Anda di halaman 1dari 1

Rumah Kapolres Sampang Kebobolan,

Riyal Senilai Rp 10 Juta Raib

TKP Rumah Kapolres Sampang di Depok, Jawa Barat ( Liputan6.com/ Ady Anugrahadi)

Liputan6.com, Depok - Rumah milik Kapolres Sampang Ajun Komisaris Besar Tofik
Sukenda di Pondok Melati II, Blok C 1/2 Jalan Bahagia, Sugutamu, Kecamatan Sukmajaya,
Kota Depok dibobol kawanan pencuri. Akibatnya, uang riyal senilai Rp 10 juta di dalam
brankas raib.

Kejadian ini pertama kali diketahui sang penjaga rumah, Benny Asir, (23) sekitar pukul 07.00
WIB saat hendak beres-beres rumah, ia melihat baut pintu berserakan.

"Saya telepon Pak Trisno (Ketua RT) buat koordinasi untuk melihat bareng-bareng. Ternyata
enggak lama ibu yang punya rumah dateng ke sini, dia lihat sudah berantakan semua," kata
Benny saat ditemui di lokasi kejadian, Rabu (14/11/2016).

Rupanya, saat di cek kedalam rumah sebanyak tiga kamar yang berada di lantai atas dirusak
kawanan pencuri . "Kalau yang hilang belum tahu. Tapi yang saya tahu ada brankas yang
ditaruh di kamar utama dibobol," ujar Benny.

Benny mengatakan, rumah tersebut memang jarang ditinggali. Sebab pemiliknya, Ajun
Komisaris Besar Tofik sedang bertugas di Sampang, Madura. Ia hanya dipercayakan untuk
menjaga rumah tersebut. "Rumah ini kalau pagi kosong," kata Benny.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Sukmajaya Iptu Sulaeman mengatakan, pihaknya telah
bertemu dengan istri dari Tofik. Menurut dia, istri Tofik kaget, saat masuk rumahnya sudah
berantakan.

"Istrinya memang berencana mengambil sertifikat untuk memindahkan anaknya ke Sampang.


Pas masuk dia lihat barang-barang hilang. Uang riyal senilai Rp 10 juta yang disimpan di
brankas hilang," ucap Sulaeman.

Anda mungkin juga menyukai