Anda di halaman 1dari 2

1.

BAJU ADAT ACEH / Pakaian Adat Aceh

Keterangan : Pakaian tradisional aceh biasa disebut Ulee Balang. Pakaian tersebut biasanya
digunakan oleh para raja dan keluarganya

2. BAJU ADAT JAWA BARAT / PAKAIAN ADAT JAWA BARAT

Keterangan : Jawa Barat memiliki pakaian adat yang berbeda untuk laki-laki dan
perempuan. Kain kebaya pada dasarnya digunakan perempuan di semua lapisan, baik rakyat
biasan maupun bangsawan. Perbedaannya mungkin hanya pada bahan kebaya yang digunakan
serta corak hiasnya.

3. BAJU ADAT / PAKAIAN ADAT DI YOGYAKARTA


Keterangan : Pakaian tradisional masyarakat Yogyakarta terdiri dari seperangkat Pakaian
tradisional yang memiliki unsur unsur yang tidak dapat dipisahkan satu dengan lainnya.

Kelengkapan berbusana tersebut merupakan ciri khusus pemberi identitas bagi pemakainya
yang meliputi fungsi dan peranannya. Oleh karena itu, cara berpakaian biasanya sudah
dibakukan secara adat, kapan dikenakan, di man dikenakan, dan siapa yang mengenakannya.

4. BAJU ADAT JAKARTA / PAKAIAN ADAT DI JAKARTA

Keterangan : Pakaian tradisional Jakarta biasa disebut dengan nama Pakaian Adat Betawi
yang dipengaruhi dari berbagai corak masyarakat Jakarta yang sangat beragam diantaranya
dipengaruhi oleh budaya Arab, China, Melayu dan Budaya Barat.

5. BAJU ADAT JAWA TENGAH / PAKAIAN ADAT JAWA TENGAH

Keterangan : Pakaian adat Jawa Tengah identik dengan penggunaan kain kebaya dengan
motif batik, dimana batik yang digunakan merupakan batik tulis yang masih tergolong asli.

Anda mungkin juga menyukai