUAN

3.1Faktor Pendukung dan Penghambat


Dalam melaksanakan tugas prakerinkami mengalami penghambatan dan kemudahan
yang kami kerjakan seperti ada beberapa faktor pendukung dan faktor penghambat
dibahawah ini.
3.1.1

Faktor pendukung :

Faktor pendukung saat melaksanakan prakerin sebagai berikut :

19
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

1. Di perusahaan bebas melakukan pertanyaan-pertanyaan yang belum kami


mengerti kepada karyawan
2. Tempat perusahaan BOC Indonesia bersih dan nyaman untuk melakukan
pekerjaan
3. Bimbingan dari guru komputer yang datang keperusahaan
4. Fasilitas yang disediakan intansi atauperusahaan untuk mengerjakan tugas
prakerin ini, baik dalam materi maupun dalam wawancara yang akan dibahas
3.1.2 Faktor penghambat :
Dalam melaksanakan pekerjaan pasti ada berbagai hambatan.Begitu pula dengan
kami

yang

baru

mengenal

dunia

kerja,

kami

juga

mengalami

berbagai

hambatan.Hambatan-hanbatan tersebut antara lain :


1. Kurangnya pengalaman-pengalaman merupakan kunci bagi keberhasilan ,
satu pekerjaan yang dilakukan kami belum begitu berpengelaman sehingga
pekerjaan yang kami kerjakan kadang tersendat-sendat.
2. Kurangnya keterampilan dan kreativitas siswa, keterampilan da kreativitas
kami masih kurang karena kami baru terjun ke lapang kerja.
3. Kurang menguasahi peralatan kantor ada beberapa peralatan kantor yang
belum kami kuasahi sehingga kami harus meluangkan waktu untuk berlatih
terlebi dahulu.
4. Teori dan praktek yang tidak sesuai, kurang sesuainya antara teori dan
praktek yang diterima disekolah dengan pelaksanaan atau praktek pekerjaan
yang sesungguhnya di lapangan menyebabkan hasil yang tidak sesuai.

3.2Manfaat yang dirasakan


Manfaat yang kami peroleh selama melaksanakan prakerin di BOC Indonesia antara
lain :
1. Memperoleh wawasan luas mengenai seluk beluk dunia kerja
2. Meningkatkan rasa percaya diri, disiplin dan tanggung jawab
3. Mengetahui arti penting disiplin dan tanggung jawab dalam melaksanakan
tugas
20
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

4. Dapat memahami, memantapkan dan mengembangkan pelajaran yang


diperoleh disekolah
5. Dapat membandingkan kemampuan yang diperoleh disekolah dengan
dibutuhkan didunia kerja

3.3Tindak Lanjut
Di setiap sesudah melaksanakan suatu kegiatan pastinya ada evaulasi, dari
evaulasi di sini disebutkan pengembangan tindak lanjut dari kegiatan yang sudah
dilaksankan tersebut. Pengembangan kami ke depan dari prakerin yang sudah di
laksanakan dari prakerin yang sudah dilaksanakan tahun ini, kami berkeinginan
untuk memulai berbisnis online, kemudian kami dari sekarang akan berani untuk
mencoba melakukan langkah awal untuk berbisnis online. Kami yakin dengan
kami mengetahui dasarnya kami bisa mengembangkannya sendiri dengan
kemampuan sendiri atau otodidak. Kemudian kami berharap kepada pihak sekolah
ke depannya untuk selalu mengijinkan adik kelas kami supaya bisa Praktek Kerja
Indutri (PRAKERIN) di Laura Komputer. Pembuatan tugas akhir ini akan di
tindak lanjuti dengan kegiatan presentasi dalam rangka mengganti ujian UTS yang
belum terlaksanakan oleh kelas XI SMK 17 Agustus !945 Genteng.
Kegiatan ini juga menunjukan kepada masyarakat bahwa SMK 17 Agustus 1945
Genteng punya potensi dalam bidangnya.
Bagi siswa/siswi 17 Agustus 1945 Genteng yang lulus agar
mengembangkan kemampuannya dengan menciptakan lapangan kerja.

dapat

21
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

BAB IV
PENUTUP

Dalam penyusunan laporan ini kami mendapat bimbing dan pengarahan dari
pembimbing, bapak dan ibu guru, serta rekan-rekan siswa SMK 17 Agustus 1945
Genteng. Untuk itu kami mengucapkan terima kasih semoga selalu sukses selalu.
Kesimpulan bersarkan hasil uraian kegiatan prakerin yang kami laksanakan mulai 1
Februari 2016 sampai dengan 30 April di BOC Indonesia, kamu mengambil beberapa
kesimpulan, kesan, dan saran.

4.1 Kesimpulan
Terima kasih atas bantuan kepada bapak ibu guru dan semua rekan-rekan
yang telah membantu kami untuk menyusun laporan ini. Kami memliki
beberapa kesimpulan dibawah ini :
1. Perencanaan yang matang dapat mendukung Prakerin ini berjalan
dengan baik dan lancar.
2. Sistem pengorganisasikan berhasil dilaksanakan, dimana setiap
anggota bekerja sesuai dengan tugas dan fungsinya.
3. Pengawasan yang dilakukan sehingga hasil yang dicapai berhasil guna
dan berdaya guna.
4. Kerja sama antar anggota dapat mendukung proses pelaksanaan tugas
dapat berjalan dengan lancar.

22
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

5. Fungsi kedisiplinan dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan yang


diharapkan.
6. Kemampuan dan keterampilan yang mendukung terlaksananya
prakerin berjalan dengan baik.

4.2 Kesan
Kesan

yang kami dapatkan selama pelaksanaan Prakerin di BOC

Indonesia antara lain :


1. Kami merasakan suasana kerja yang akrab dan bekerjasama yang baik
antar karyawan dan client.
2. Kami terkesan dengan kejujuran, ketelitian dan kedisiplinan pegawai
dalam melaksanakan tugas
3. Fasilitas yang tersedia sangat mendukung kelancaran dalam bekerja
4. Karyawan BOC Indonesia sangat ramah dan sopan.

4.3 Saran
Kami memiliki beberapa saran untuk sekolah dan tempat prakerin..
Untuk sekolah
1. Tingkatkan jiwa semangat dan mandiri dalam berusaha.
2. Tingkatkan bakat dan keahlian yang ada.
3. Berusaha agar tidak mudah putus asa dalam menghadapi segala
persoalan dan masalah.
4. Jadikan prakerin sebagai ajang penerapan ilmu yang diperoleh dari
sekolah.
5. Meningkatkan daya pikir dan mental siswa.
6. Pihak sekolah harus senantiasa memberikan dorongan dalam
melaksanakan prakerin.
Untuk tempat prakerin
1. Tingkatkan pelayanan yang memuaskan bagi nasabah.
2. Hubungan antar karyawan harus dijaga dan dipertahankan serta
ditingkatkan.
3. Tingkatkan terus kedisiplinan serta kerja sama antar pegawai

Daftar Pustaka
23
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

1. www.boc.co.id
2. http://ourpos.blogspot.co.id/2014/09/contoh-makalah-prakerin-praktekkerja.html
3. https://webhostmu.com/cara-install-wordpress-di-localhost/
4. http://belajarpsikologi.com/kata-pengantar-contoh-kata-pengantar/
5. http://www.g-excess.com/contoh-kata-penutup-makalah-yang-baik-danbenar.html
6. http://www.kompasiana.com/valentino/cara-mudah-compress-dan-resizefoto-atau-gambar_54f7b861a33311641e8b4884
7. http://smk17tkj.blogspot.co.id/

Lampiran
Gambar 1 tampilan depan kantor BOC Indonesia

24
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

Gambar 2 melakukan instalasi wordpress

Gambar 3 memasang video dari youtube ke website

Gambar 4 belajar html bersama karyawan

Gambar 6 belajar bersama untuk memecahkan masalah

25
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

Gambar7 mencermati proses kerja

Gambar 5 waktu istirahat

26
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

27
Praktik kerja Industri SMK 17 Agustus 1945 Genteng-Banyuwangi

Anda mungkin juga menyukai