Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN LOKMIN INTERNAL

UPT. PUSKESMAS GUMUKMAS

A. PENDAHULUAN

Proses manajemen perencanaan belum terlaksana dengan baik apabila tidak


dilanjutkan dengan pemantauan dan perencanaan ulang, Tindak lanjut
bertujuan menilai sampai berapa jauh pencapaian dan hambatan-hambatan,
yang di jumpai oleh para pelaksananya pada bulan yang lalu sekaligus
melakukan pemantauan rencana kegiatan Puskesmas, sehingga dapat
dilakukan perencanaan ulang yang lebih baik dan sesuai dengan tujuan yang
akan dicapai. Disamping itu telah kita ketahui bersama bahwa keberhasilan
pelaksanaan kegiatan puskesmas memerlukan pengorganisasian dan
keterpaduan baik lintas program maupun lintas sektoral
Pengorganisasian dan keterpaduan lintas program artinya keterpaduan
internal Puskesmas, bertujuan agar seluruh petugas mempunyai rasa
memiliki dan meningkatkan motivasi dalam melaksanakan seluruh kegiatan
yang diselenggarakan oleh Puskesmas
Tindak lanjut dari perencanaan adalah mengadakan pengorganisasian intern
puskesmas dan dan pemantauan dilaksanakan melalui lokakarya Mini
Bulanan Puskesmas
B. LATAR BELAKANG

Sesuai dengan Sistem Ketahanan nasional (SKN-2004) bahwa Puskesmas


merupakan unit pelaksana pelayanan kesehatan tingkat pertama adapun
fungsi puskesmas ada tiga (3) yaitu : sebagai pusat penggerak pembagunan
berwawasan kesehatan ; pusat pemberdayaan masyarakat dan keluarga dan
sebagai pusat pelayanan kesehatan tingkat pertama. Dalam pelaksanaan
Kegiatan Puskesmas mengacu pada 4 azas penyelenggaraan yaitu wilayah
kerja; pemberdayaan masyaakat ; keterpaduan dan rujukan
Puskesmas mempunyai kewenangan untuk melakukan pengelolaan program
kegiatannya untuk itu perlu di dukung kemampuan manajemen yang baik
manajemen puskesmas merupakan suatu rangkaian kegiatan yang bekerja
secara sinergik yang meliputi perencanaan penggerakan pelaksanaan serta
pengendalian, pengawasan dan penilaian
Penerapan manajemen penggerakan pelaksanaan dalam bentuk forum
pertemuan yang dikenal dengan lokakarya Mini
C. TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS

1. Tujuan Umum :
Terselenggaranya lokakarya bulanan intern puskesmas dalam rangka
pemantauan hasil kerja petgas puskesmas dengan cara
membandingkan rencana kerja bulan lalu dari setiap petugas dengan
hasil kegiatannya dan membandingkan cakupan dari daerah binaan
dengan targetnya serta tersusunnya rencana kerja bulan berikutnya
2. Tujuan Khusus :
a. Di ketahuinya hasil kegiatan puskesmas bulan lalu
b. Disampaikannya hasil rapat dari kabupaten/kota/kecamatan dan
berbagai kebijakan serta program
c. Diketahuinya masalah/hambatan dalam pelaksanaan kegiatan
bulan lalu
d. Dirumuskan cara pemecahan masalah
e. Disusunnya rencana kerja bulan baru

D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


Rapat/pertemuan rutin tiap bulan
Anggaran pelaksanaan Lokmin berasal dari Dana BOK

E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN :


Koordinasi dengan kepala Puskesmas, pemegang program dan Upaya-upaya
lainnya
Membuat undangan, KAK dan membagikan undangan
Daftar hadir
Pelaksanaan dan susunan acara (pembahasan)
Notulen kegiatan Lokakarya Mini
Dokumentasi
F. SASARAN :
Semua petugas UPT. Puskesmas PNS, PTT, Honorer daerah, baik
pemegang progran dan petugas Upaya kesehatan lainnya di UPT.
Puskesmas Gumukmas

G. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN DAN LOKASI KEGIATAN


Hari : Sabtu
Tgl : 06 Agustus 2016
Jam : 08 s/d selesai
Tempat : Aula Puskesmas Gumukmas
H. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN
Membuat rekapan managemen mutu setiap bulan
PAK membuat rujukan setiap mengirim pelanggan

I. PENCATATAN PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


Dicatat dalam buku notulen lokakarya mini tiap bulan
Dievaluasi tiap bulan

Gumukmas, 06 Agustus 2016


Plt. Kepala UPT. Puskesmas Gumukmas Penanggung jawab kegiatan

dr.Hj. ERLINA HADI SUWARNI


NIP 19641201 200312 2 001 NIP.19620515 198703 2 007

Anda mungkin juga menyukai