Anda di halaman 1dari 1

NAMA : ABDUL MALIK FAJRI

NIM : 1601103010059
Tugas Manejemen Pemasaran

ANALISIS LAGU

 Payung Teduh – Akad

Akad merupakan salah satu lagu dari band Payung Teduh, yang cukup
berhasil mengguncang dunia musik Indonesia. Lagu tersebut sempat menempati
posisi pertama dalam tangga lagu musik indonesia dan menjadi single paling
populer dari lagu-lagu Payung Teduh sebelumnya.

Lagu ini mengisahkan tentang seseorang yang ingin serius menjalin


hubungan dengan seseorang lainnya, hingga jenjang yang lebih serius, yaitu
jenjang pernikahan.

Beberapa alasan yang dapat membuat lagu ini populer yaitu lirik yang
dibawakan sangat puitis, video klip yang penuh dengan cerita, suara vokalis yang
penuh dengan kedamaian, dan juga memiliki ciri khas tersendiri seperti
menggunakan alat musik Saxophone.

Payung Teduh juga bisa membuat seluruh pendengarnya hanyut dalam


suasana lagu yang ia bawakan. Semua lagu yang ia bawakan seakan menjadi
damai dan santai ketika sampai ke telinga pendengarnya.

 Virgoun – Surat Cinta Untuk Starla

Surat Cinta Untuk Starla merupakan lagu solo pertama Virgoun. Single ini
diluncurkan secara resmi oleh Virgoun melalui channel Youtube 'LAST CHLID'
pada tanggal 9 Februari 2016 dan sampai artikel pada tanggal 23 November
2017, video musik Surat Cinta Untuk Starla ini telah ditonton hingga lebih dari
173 juta tayangan.

Single Surat Cinta Untuk Starla ini juga sejatinya diciptakan oleh Virgoun
untuk anak perempuan pertamanya yang bernama Starla, sebagai ungkapan rasa
sayang sang Ayah kepada buah hatinya. Akan tetap, jika dilhat dari sudut
pandang yang lebih luas, lagu ini berkisahkan tentang seseorang yang memiliki
perasaan cinta yang paling jernih dan tulus untuk seseorang lainnya.

Surat Cinta Untuk Starla juga menjadi salah satu lagu yang fenomenal di
permusikan Indonesia. Beberapa alasan yang dapat membuat lagu ini populer
yaitu menggunakan lirik yang sangat menyentuh jiwa dan mempunyai ciri khas
seperti menggunakan alat yang tidak biasa untuk dijadikan alat musik yaitu
mesin ketik jadul.

Anda mungkin juga menyukai