Anda di halaman 1dari 2

ILMU EKONOMI

1. Masalah Pokok Ekonomi


Pokok masalah ekonomi ada tiga, yaitu: produksi, konsumsi dan distribusi.
a. Produksi, menyangkut masalah usaha atau kegiatan mencipta atau menambah kegunaan
suatu benda.
b. Konsumsi, menyangkut kegiatan menghabiskan atau mengurangi kegunaan suatu benda.
c. Distribusi, menyangkut kegiatan menyalurkan barang dari produsen kepada konsumen.
2. Model Ilmu Ekonomi
Seperti ilmu yang lain, dalam ilmu ekonomi juga ada model yang digunakan. Sebagai contoh,
dalam ilmu biologi seringkali seorang guru menggunakan alat peraga tubuh manusia yang
terbuat dari plastik.
Seperti halnya dalam ilmu biologi tersebut, di dalam ilmu ekonomi juga digunakan model
untuk memudahkan memahami konsep-konsep yang ada dalam ilmu ekonomi. Model tersebut
tidak terbuat dari plastik, tetapi dalam bentuk diagram.
3. Definisi ilmu Ekonomi
Ilmu ekonomi adalah cabang ilmu sosial yang mempelajari berbagai perilaku pelaku ekonomi
terhadap keputusan-keputusan ekonomi yang dibuat. Ilmu ini diperlukan sebagai kerangka
berpikir untuk dapat melakukan pilihan terhadap berbagai sumber daya yang terbatas untuk
memenuhi kebutuhan manusia yang tidak terbatas.
4. Variable dalam ilmu ekonomi
Ekonomi makro adalah bagian dari ilmu ekonomi yang mempelajari tentang kegiatan-kegiatan
ekonomi secara garis besarnya secara keseluruhan dalam perekonomian
Adapun variabel-variabel ekonomi makro yang banyak dipersoalkan antara lain ;
Pendapatan nasional
Tinkat kesempatan kerja
Pengeluaran komsumsi, tabungan dan invesstasi
Jumlah uang beredar
Kebijaksanaan moneter
Kebijaksanaan fiscal
Ekspor dan impor
Inflasi dan deflasi
Pinjaman dalam negri dan luar negri
APBN (Anggaran Perencanaan Belanja Negara)
5. Pelaku-pelaku ekonomi (konsumen dan produsen)
1) Konsumen
Konsumen adalah setiap orang pemakai barang dan/atau jasa yang tersedia dalam
masyarakat, baik bagi kepentingan diri sendiri, keluarga, orang lain, maupun makhluk hidup lain dan
tidak untuk diperdagangkan
2) Produsen
Produsen dalam ekonomi adalah orang yang menghasilkan barang dan jasa untuk dijual atau
dipasarkan. produsen juga berarti orang yang terlibat / melakukan suatu proses produksi.
Produksi sendiri merupakan suatu kegiatan yang dikerjakan untuk menambah nilai guna suatu
benda atau menciptakan benda baru sehingga lebih bermanfaat dalam memenuhi kebutuhan. Kegiatan
menambah daya guna suatu benda tanpa mengubah bentuknya dinamakan produksi jasa. Sedangkan
kegiatan menambah daya guna suatu benda dengan mengubah sifat dan bentuknya dinamakan
produksi barang. Produksi bertujuan untuk memenuhi kebutuhan manusia untuk mencapai
kemakmuran. Kemakmuran dapat tercapai jika tersedia barang dan jasa dalam jumlah yang mencukupi

Anda mungkin juga menyukai