Anda di halaman 1dari 24

TUTORIAL GAME

OLEH:

Rosita Djamaluddin
426 14 024

Jurusan Teknik Elektro


Program Studi D4 Teknik Multimedia dan Jaringan
Politeknik Negeri Ujung Pandang
2016

A. Pendahuluan
Unity merupakan suatu aplikasi yang digunakan untuk mengembangkan game multi
platform yang didesain untuk mudah digunakan. Unity itu bagus dan penuh perpaduan dengan
aplikasi yang profesional. Editor pada Unity dibuat degan user interface yang sederhana.
Editor ini dibuat setelah ribuan jam yang mana telah dihabiskan untuk membuatnya menjadi
nomor satu dalam urutan rankking teratas untuk editor game. Grafis pada unity dibuat dengan
grafis tingkat tinggi untuk OpenGL dan directX. Unity mendukung semua format file,
terutamanya format umum seperti semua format dari art applications. Unity cocok dengan
versi 64-bit dan dapat beroperasi pada Mac OS x dan windows dan dapat menghasilkan game
untuk Mac, Windows, Wii, iPhone, iPad dan Android.
Server aset dari Unity dapat digunakan semua scripts dan aset game sebagai solusi
dari versi kontrol dan dapat mendukung proyek yang terdiri atas banyak gigabytes dan ribuan
dari file multi-megabyte. Editor Unity dapat menyimpan metadata dan versi mereka, itu dapat
berjalan , pembaharuan dan didalam perbandingan versi grafis. Editor Unity dapat
diperbaharui dengan sesegera mungkin seperti file yang telah dimodifikasi. Server aset Unity
juga cocok pada Mac, Windows dan Linux dan juga berjalan pada PostgreSQL, database
server opensource.
B. Alat dan Bahan
1. Pc atau laptop
2. Aplikasi Unity
3. Mouse

1 buah

C. Langkah-langkah percobaan
1. Pada percobaan ini kita akan mencoba membuat game sederhana yang hanya
menggunakan cube dan bola. Pertama-tama buka palikasi unity. Berikut merupakan
tampilan awal dari aplikasi unity untuk membuat project baru pilih new

2. Kemudian akan tampilan jendela seperti dibawah, isi nama project lalu pilih lokasi yang
diinginkan untuk menyimpan. Sebelum membuat project jngan lupa pilih 3D, setelah itu
create project

3. Maka akan tampilan awal project seperti berikut

4. Pilih dan klik Create -> 3D Object -> Cube untuk membuat kubus

Maka akan tampil seperti berikut

5. Atur cube dengan memilih scale, atur sesuai keinginan anda


6. Setelah cubenya tealah berubah menjadi landasannya, selanjutnya kita akan membuat
bola. Pilih dan klik Create -> 3D Object -> sphere

7. Setelah itu pilih object bolanya kemudian pilih add component lalu pilih rigid body

Pada mass kita isikan 0.1 agar bolanya mempunyai massa sehinga bola akan jatuh
kebawah.

8. Untuk melihat tampilan game yang sedang di buat pilih game, dan untuk menjalankan
klik tombol play

9. Sekarang bola sudah bisa jatuh ke bawah, untuk bisa menggerakkan bola ke kiri dan
kanan digunakan script pada bola. Untuk mengetikkan script pilih add component lalu
new script

10. Setelah itu klik dua kali, bila sudah terbuka ketikkan script berikut

using UnityEngine;
using System.Collections;
public class cici : MonoBehaviour {
public float rotation;
public Rigidbody rb;

// Use this for initialization


void Start () {
}
// Update is called once per frame
void Update () {
rotation = Input.GetAxis("Horizontal") * 100;
rotation *= Time.deltaTime;
rb.AddRelativeTorque(Vector3.back * rotation);
}

11. Setelah di save coba jalankan kembali game, dan geser kekiri dan kanan dengan tombol
panah kanan dan kiri pada keyboard.
12. Setelah itu kita akan mengatur kamera agar mengikuti pergerakan bola. Sama denga bola
tadi pilih kamera lalu add component -> new script.
Ketikkan script berikut.

using UnityEngine;
using System.Collections;
public class kamerakontrol : MonoBehaviour {
public Transform target;
public float jarak =-10;
public float lift =1;
// Use this for initialization
void Start () {
}

// Update is called once per frame


void Update () {
transform.position = target.position + new Vector3(0, 1, -10);
}

13. Setelah itu kita akanmembuat texture pada balok dan bola. Caranya hampir sama yaitu
pilih object yang akan di beri texture. Pilih assets -> Create -> Materials. Maka akan
tampil sebagai berikut.

Ubah standar menjadi legacy shaders/ diffuse

14. Setelah itu pilih texture yang diinginkan dan masukkan kedalam kolom texture

15. Jika telah selesai, pilih object yang akan di texture dan masukkan material tadi pada
elements

16. Untuk texture balok langkahnya sama dengan diatas.


17. Selanjutnya untuk memperindah tampilan kita akan membuat tampilan sky box
18. Siapkan texture yang akan digunakan pada assets. Lalu pilih dan klik texture pada
tampilan ini ubah repeat ke clamp

16. Setelah itu buat material baru, tapi pada material ini pada shader pilih skybox lalu pilih 6
shield

17. Akan muncul tampilan seperti dibawah isi keenam texturenya dengan texture yang telah
disiapkan.

18. Setelah di isi untuk menampilkan hasil texture pada window pilih window pada menu bar
lalu pilih lighthing. Maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini.

19. Setelah itu pilih scene dan masukkan material tadi pada skybox maka akan tampilpada
window seperti berikut

20. Untuk melihat hasilnya kita dapat menekan tombol play

21. Selanjutnya kita akan membuat koin, klik Game Object lalu pilih Spehere. Setelah
muncul bentuk menyerupai koin dengan dipipihkan. Seperti gambar dibawah ini

22. Lalu untuk memberikan warna pada koin agar lebih menarik, klik

kanan pada tab project lalu pilih create dan pilih material. Maka

akan muncul inspector dari material, pilihlah warna sesuai


keinginan. Untuk game ini saya memilih warna kuning

23. Agar koin menghilang saat ditabrak, kita akan membuat script dengan nama koin
tabrak pada koin. Tuliskan script dibawah ini dalam script.

24. Simpan Script dan kembali ke jendela unity. Kemudian drag efek koin yang dibuat
tadi kedalam script.

25. Agar koinnya lebih menarik kita berikan animasi. Pilih Add Commponent pada

koin pilih Miscellaneous dan klik Animation.

26. Pilih Window dan klik Animation maka akan muncul tab Animation. Pada tab

Animation klik Create kemudian simpan animation yang akan kita buat

27. Pada tab animation kita akan mengatur animasinya. Karena kita akan dibuat
berputar maka kita kan mengatur rotasinya pada sumbu x. Awalnya nilainya
diberikan 0 kemudian geser ke kanan , lalu berikan nilai pada y sebesar 360.

28. Setelah itu kembali ke tab project dan drag kointputar yang dibuat tadi ke
Animation pada tab Inspector dan pada bagian size beri nilai 1.

29. Selanjutnya kita akan membuat lampu pada koin, dengan cara klik Game Object
lalu pilih Light kemudian pilih Point Light.

30. Setelah membuat lampu pada koin, selanjutnya efek pada koin ketika bola
menabrak koin. Pilih Game Object kemudian pilih Particle System kemudian
ganti namanya menjadi efek. Lalu drag efek ke asset. Pada efek kita dapat
mengatur efek yang akan di gunakan pada koin.

31. Setelah efek koin telah dibuat, drag efek tadi kedalam script kointabrak yang telah
dibuat tadi.

32. Selanjutnya pemberian suara pada koin ketika ditabrak. Pertama masukkan suara
pada yang akan digunakan kedalam asset. Lalu pilih Add Component -> pilih
Audio Source. Lalu drag suara tadi ke audio source tadi pada AudioClip.

33. Untuk kelengkapan game kita akan membuat scorenya. Pilih GameObject lalu
pilih Create Empty. Kemudian ganti namanya menjadi GM(GameMaster). Untuk
memunculkan score kita buatkan script. Lalu ketikkan script dibawah ini.

34. Kemudian drag script gamemaster pada bagian Gamemaster(Script) pada tab
Inspector seperti pada dibawah ini.

35. Berikut tampilan scorenya

Tampilan Menu Awal Game


1. Selanjutnya kita akan membuat tampilan awalnya.Untuk membuat Menu Game kita
harus membuat scene baru. Pilih File dan klik New Scene.

2. Lalu pilih GameObject ->> UI ->> Button. Setelah itu akan muncul Button pada
canvas. Silahkan ubah warnanya sesuai keinginan sendiri pada tab Inspector ->
>Image (Script) ->> color.

3. Klik Text dan ubah nama button menjadi PLAY pada tab Inspector seperti dibawah
ini.

4. Agar button bisa terhubung ke game kita akan membuatkan script.

5. Kemudian drag script yang ada di assets ke tab Inspector bagian Mainmenu(Script).

6. Setelah itu klik Button PLAY pada tab Inspector bagian On Click select main camera
pada bagian bawah RunTime pilih Function pilih main menu kemudian Start Game ()

7. Kemudian untuk membuat Button QUIT GAME hampir sama dengan button PLAY
hanya berbeda pada Script saja. Di bawah ini script untuk button Quit Game.

8. Setelah itu klik Button QUIT GAME pada tab Inspector bagian On Click select main
camera pada bagian bawah RunTime pilih Function lalu pilih main menu kemudian
QuitGame ().

9. Setelah itu kita


membuat button
volume untuk music menu game dengan cara klik GameObject UI Slider.
Kemudian ubah warna sesuai keinginan kita. Bisa juga di tambahkan text di samping
slider untuk keterangan Sound seperti dibawah ini.

10. Kemudian tambahkan Script di bawah ini pada main menu script.

11. Setelah itu klik Button Volume pada tab Inspector bagian On Click select main
camera pada bagian bawah RunTime pilih Function lalu pilih main menu kemudian
volmusik.

12. Setelah kita membuat button volume music kita akan memasukkan musiknya dengan
klik GameObjek pilih Create Empty kemudian rename menjadi Music. Pada Music
kita Add Component pada tab Inspector dan pilih Audio Source. Setelah itu drag
music yang telah ada di assets ke Audio Source bagian Audio Clip.

13. Kemudian pada main camera drag Music yang ada pada tab Hierarchy ke tab
Inspector Mainmenu(Script) pada bagian Music.

14. Selanjutnya untuk menyimpan game, pilih file >> Build & Run

15. Pada kotak dialog Build & Run pilih PC jika ingin menjalankan di PC lalu pilih Build
and Run

16. Selanjutnya ketikkan nama gamenya pada kotak dialog save, kemudian pilih save,
filenya akan di proses dan akan muncul tampilan game seperti di bawah

Anda mungkin juga menyukai