Anda di halaman 1dari 4

ESKAVIS

Band ini berkembang dari Payakumbuh, didirikan oleh dua orang personil intinya, Hamdi dan
Yovie. Sebelumnya, Hamdi adalah gitaris di sebuah band indie Payakumbuh yang bernama AVEELA
band. Lagu-lagu Hamdi bersama AVEELA band juga pernah mengisi program music indie di radio
local Payakumbuh pada tahun 2009. Kemudian pas tamat SMA, para personil AVEELA band yang
notabene satu sekolah harus terpencar-pencar karena melanjutkan kuliah di perguruan tinggi yang
berbeda-beda. Kemudian Hamdi melanjutkan hobi bermusiknya dengan membentuk band baru
bersama kenalan anak-anak band di Facebook. Band baru ini dibentuk pada Februari 2010 dan diberi
nama ESKAVIS. Kata ESKAVIS diadaptasi dari bahasa Inggris ESCAPIST, yang bermakna Lari dari
Kenyataan. Di band ini susunan personilnya adalah sebagai berikut:
1. Yovie : vocal
Saat ini bekerja di Kota Pekanbaru
2. Hamdi : vocal, gitar
Saat ini kuliah di Universitas Negeri Padang, jurusan Teknik Elektro (S1) semester 7.
3. Murad : gitar
Saat ini bekerja di Malaysia
4. Redhy : bass
Tinggal di Kota Payakumbuh.
5. Dewa : drum
Tinggal di Kota Payakumbuh.
6. Sura : keyboard
Tinggal di Kota Payakumbuh.

Singel pertama ESKAVIS berjudul Hingga di Alam Surga, sebuah lagu bernuansa melayu
karena disesuaikan dengan selera music masyarakat Indonesia yang sedang menjamur. Lagu ini
sebelum direkam full band telah terlebih dulu disebar versi akustiknya yang ternyata diminati oleh
para pecinta music indie, umumnya anak-anak sekolahan. Saat ini lagu Hingga di Alam Surga telah
tersebar di berbagai daerah di Indonesia, menjadi hits di website download lagu-lagu indie, dan
banyak pengguna YouTube yang meng-cover lagu ini sebagai background music videonya. Bahkan
di angkot-angkot Kota Padang lagu ESKAVIS yang satu ini sering kali diputar. Populernya lagu
Hingga di Alam Surga telah menjadikan ESKAVIS sebagai salah satu band indie yang tenar lewat
dunia maya.
Akan tetapi, ESKAVIS band yang dibentuk oleh Hamdi ini sama nasibnya dengan AVEELA
band (band Hamdi sebelumnya). ESKAVIS mengalami vakum setelah rekaman single pertama
karena lagi-lagi para personilnya pisah kota. Untuk tetap menghidupkan band ini, maka Hamdi terus
berkarya merekam sendiri lagu-lagu ciptaannya tanpa band, Hamdi memanfaatkan program music
digital untuk mengaransemen musiknya. Sehingga, lagu-lagu ESKAVIS yang selain lagu Hingga di
Alam Surga merupakan hasil kretivitas Hamdi sendiri, tanpa bantuan personil ESKAVIS lainnya.

Namun Hamdi tetap memakai nama ESKAVIS walaupun sebenarnya ia telah menjadi
penyanyi solo. Karena nama ESKAVIS telah begitu popular di kalangan pecinta music Indie
Indonesia. Selain itu karena ada band-band asongan di beberapa daerah yang mencoba mengakungaku memiliki lagu Hingga di Alam Surga.
Ada juga yang mengatakan ESKAVIS sebagai band hantu, karena penggemar lagunya
banyak tapi band-nya tak pernah terlihat tampil di acara-acara parade atau festival band. Hal ini
terjadi karena personilnya tak ada kesempatan untuk ngumpul kembali. Tapi Hamdi pernah beberapa
kali tampil membawakan lagu ESKAVIS bersama band teman satu kuliahnya di UNP. Pernah juga
tampil sekali di Plaza Andalaz pada April 2012 di acara promo produk. Hamdi berharap ESKAVIS
akan dapat berdiri kembali lengkap dengan semua personilnya.
Demikian biografi singkat ESKAVIS band, walaupun band ini belum pernah mendapatkan
penghargaan di acara-acara festival band. Tapi untuk kelas band indie, ESKAVIS mempunyai
prestasi yang cukup membanggakan karena lagunya telah didengar oleh banyak pecinta musik indie
di Indonesia. Bukan statement sepihak semata, tapi kami dengar langsung dari pengakuan para
penggemar ESKAVIS dari provinsi-provinsi lain yang ada di media social Facebook dan YouTube.
Terima kasih untuk semua yang pernah mendengarkan lagu ESKAVIS. Untuk yang ingin pengen tau
lebih jauh tentang ESKAVIS, ketik saja di kotak pencarian Google kata ESKAVIS, maka Google akan
langsung menampilkan berbagai tautan ke website blog, facebook personil, maupun klip YouTube
ESKAVIS. Kamu bisa download gratis lagu-lagu ESKAVIS di website blognya. Atau bisa di follow
twitter http://twitter.com/eskavisme_id

Berikut ini beberapa lagu ESKAVIS yang kami promosikan di Program Musik Indie RRI Pro 2 Padang:
1. ESKAVIS - Hingga di Alam Surga
Cipt. Hamdi & Yovie
Arr Musik : ESKAVIS band
Vocal : Yovie
Lagu ini berkisah tentang ungkapan perasaan seseorang pada kekasih hatinya, betapa ia
mencintainya sepenuh jiwa raga, ungkapan janji setianya, serta doanya kepada Tuhan untuk
mengabadikan cinta mereka hingga di alam surga kelak.
2. ESKAVIS - Kita Kan Bahagia
Lagu/music/vocal : Hamdi
Berkisah tentang hubungan cinta yang tak direstui. Cowo mencoba meyakinkan kekasihnya
untuk kawin lari, menjalani hidup berdua senang dan susah. Ia percaya bahwa masa depan
mereka akan bahagia walaupun hubungan mereka tidak direstui.
3. ESKAVIS - Terbawa Mimpi
Lagu/music/vocal : Hamdi
Tentang harapan seorang pria pada gadis idamannya betapa ia ingin memilikinya walaupun
gadis tersebut telah mempunyai pasangan. Ia mengajak gadis itu untuk meninggalkan
cowonya dan meminta menerima ia sebagai kekasihnya.
4. ESKAVIS - Kau Menganggapku Sahabat (KaMeSha)
Lagu/music/vocal : Hamdi
Lagu ini mengisahkan kekecewaan seorang pria pada gadis yang telah lama ia taksir. Gadis
itu menolak cintanya dan hanya menganggapnya sahabat semata.
5. ESKAVIS - Ampunkan Aku (religi)
Lagu/music/vocal : Hamdi
Tentang kerapuhan iman seorang pemuda yang seringkali mencoba dekat dengan Sang
Pencipta, akan tetapi ia selalu mengulangi perbuatan dosa.
6. ESKAVIS - Yank Kurindu
Lagu/music/vocal : Hamdi
Ungkapan kerinduan pada mantan tersayang yang telah CLBK sama pacar lamanya.
7. ESKAVIS - Nyanyian Arwah Kekasih
Lagu/music/vocal : Hamdi
Sebuah lagu yang diminta buatkan oleh salah satu penggemar untuk mengenang mantan
pacarnya yang telah meninggal dunia karena kecelakaan motor.
8. ESKAVIS - Ungkapan Hatiku (akustik)
Lagu/vocal : Hamdi
Lagu tentang perasaan cinta yang tak sanggup diungkapkan.
9. ESKAVIS Takkan Ke Lain Hati (akustik)
Lagu/vocal: Yovie
Lagu tentang penantian cinta pada seorang wanita yang telah mempunyai kekasih, dan
berharap wanita tersebut putus dengan pacarnya.

10. ESKAVIS Mimpikah aku (akustik)


Lagu/vocal: Yovie
Lagu tentang perasaan seorang pria yang ingin berhenti berharap pada pujaan hatinya, karna
wanita yang ia harapkan tak membalas cintanya.
11. ESKAVIS Sahabat Yang Hilang (akustik)
Lagu/vocal : Hamdi
Lagu yang diminta buatkan oleh salah seorang penggemar tentang kerinduannya pada
sahabat yang telah lama tak ada kabarnya.
Di website ESKAVIS http://eskavis-band.blogspot.com masih banyak lagu-lagu ESKAVIS yang tidak
termasuk disini.
AKUN DUNIA MAYA:
http://facebook.com/eskavis.band

http://facebook.com/abdulhamdimustafa2

http://facebook.com/groups/hamdieskavis

http://facebook.com/yopilonsunander

http://twitter.com/eskavisme_id

http://eskavis-band.blogspot.com
http://hamdieskavis.blogspot.com
http://reverbnation.com/eskavis

Anda mungkin juga menyukai