Anda di halaman 1dari 1

Observasi Pekerjaan Secara Terencana

Tujuan
Untuk meningkatkan pengertian semua karyawan di PT. VDTM agar mampu melakukan
observasi pekerjaan secara terencana dengan baik.
Informasi Umum:
1. Kamus memberikan definisi mengenai observasi* sebagai kemampuan memperhatikan
sesuatu, atau mencatat atau merekam fakta atau peristiwa. Observasi mengharuskan
agar seseorang secara sadar berkonsentrasi pada apa yang dia lihat, dan tidak melihat
secara mekanis tanpa merasakan apa yang seharusnya dia rasakan.
2. Pengamatan dilakukan untuk membantu kita dan teman kita agar bisa bekerja dengan
aman, kita harus melihat dan mengobservasi kondisi-kondisi dan praktek-praktek yang
biasa terjadi di areal tempat kita bekerja. Alat yang memberikan kepada kita suatu
tingkat kesadaran yang diperlukan adalah Observasi pekerjaan Secara Terencana.
Teknik Observasi:
Berhenti selama 15 sampai 30 detik sebelum memasuki areal baru untuk memastikan di
mana orang-orang bekerja.
Waspadalah terhadap praktek-praktek yang tidak aman.
Amati semua aktivitas - jangan menghindar dari semua aktivitas.
Ingatlah singkatan ABBD - lihat Atas, Bawah, Belakang, Dalam.
Amati dan kenali bila melihat unjuk kerja yang baik dan benar di tempat orang bekerja.
Kembangkan sikap bertanya untuk menentukan cedera-cedera apa yang mungkin terjadi
jika hal-hal yang tidak diinginkan terjadi dan bagaimana supaya pekerjaan tersebut bisa
dicapai dengan lebih aman. Bertanyalah, Bagaimana jika? Dan Bagaimana
pekerjaan ini bisa dilakukan dengan lebih aman?
Gunakan semua indra: penglihatan, pendengaran, penciuman, rasa.
Lakukan observasi pada seluruh tahap pekerjaan.
Bersikaplah selalu ingin tahu.
Gali saran-saran atau ide-ide - tidak hanya menentukan masalahnya.
Apa yang akan kita lakukan?

Bila kita melihat seseorang bekerja TIDAK AMAN; lakukan pengamatan kemudian minta
perhatian orang tersebut dan diskusikan masalahnya dan beri jalan keluar.
Bila kita melihat seseorang bekerja dengan AMAN; mulailah dengan komentar posisif
atas apa yang kita lihat dan diskusikan.
Pastikan setiap kali melakukan abservasi; Hargai dengan mengucapkan terima kasih.
Catat setiap penemuan anda dan laporkan ke atasan anda untuk dapat segera dilakukan
perbaikan.

008 HSE VDTM - Observasi Pekerjaan Secara Terencana 10/01/2017

Anda mungkin juga menyukai