Anda di halaman 1dari 12

AnPad Fair 2014 - Sportacular

Lampiran : 1 buah proposal


Hal : Permohonan Dana

Kepada Yth,
(sponsor)
di
Tempat
Assalamualaikum wr. wb.

Terlebih dahulu kami mendoakan semoga Bapak / Ibu beserta segenap jajaran staff
selalu dalam keadaan sehat walafiat, dan sukses selalu dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Dalam rangka acara tahunan Android Padang ini kami bermaksud untuk
melaksanakan kembali event Anpad Fair 2014 dan kompetisi futsal tingkat mahasiswa sekota
Padang dengan tema acara Anpad Fair Sportacular yang insyaALLAH akan dilaksanakan
pada :

Hari / tanggal : Kamis, Sabtu dan Minggu / 12,14 dan 15 Juni 2014
Pukul : 08.00 WIB Selesai (tentative)
Tempat : Lapangan Futsal dan ZonaCaffe 2
G-Sport Centre Gunung Pangilun Padang
Oleh sebab itu, kami mengharapkan kesediaan Bapak untuk dapat berpartisipasi /
membantu dengan menyumbangkan dana atau sponsorship demi terealisasinya acara tersebut.

Demikian proposal ini kami sampaikan. Atas kesediaan Bapak / Ibu, kami ucapkan
terima kasih.

Wassalamualaikum wr. Wb. Hormat kami,

PANITIA PELAKSANA ANPAD FAIR SPORTACULAR


Ketua, Sekretaris,

AnPad Fair 2014 - Sportacular


Harkamsyah Andrianof Andri Syahputra
I. PENDAHULUAN

Kemajuan teknologi adalah sesuatu yang tidak bisa dihindari dalam kehidupan kita
saat ini. Teknologi berkembang sesuai dengan ilmu pengetahuan dan kebutuhan masyarakat .
Dan saat ini teknologi telah menjadi suatu gaya hidup tersendiri oleh masyarakat .

Suatu teknologi yang canggih dan modern sering kita sebut sebagai gadget. Salah satu
gadget yang ramai diperbincangkan dan populer di masyarakat saat ini adalah android.
Android adalah alat komunikasi modern yang telah dilengkapi dengan aplikasi aplikasi terkini
didalamnya.

Android Padang adalah suatu komunitas pecinta smartphone di Sumatera Barat.


Komunitas ini tidak hanya terbatas untuk pengguna smartphone yang berdomisili di Padang
saja tapi juga untuk seluruh pengguna smartphone di Sumatera Barat maupun warga minang
pengguna smartphone yang berdomisili diluar Sumatera Barat.

Sebagai suatu komunitas Android Padang memiliki rangkaian kegiatan , salah satunya
adalah Anpad Fair. Anpad Fair adalah suatu event tahunan dari komunitas Android Padang,
dimana di event Anpad Fair ini nantinya akan diadakan beberapa event berupa games, sport,
hiburan dan pembukaan stand bagi para sponsor yang terbuka untuk masyarakat umum .
Dengan kata lain Anpad Fair ini merupakan event pengenalan Android Padang kepada
masyarakat luas bahwa Android Padang sebagai komunitas android terbesar di Sumatera
Barat.

Oleh karena itu, dalam rangka acara tahunan Android Padang ini kami bermaksud
untuk melaksanakan kembali event Anpad Fair 2014.

AnPad Fair 2014 - Sportacular


II.

MAKSUD DAN TUJUAN


a. Maksud

Sebagai pengukuhan Android Padang sebagai komunitas yang tidak hanya


mengangkat kegiatan di bidang smartphone tapi juga dibidang lainnya seperti sport serta
terbuka untuk masyarakat umum.

b. Tujuan
1. Untuk mengenalkan Android Padang pada masyarakat luas dan pengukuhan
android Padang sebagai komunitas android tebesar di Sumatera Barat.
2. Untuk pengaktualisasian potensi diri melalui kegiatan sport yang menjadi salah
satu rangkaian acara Anpad Fair.
3. Untuk ajang promosi bagi para sponsor .
4. Untuk meningkatkan brand image & brand awareness sponsorship.

III. PELAKSANAAN
a. Nama Kegiatan

Nama kegiatan ini adalah ANPAD FAIR 2014

b. Tema Kegiatan

Tema kegiatan ini Anpad Fair Sportacular

c. Bentuk Kegiatan
Pertandingan Futsal

Dilaksanakan dalam bentuk kompetisi dengan teknis kegiatan menggunakan


sistem knock out/gugur.

Fun games
Dilaksanakan dalam bentuk games mini yang telah disiapkan panitia dan
menggunakan sistem kecepatan dan poin tertinggi
Acara hiburan
Acara hiburan berupa dance, games dan band yang diselenggarakan pada acara
puncak Anpad Fair 2014.

AnPad Fair 2014 - Sportacular


Anpad Sosial
Acara yang bergerak dibidang sosisal dengan diadakannya aksi donor darah
yang dilaksanakan pada acara puncak Anpad Fair 2014

Untuk pelaksanaan kegiatan ANPAD FAIR 2014 ini :

Pembagian Divisi

Dalam kejuaraan ANPAD FAIR 2014 ini hanya dibagi atas Divisi Umum yang target
nya adalah mahasiswa, komunitas maupun masyarakat umum.

IV. WAKTU DAN TEMPAT


1. Pertandingan Futsal

Hari / Tanggal : Kamis, Sabtu dan Minggu / 12, 14 dan 15 Juni 2014
Tempat : Lapangan Futsal G-Sport CenterPadang
2. Acara Pucak
Hari / Tanggal : Minggu / 15 Juni 2014
Tempat : ZonaCaffe Lantai 2 G-Sport Center Padang
Pukul : 13.00 WIB - Selesai

V. AUDIENCES

Dengan beberapa jenis bentuk kegiatan dalam acara Anpad Fair Sportacular ini
diharapkan masyarakat yang akan menjadi audiens event ini adalah para pelajar, mahasiswa,
komunitas, dan masyarakat umum lainnya.

VI. SUMBER DANA

Anpad memerlukan dana sebesar (rincian dana dalam lampiran 2) untuk pengoperasian
acara tersebut. Sumber dana diharapkan sebagian besar bersumber atas kerjasama dengan
perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin dalam bentuk sponsorship. Selain itu berasal dari donasi
beberapa donatur.

a. Ruang Promosi Sponsor

AnPad Fair 2014 - Sportacular


Sponsor sangatlah diharapkan, selain meramaikan event sekaligus menjadikan
event ini makin greget dan mengena dengan acara Anpad Fair Sportacular ini. Ruang
promosi sponsor yang disediakan cukup banyak selain hiburan pada acara pembukaan,
sedang berlangsung dan penutupan juga diberikan pada setiap yang ditampilkan pada
acara tersebut contohnya dipampangkan lambang sponsor.

Manfaat sebagai sponsor antara lain :

1. Menggambarkan bahwa perusahaan yang menjadi sponsor peduli terhadap


perkembangan teknologi yang ada sekaligus peduli terhadap pengembangan
komunitas Android Padang (AnPad) sebagai komunitas android terbesar di
Sumatera Barat.
2. Mengedepankan dan memperkuat image bahwa produk dan perusahaan yang
menjadi sponsor punya representatif disetiap event.
3. Meningkatkan dan mempertahanan citra yang menjadi sponsor adalah
perusahaan yang sukses dan professional.
4. Meraih pemasaran yang luas sebab dipromosi secara terprogram mulai dari
tingkat dalam negeri sampai luar negeri melalui media cetak, dan media
electronik.
5. Mendapat atensi langsung dari pengunjung event ANPAD FAIR 2014

b. Keuntungan Sponsorship

Keuntungan sebagai sponsor / media patner dalam kejuaraan ANPAD FAIR


2014, perusahaan akan menerima banyak keuntungan yang meliputi :

1. Hak pemberian nama sponsorship, yang mengabungkan logo produk perusahaan


dalam semua penandaan dan materi promosi event, yaitu : banner, spanduk,
backdrop, pamflet, surat kabar, radio, kaos panitia, , bukti prestasi, piagam
pemenang.
2. Area stand bazaar produk perusahaan 2x1m ( khusus 3 sponsor utama & 7
sponsor pendukung )
3. Sponsorship utama dari ANPAD FAIR 2014 dan ikut serta sebagai narasumber
dalam Talkshow di Radio.
4. Ad lips oleh MC sebagai sponsor utama, pendukung & media partner.
5. Ad lips oleh Penyiar Radio sebagai sponsor utama, pendukung & media partner.
6. Press Release / Conference Press. (kalau memungkinkan)

VII. KEPANITIAAN

AnPad Fair 2014 - Sportacular


(terlampir 1)

VIII. ANGGARAN DANA

(terlampir 2)

IX. PENUTUP

Demikianlah proposal ini kami buat, besar harapan kami agar kegiatan ini dapat
berjalan dengan baik sesuai yang telah direncanakan, tentunya dukungan dari semua pihak
merupakan kunci sukses kegiatan ANPAD FAIR 2014 ini. Atas bantuan dan Partisipasi
Bapak dan Ibu Pimpinan Daerah dan Pimpinan Perusahaan Sumatera Barat, kami atas nama
penyelenggara mengucapkan terima kasih.

AnPad Fair 2014 - Sportacular


STERRING COMMITE

Ketua Umum Komunitas

Yosan Tonasabe
Ketua Harian Komunitas Wakil Ketua Internal

Eko Mulia Putra Andri Syahputra

ORGANIZING COMMITE

Ketua Panitia ADM dan Keuangan

Harkamsyah Andrianof Tri Utami Dewi

AnPad Fair 2014 - Sportacular


Lampiran 1

Susunan Kepanitiaan Pelaksana


Anpad Fair 2014 - Sportacular

Ketua : Harkamsyah Andrianof

Sekretaris : Andri Syahputra

Bendahara : Tri Utami Dewi

Seksi- seksi :

Acara
Koordinator : Ahmad Rizky
Anggota : Riswan
: Ipit Mercy
: Angga Saputra
: Ryan Maulana
: Khairul Fajri

Publikasi Humas
Koordinator : Al-Afief
: Najati Agustin
Anggota : Winda Wulandari
: Sari Yolanda
: Kevin Anderson

Konsumsi
Koordinator : Ririn Rahmatika
Anggota : Vivi Anggriani
: Mia Septi Aulia
: Silvia Nova Eka

AnPad Fair 2014 - Sportacular


Perlengkapan
Koordinator : Wandi Kurniawan
Anggota : Ivan Handri
: Djawa Afnandi
: Dedi Setiawan
: Fuad Algi Fari

Dokumentasi
Koordinator : Willy Putra
Anggota : M. Yazil
: Wanda Fajar Pratama

Lampiran 2

ANGGARAN DANA

AnPad Fair 2014 - Sportacular


Sewa Gedung G-Sport Padang Rp. 1.000.000

Konsumsi

- Undangan 50 orang @ Rp. 20.000 Rp. 1.000.000


- Member 100 orang @Rp. 20.000 Rp. 2.000.000
- Panitia 35 @20.000 Rp. 700.000

Perlengkapan

- Kokarde Panitia 40 buah @Rp. 2.000 Rp. 80.000


- Baju Panitia 30 helai @Rp. 40.000 Rp. 1.200.000

Media cetak dan elektronik Rp. 1.400.000

Talkshow

- MC 2 orang @300.000 Rp. 600.000


- Sertifikat Official 100 @10.000 Rp. 1.000.000

Games Anpad Solution Rp. 500.000

- Anpad Sport Hadiah I Rp. 2.500.000


- Hadiah II Rp. 1.500.000
- Top Score Rp. 500.000
Hiburan

- Akustik Rp. 100.000


- Doorprize Rp. 400.000
- Sexy Dancer Rp. 200.000

Anpad Sosial

- Tenda + Stand Rp. 500.000

Atk (alat tulis kantor) Rp. 500.000

Total Biaya Rp. 16.080.000


Biaya tak terduga 10% dari total Rp. 1.608.000
Total biaya yang dibutuhkan Rp. 17.688.000

AnPad Fair 2014 - Sportacular


AnPad Fair 2014 - Sportacular

Anda mungkin juga menyukai