Anda di halaman 1dari 2

Software Akuntansi | Accounting Software | Jurnal

Buat Jurnal Umum

July 04, 2016

Jurnal umum berfungsi untuk mencatat pembukuan Anda dengan lebih spesifik terutama untuk pencatatan
yang tidak bisa dilakukan pada menu-menu transaksi Jurnal. Pada panduan ini, Anda akan melihat
informasi mengenai:

1. Membuat Jurnal Umum;


2. Melihat dan Mencari Jurnal Umum yang Terbuat;
3. Menduplikat Jurnal Umum.

1. Membuat Jurnal Umum

Untuk membuat jurnal umum, Klik menu Daftar Akun dan klik +Buat Jurnal Umum. Kemudian, Anda
akan diarahkan ke form jurnal umum:

1. No Transaksi: Nomor transaksi akan diberikan secara otomatis oleh sistem. Setiap pencatatan
transaksi baru, nomor akan ditambah secara otomatis dan nomor yang diberikan oleh sistem akan
berbeda sesuai dengan tipe transaksinya (faktur, pemesanan, dan penawaran). Namun, Anda dapat
mengubahnya sesuai yang diinginkan;
2. Tgl Transaksi: Pilih tanggal transaksi kapan Anda membuat jurnal umum;
3. Tag: Field ini berfungsi untuk filter. Untuk menambahkan tag baru, Anda dapat mengetikan nama tag
baru dan tekan ENTER pada keyboard Anda;
4. Akun: Pilih akun yang akan dicatat sebagai debit atau sebagai kredit. Untuk akun yang membayar,
catat pada kolom Kredit. Untuk akun yang menampung beban/biaya, catat pada kolom Debit.;
5. Deskripsi: Masukan keterangan biaya. Contoh: Biaya Listrik;

https://jurnal.id/en/guidebooks/pdf?guidebook_id=86
Software Akuntansi | Accounting Software | Jurnal
6. Debit: Masukkan saldo debit;
7. Kredit: Masukkan saldo kredit;
8. Memo: Berikan keterangan bila diperlukan;

Klik "Buat Jurnal Umum" untuk menyimpan jurnal penyesuaian Anda.

2. Melihat dan Mencari Jurnal Umum yang Telah Dibuat


Setelah jurnal umum dibuat, Anda dapat melihatnya di Laporan Jurnal atau melakukan pencarian di Daftar
Transaksi.

3. Menduplikat Jurnal Umum


Untuk menduplikat jurnal umum:

1. Klik menu Daftar Lainnya;


2. Klik Daftar Transaksi;
3. Ketikkan "Journal Entry" pada fungsi pencarian;
4. Klik nomor jurnal umum yang akan diduplikat. Misalkan "Journal Entry #35";
5. Scroll ke bawah dan klik Tindakan > Duplikat Transaksi;

6. Anda akan diarahkan ke form yang sama dan nomor transaksi akan diurutkan dari nomor jurnal
umum terakhir yang terbuat. Misalkan menjadi "Journal Entry #36";
7. Klik "Buat Jurnal Umum" untuk melanjutkan.

https://jurnal.id/en/guidebooks/pdf?guidebook_id=86

Anda mungkin juga menyukai