Anda di halaman 1dari 3

Deskripsi Lumut

Kelompok 3 Offering C 2015


(Miftahul Rohmah, Nailul Minnah, Nurul Marifah, Yuliati Jamilah)
FMIPA, Universitas Negeri Malang
Februari 2017

LUMUT 1
Habitat: Lumut ditemukan pada tempat yang lembab dan selalu terkena air.
Yakni di sekitar selokan gedung O7, FMIPA, Universitas Negeri Malang. Serta
ditemukan di batu kali besar yang berada di dekat permukaan tanah. Lumut paling
banyak tersebar di selokan sedangkan jumlah rumpun di sekitar batu jarang.

Struktur Morfolgi Lumut 1

Bentuk talus seperti lembaran dan berwarna hijau tua dengan suatu bentukan
menyerupai tanduk, Struktur Lumut memiliki 2 bagian yang bentuknya berbeda satu
sama lain. Bagian pertama memilikik struktur seperti daun, yang melebar dan tipis.
Setelah dilakukan irisan melintang, nampak bentuk selnya seragam dengan ukuran
berbeda, ada yang lebih kecil dan ada yang besar, artinya kumpulan dari sel ini belum
berdiferensiasi dengan jelas. Sel-selnya memiliki kloroplas yang berada di tengah sel
menyebabkan sel berwarna kehijauan, sel-sel ini diduga kuat berfungsi sebagai sel
fotosintetik. Sehingga disimpulkan bahwa organ ini menyerupai daun (Filoid) karena
sama-sama berperan dalam proses fotosintesis. Bagian Kedua adalah serabut kecil di
bagian ventral talus yang sulit diamati di bawah mikroskop, namun, karena berperan
dalam melekatkan diri ke substrat, disimpulkan bahwa organ tersebut menyerupai
akar (rhizoid). Kedua struktur tersebut adalah ciri dari generasi gametofit lumut yang
berperan dalam menghasilkan gamet, namun, gamet tidak ditemukan dalam proses
pengamatan.
Struktur Filoid Lumut 1
Bagian struktur seperti tanduk tersebut merupakan bagian sporofit, hal ini
terbukti saat dilakukan pengamatan mikroskopik pada bagian ujungnya, terdapat
spora berbentuk lingkaran. Sporofit dari lumut ini berupa tanduk dengan bagian seta
dan sporangium yang tidak dapat dibedakan. Pada saat muda berwarna hijau, pada
saat spora masak berwarna jingga dan jika spora telah dikeluarkan maka warnanya
hitam kecoklatan (kering) dan bagian ujung dari sporofit terbuka menjadi dua bagian.
Dari ciri yang telah dideskripsikan di atas, diketahui bahwa lumut ini termasuk
dalam golongan lumut tanduk.

LUMUT 2
Habitat ditemukan di sekitar dinding O4, FMIPA, Universitas Negeri malang.
Dinding tersebut dalam kondisi mengelupas dan tidak terlalu lembab. Persebaran
cukup banyak dan membentuk kelompok atau rumpun.

Struktur Morfologi Lumut 2

Talus dari lumut ini berbentuk seperti lembaran daun menyerupai tumbuhan
tinggi dan talusnya bersifat tegak. Sama seperti lumut sebelumnya, terdapat 3 bagian.
Bagian pertama memiliki morfologi berwarna hijau, berbentuk seperti lembaran daun
yang tersusun dalam roset. Saat diamati secara anatomis, sel-sel di struktur tersebut
terdiri atas satu lapis sel (tipis), berukuran kecil dan berbentuk persegi panjang dan
bagian ujung dari struktur tersebut berbentuk poligonal, menyebabkan struktur
tersebut secara makroskopik terlihat seperti bergerigi di bagian ujungnya. Sel-sel
tersebut memiliki kloroplas yang tersebar merata dalam sel, menyebabkan warna
hijau. Bagian tengah dari struktur ini memiliki bentuk yang lebih tebal dan panjang
yang disebut midrib dan memanjang dari ujung ke pangkal dan diperkirakan untuk
menopang struktur agar tegak. Dari deskripsi tersebut, struktur ini adalah menyerupai
daun, atau filoid. Bagian kedua memiliki bentuk seperti serabut yang berwarna merah
kecoklatan serta bercabang. Namun, ketika diamati dengan mikroskop bagian tersebut
tidak terlihat jelas susunan selnya. Bagian ini merupakan rhizoid (struktur menyerupai
akar). Sementara di antara filoid dan rhizoid terdapat struktur tebal yang berwarna
kehijauan, menopang filoid yang disebut kauloid (bagian menyerupai batang). Bagian
tersebut disebut struktur gametofit.

Struktur Filoid Lumut 2

Bagian selanjutnya berada di atas seta, bagian ini terdiri atas seta dan kapsul.
Seta berukuran lebih panjang dari gametofit, sedangkan kapsul saat diamati di
mikroskop berwarna kehijauan dengan dua lapis sel yang tersusun rapi yang
diantaranya. Spora berbentuk bulat yang berada di dalam kapsul namun karakteristik
spora sulit diamati dengan mikroskop.

Struktur Rhizoid Lumut 2

Anda mungkin juga menyukai