Anda di halaman 1dari 15

MATERI PENYULUHAN

I. Tanda Bahaya pada kehamilan & persalinan yang perlu segera dirujuk ke
petugas kesehatan/Rumah Sakit:

1. Keluar darah dari jalan lahir.


2. Keluar air ketuban sebelum waktunya.
3. Kejang.
4. Gerakan janin tidak ada/berkurang.
5. Demam.
6. Nyeri hebat di perut.
7. Sakit kepala/kaki bengkak.
8. Muntah terus & tidak bisa makan pada kehamilan muda.
9. Selaput kelopak mata pusat

II. Petunjuk agar ibu dan bayi sehat:

1. Makanan bergizi seimbang diperlukan untuk:


- Menjaga kesehatan & gizi ibu tetap baik.
- Menjaga kelangsungan pertumbuhan normal bayi dalam kandungan
sehingga bayi lahir sehat.
- Mempersiapkan produksi ASI.

2. Makan 1 – 2 piring lebih banyak dari biasanya, selama hamil &


menyusui.
3. Makan aneka ragam makanan 4 – 5 kali sehari untuk memenuhi kebutuhan gizi
ibu selama hamil dan menyusui.
- Tambahlah dengan makanan selingan pada pagi dan sore hari seperti
kolak pisang, bubur kacang hijau, dll.
- Makan makanan sumber zat besi yaitu bahan makanan hewani, kacang-
kacangan & sayuran hijau tua.
4. Periksa kehamilan setiap bulan agar bila ditemukan gangguan/kelainan pada
ibu hamil & bayi yang dikandung dapat segera ditolong tenaga kesehatan.
5. Timbang berat badan setiap bulan untuk memantau pertambahan berat badan
selama kehamilan.
Selama kehamilan kenaikan berat badan sekitar 7 – 12 kg.
6. Minum tablet tambah darah 1 tablet sehari sekurang-kurangnya 90 tablet
selama hanil, sampai 40 hari setelah melahirkan.
7. Mintalah imunisasi TT dua kali sebelum kehamilan 8 bulan.
- Imunisasi TT dua kali untuk mencegah penyakit tetanus pada bayi baru
lahir.
- Penyakit tetanus merupakan salah satu penyebab tersering kamatian
bayi.
8. Jaga kebersihan diri.
- Mandi sekurang-kurangnya 2 kali sehari.
- Gosok gigi dengan pasta gigi yang mengandung fluor sekurang-
kurangnya 2 kali yaitu pagi hari setelah sarapan dan malam hari sebelum
tidur.
- Jika muntah segera kumur-kumur.
9. Cukup istirahat kurangi kerja berat.
- Ibu hamil perlu istirahat, berbaring siang hari 1 – 2 jam.
Tenaga yang tersedia waktu istirahat sangat bermanfaat untuk kesehatan
ibu dan pertumbuhan janin.
- Keluarga siap menerima kehadiran bayi dan merawat bayi dengan penuh
kasih sayang.
10. Rawatlah payudara
- Ibu hendaknya merencanakan menyusui bayi sejak hamil muda.
- Bersihkan putting susu dengan minyak kelapa, bagi yang putting
susunya ke dalam, tarik perlahan-lahan agar putting menjadi keluar.
Lakukan hal ini setiap hari
1. Tanda-tanda akan melahirkan
 Rasa mulas yang semakin sering dan semakin kuat.
 Keluar lendir bercampur darah dari jalan lahir.
 Pecahnya selaput ketuban dengan ditandai oleh keluarnya cairan ketuban dari
jalan lahir.
 Merasa seperti mau buang air besar bila bayi akan lahir.

2. Tanda bahaya pada waktu melahirkan


 Bayi tidak lahir dalam 12 jam sejak mulai terasa mulas.
 Keluar darah dari jalan lahir sebelum melahirkan.
 Tali pusat/anggota badan bayi menumbung/keluar lebih dulu.
 Ibu tidak kuat mengejan.
 Ibu kejang-kejang.
 Air ketuban berbau busuk/berwarna keruh.
 Keluar darah banyak setelah bayi lahir.

1. Perhatian setelah melahirkan.


 Menyusui bayi dalam 30 menit setelah lahir.
 Beri ASI saja sampai bayi umur 4 bulan (ASI Eksklusif).
 Periksa kesehatan ibu & bayi baru lahir pada petugas kesehatan sekurang-
kurangnya 2 kali dalam bulan pertama yaitu pada umur 1 – 7 hari dan 8 – 30 hari.

2. Menjaga agar bayi baru lahir tetap hangat.


Bayi baru lahir mudah terkena serangan dingin yang seringkali berakhir
dengan kematian, terutama pada bayi lahir kurang bulan/ bayi dengan
berat lahir kurang dari 2500 gram. Untuk mencegahnya, lakukan
langkah-langkah berikut:
 Letakkan bayi didada ibu sesering mungkin agar terjadi kontak kulit ibu dan bayi.
Kontak kulit menyebabkan panas tubuh ibu menghangatkan tubuh bayi.
 Ruangan tidur bayi harus hangat dan bersih.
 Bayi jangan diletakkan di tempat berangin seperti depan pintu, dekat jendela
terbuka.
 Bungkus tubuh bayi dengan kain/selimut kering, bersih dan lembut, kepala ditutup
topi.
 Segera ganti pakaian, sarung bantal, kain/selimut bila basah.

3. Pemberian Air Susu Ibu


a. Hal-hal penting tentang ASI:
 ASI mengandung semua zat gizi yang diperlukan bayi.
 Menyusui menumbuhkan jalinan rasa kasih sayang yang penting untuk tumbuh
kembang dan kecerdasan anak.
 ASI, terutama kolostrum, mengandung zat kekebalan.
 ASI bersih dan mudah diberikan.

b. Cara menyusui yang baik


 Cuci tangan dahulu sebelum menyusui.
 Bayi dipangku, letakkan kepala bayi pada siku ibu dan tangan ibu menahan
bokong bayi.
 Tubuh bayi menghadap ibu, perut bayi menempel badan ibu.
 Sentuhkan putting susu pada bibir/pipi bayi untuk merangsang agar mulut bayi
terbuka lebar.
 Setelah mulut bayi terbuka lebar, segera masukkan putting dan sebagian besar
lingkaran hitam disekitar putting (areola) ke mulut bayi.
 Menyusui bayi dengan payudara kiri dan kanan secara bergantian.
KELUARGA BERENCANA
Keluarga Berencana adalah pengaturan kelahiran, pembinaan ketahanan keluarga,
peningkatan kesejahteraan keluarga untuk mewujudkan keluarga kecil, bahagia, sehat dan
sejahtera.

Keadaan yang berakibat kurang baik bagi kesehatan ibu dan anak adalah:
 Melahirkan pada umur kurang dari 20 tahun.
 Melahirkan pada umur lebih dari 35 tahun.
 Melahirkan dengan jarak kurang dari 2 tahun.
 Melahirkan anak lebih dari 4 kali

SEKILAS TENTANG KONTRASEPSI

SUNTIKAN KB
Suntikan KB Andalan mengandung 150 mg./3ml. Depo Medroxy Progesterone Acetate
(DMPA) steril yang dilarutkan dalam air dan hanya mengandung progesterone sintetis, sama
dengan hormon alami yang diproduksi tubuh wanita. Setelah disuntikkan secara
intramaskuler hormon tersebut akan dilepas pelan-pelan kedalam aliran darah. Suntikan KB
Andalan yang terdaftar dengan Merk Depo Progestin adalah alat kontrasepsi jangka lama
dan diberikan tiap 3 bulan.

MEKANISME KERJA
 Mencegah pelepasan telur, sehingga tidak terjadi pembuahan.
 Memperkental lendir leher rahim sehingga mencegah sperma masuk kedalam rahim,
karena itu mengurangi kemungkinan pembuahan dan kehamilan.
 Menipiskan dinding rahim, sehingga tidak siap untuk kehamilan.
 Menghambat pematangan sel telur.

EFEKTIFITAS

Bila digunakan setiap 3 bulan akan 99.7 % ampuh untuk mencegah kehamilan yang tidak
dikehendaki.

KELEBIHAN

 Mudah digunakan, hanya sekali suntik tiap 3 bulan dan bisa kembali subur bila
dihentikan.
 Bisa digunakan ibu menyusui 6 minggu setelah melahirkan dan tidak mempengaruhi ASI.
 Memberi perlindungan terhadap kanker rahim, kanker indung telur dan pembengkakan
pinggul.
 Memperkecil kemungkinan kurang darah dan nyeri haid.
 Tidak mengganggu hubungan seks dan tidak kuatir akan terjadi kehamilan, sehingga
lebih bisa dinikamti.
 Bisa digunakan perempuan yang sudah punya anak ataupun yang belum.
 Untuk kunjungan ulang tidak perlu terlalu tepat waktu.

KEKURANGAN

 Diawal pemakaian bisa terjadi pendarahan ringan atau bercak darah.


 Pendarahan berat di awal pemakaian, tapi jarang terjadi.
 Berhenti haid yang biasa terjadi setelah setahun menggunakan, namun ada yang
menganggapnya sebagai manfaat.
 Bisa menyebabkan kenaikan berat badan, rata-rata 1 sampai 2 kg ditahun pertama,
namun ada yang menganggapnya sebagai manfaat.
 Kesuburan lambat kembali, sampai tingkat DMPA dalam tubuh menurun, dan butuh waktu
4 bulan atau lebih bila dibandingkan dengan pil, IUD, atau kondom.
 Perlu kembali mendapatkan suntikan setelah 3 bulan.
 Tidak bisa segera dihentikan atau dikeluarkan dari tubuh bila ingin hamil atau terjadi efek
samping.
 Tidak bisa memberi perlindungan terhadap IMS atau HIV/AIDS.

Saat Mulai Menggunakan Suntikan KB Andalan.

Sehubungan dengan siklus Haid:


 Kapan saja, asal pasti benar akseptor tidak hamil.
 Bila mulai dalam 7 hari pertama masa haid dan akseptor masih mengeluarkan darah,
tidak perlu menggunakan alat kontrasepsi lain.
 Kalau dia tidak mengeluarkan darah atau baru mulai berhenti atau setelah hari ke 8 masa
haidnya, dia harus menggunakan kondom atau spermisida atau tidak melakukan
hubungan seks selama 48 jam setelah mendapatkan suntikan.

Bila Menyusui setelah Melahirkan:


 Menyusui secara penuh atau setengah penuh dapat mencegah kehamilan paling tidak
selama 6 bulan. Suntikan KB Andalan harus digunakan segera setelah kembali haid atau
6 bulan setelah melahirkan, mana saja yang datang dulu.
 Bila tidak menyusui penuh dan anak mendapat banyak makanan atau minuman selain
ASI, 6 minggu setelah melahirkan adalah waktu yang tepat untuk mulai menggunakan
Suntikan KB Andalan. Kalau menunggu lebih lama, mungkin telah kembali subur.

Bila Tidak Menyusui Setelah Melahirkan:


 Segera atau kapan saja dalam jangka waktu 6 minggu setelah melahirkan, tidak perlu
menunggu kembali haid.
 Setelah 6 minggu atau kapan saja asal pasti tidak hamil. Kalau tidak pasti, hindari
hubungan seks atau gunakan kondom atau spermisida sampai haid kembali dan dapat
mulai menggunakan Suntikan KB Andalan.

Setelah Keguguran atau Aborsi:


 Segera atau dalam 7 hari pertama setelah keguguran atau aborsi pada triwulan pertama
ataupun kedua.
 Dapat dilakukan kemudian kapan saja asal pasti akseptor tidak hamil.

Suntikan Tidak dapat Diberikan Jika:


 Tekanan Darah Tinggi
 Menyusui 6 Minggu atau kurang
 Kemungkinan Hamil.

Segera Setelah Menghentikan Penggunaan Alat Kontrasepsi lain.


 Akseptor dapat segera beralih ke Suntikan KB Andalan setelah menghentikan
penggunaan alat kontrasepsi jenis lain.

Dosis dan pemberian Suntikan KB Andalan.


 Suntikan KB Andalan harus dikocok dulu sebelum digunakan untuk memastikan larutan
obat yang diberikan merata.
 Suntikan KB Andalan sebanyak 3 mg diberikan setiap 3 bulan melalui suntikan
intramaskuler di pantat atau pangkal lengan.

Pemberian Suntikan KB Andalan. Alat dan bahan yang diperlukan:


 Satu dosis (150 mg) Suntikan KB Andalan.
 Kapas dan pensucihama.
 Sebuah semprit 3 cc dan jarum suntik intra maskuler ukuran 21 – 23. Semprit dan jarum
harus suci hama. Pensucian hama harus dilakukan dengan sangat seksama bagi semprit
dan jarum yang dipakai berulang kali, bila tidak menggunakan semprit dan jarum sekali
pakai.
Langkah-langkah:
 Cuci tangan memakai sabun.
 Kocok larutan obat pelan-pelan, seka bagian atas ampul dengan pensucihama dan hisap
semua larutan kedalam semprit.
 Seka tempat penyuntikan dengan pensucihama.
 Tusukkan jarum dalam ke pantat atau di lengan atas, hisap untuk memastikan jarum tidak
berada dalam pembuluh darah, lalu suntikkan semua isi semprit.

BEKAS SUNTIKAN JANGAN DIPIJAT ATAU DIURUT.

Beritahu pasien supaya tidak memijat atau mengurut bekas suntikan, karena dapat
menyebabkan larutan obat terlalu cepat diserap.

Kontra Indikasi.
 Hamil atau diduga hamil atau terbukti hamil melalui tes kehamilan.
 Pendarahan vaginal yang tidak diketahui sebabnya.
 Diketahui atau diduga mengidap kanker payudara.
 Peka terhadap DMPA.
 Gangguan hati.
 Ada pembengkakan pembuluh darah atau pernah mengalami penyumbatan pembuluh
darah atau gangguan pembuluh darah otak.

Harus Diwaspadai!

Penumpukan Cairan.
Obat-obatan progesterone bisa menyebabkan terjadinya penumpukan cairan. Keadaan yang
mungkin terjadi karena penumpukan cairan ini perlu diwaspadai.

Metabolisme Karbohidrat.
Penurunan toleransi terhadap glukosa telah terjadi pada beberapa pengguna DMPA.
Mekanisme penurunan demikian tidak jelas. Karena itu pasien yang menderita diabetes
harus benar-benar diwaspadai.

PENANGANAN EFEK SAMPING YANG LAZIM.

Haid Terhenti (Amenorrhea)


 Periksa kemungkinan hamil.
 Bila tidak hamil, tidak dibutuhkan penanganan. Beri penjelasan, bahwa progesterone
terus menghambat penebalan dinding rahim sehingga mengurangi haid dan pada
sebagian perempuan berhenti sama sekali. Bila hal itu merisaukan, sarankan pasien
untuk datang kembali.
 Kalau memang hamil, lakukan konseling mengenai beberapa pilihan yang ada. Hentikan
penggunaan kontrasepsi bila kehamilan hendak dilanjutkan dan terangkan bahwa sedikit
sisa progesterone tidak akan memberi akibat buruk pada janin.
 Bila diduga terjadi kehamilan semu, segera rujuk untuk mendapatkan pemeriksaan yang
lebih menyeluruh.
 Jangan lakukan penanganan hormonal (kontrasepsi oral) untuk merangsang menstruasi

Pendarahan Vaginal/bercak darah.


 Bila tidak diketemukan masalah yang menyebabkan dan pasien tidak hamil, lakukan
konseling dan jelaskan bahwa pendarahan/bercak darah adalah masalah biasa dan tidak
memerlukan penanganan.
 Bila pasien mengalami pendarahan yang lebih banyak atau lebih lama (lebih dari dua kali
lebih banyak atau lebih lama dari haid biasa), segera rujuk untuk mendapatkan
pemeriksaan yang lebih menyeluruh.
Berat Badan naik atau turun, selera makan berubah.
 Lakukan Konseling dan jelaskan, bahwa naik/turun 1 – 2 kg pada pemakaian Suntikan
KB Andalan sudah biasa.
 Tinjau pola makan bila perubahan berat badan lebih dari 2 kg. Bila kenaikan atau
penurunan berat badan tidak biasa, walau setelah konseling, hentikan penggunaan
Suntikan KB Andalan dan bantu pasien untuk memilih alat kontrasepsi lain.

Efek Samping Yang Jarang Terjadi


 Sakit Kepala
 Gugup
 Pusing
 Lemah atau lelah
 Sakit atau gangguan perut

PIL KB
Pil KB Andalan adalah pil dosis rendah yang mengandung hormon yang sama dengan yang
diproduksi tubuh wanita, estrogen dan progesterone. Satu blister berisi 28 pil yang terdiri dari
21 butir pil aktif dan 7 pil “pengingat” yang tidak berisi hormon dan diberi warna beda.

Mekanisme Kerja

 Mencegah pelepasan telur, sehingga tidak terjadi pembuahan.


 Memperkental lendir leher rahim sehingga mencegah sperma masuk kedalam rahim,
karena itu mengurangi kemungkinan pembuahan dan kehamilan.
 Menipiskan dinding rahim, sehingga tidak siap untuk kehamilan.

Efektifitas

Bila digunakan secara benar dan tiada putus 99.9 % ampuh untuk mencegah kehamilan yang
tidak kehendaki.

Kelebihan

 Sangat ampuh bila digunakan secara benar dan tiada putus.


 Tidak mengganggu hubungan seks dan tidak kuatir akan terjadi kehamilan, sehingga
lebih bisa dinikmati.
 Bisa digunakan segala usia, dari remaja hingga menopause.
 Kesuburan segera kembali, setelah dihentikan.
 Bisa mencegah kehamilan diluar rahim, kanker rahim, kanker indung telur, kista, penyakit
payudara.
 Mengatur siklus haid, mengurangi rasa sakit kala haid dan mengurangi jerawat.

Kekurangan

Efek samping yang biasa terjadi:


 Mual yang biasa terjadi pada 3 bulan pertama.
 Pendarahan atau bercak darah di antara masa haid, terutama bila lupa minum pil atau
terlambat.
 Sakit kepala ringan.
 Payudara lembek.
 Berat badan naik sedikit (bagi sebagian orang merupakan manfaat).
 Berhenti haid.
 Satu blister pil harus tersedia tiap 28 hari.
 Tidak dianjurkan bagi yang sedang menyusui, karena akan mempengaruhi kualitas dan
kuantitas ASI.
 Walau sangat jarang terjadi, gangguan emosi termasuk depresi.
 Tidak memberi perlindungan terhadap penyakit kelamin dan HIV/AIDS.
 Walau sanat jarang, perempuan yang mengidap darah tinggi atau yang berusia 35 tahun
ke atas dan merokok lebih dari 20 batang sehari menghadapi risiko terserang stroke,
serangan jantung atau penggumpalan darah dalam pembuluh.

Saat mulai menggunakan PIL KB Andalan.

Sehubungan dengan siklus haid:


 Di hari pertama mendapat haid adalah yang terbaik.
 Dalam 7 hari pertama mendapat haid.

Bila menyusui setelah melahirkan:


 Bisa menyusui secara penuh 6 bulan setelah melahirkan.
 Bisa diberikan satu siklus Pil KB Andalan setelah melahirkan, asal tahu kapan harus
mulai minum pil.

Bila tidak menyusui setelah melahirkan:


 3 hingga 6 minggu setelah melahirkan.
 Kapan saja asal pasti yang bersangkutan tidak hamil. Bila tidak pasti, sebaiknya hindari
hubungan seks atau gunakan kondom atau spermisida sampai haid kembali. Baru minum
pil.

Setelah keguguran atau aborsi:


 Dalam 7 hari pertama setelah keguguran atau aborsi.
 Dapat dilakukan kemudian kapan saja asal pasti yang bersangkutan tidak hamil.

Segera setelah menghentikan penggunaan alat kontrasepsi lain. Tidak perlu menunggu haid,
setelah menggunakan suntikan KB.

Bagaimana kalau lupa minum Pil KB Andalan?

Lupa minum 1 butir pil hormonal:


 Segera minum butir pil yang terlupakan dan juga butir pil berikutnya. Jadi berarti minum 2
butir pil pada waktu yang sama.
 Selanjutnya minum butir pil lain seperti biasa.

Lupa minum 2 butir atau lebih pil hormonal disalah satu hari dalam 7 hari:
PALING PENTING:
 Gunakan kondom, spermisida atau hindari hubungan seks selama 7 hari.
 Minum pil hormonal segera dan hitung berapa butir sisa pil hormonal pada blister.
 Bila sisa 7 butir atau lebih, minum seperti biasa, sehari satu butir.
 Bila sisa pil hormonal kurang dari 7 butir, minum seperti biasa, sehari satu butir. Jangan
minum pil “pengingat”.
 Langsung mulai dengan blister baru setelah pil hormonal terakhir. Bila tidak memperoleh
haid, tidak jadi masalah.

Lupa minum 1 butir atau lebih pil “pengingat”:


 Buang pil “pengingat” yang terlupakan.
 Minum sisa pil pada blister seperti biasa, sehari satu butir.
 Mulai dengan blister baru seperti biasa, sehari setelah minum pil hormonal yang terakhir
pada blister.
IUD

Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR) yang dikenal juga sebagai IUD (Intra Uterine Device)
adalah rangka plastik kecil yang dipasang kedalam rahim melalui vagina. AKDR pada
umumnya dilengkapi dengan satu atau dua lembar benang yang menjulur kedalam vagina
dari leher rahim. Pengguna bisa memeriksa keberadaan AKDR dengan meraba benang
tersebut.
Bidan atau petugas kesehatan dapat mengeluarkan AKDR dengan menarik benang secara
perlahan-lahan memakai sebuah alat.

Mekanisme Kerja

 Mencegah pertemuan sperma dengan telur.


 Mengurangi mobilitas sperma, agar tidak dapat membuahi telur.
 Mencegah telur yang telah dibuahi menempel di dinding rahim.

Efektifitas

 Bila digunakan secara benar, tingkat keampuhannya 99.4 %.

Kelebihan

 Pencegahan kehamilan jangka panjang yang ampuh untuk paling tidak 10 tahun.
 Tidak mengganggu hubungan seks.
 Tidak terpengaruh obat-obatan.
 Bisa segera subur kembali. Begitu AKDR dikeluarkan bisa hamil.
 Tidak mempengaruhi jumlah dan mutu ASI (Air Susu Ibu).
 Dapat mencegah kehamilan di luar kandungan.

Kekurangan

Efek samping yang biasa (bukan pertanda sakit):


 Perubahan haid (biasa terjadi dalam 3 bulan pertama, tapi kian berkurang setelah 3
bulan).
 Pembengkakan panggul bisa terjadi setelah terkena infeksi penyakit kelamin, bila
menggunakan AKDR.
 Membutuhkan prosedur medis karena memerlukan pemeriksaan panggul untuk dapat
memasang AKDR.
 Memasang dan mengeluarkan AKDR harus dilakukan tenaga kesehatan terlatih.
 Bisa keluar dari rahim tanpa diketahui. (Sering terjadi bila AKDR dipasang segera setelah
melahirkan).
 Pengguna dari waktu ke waktu harus memeriksa posisi benang AKDR dengan
memasukkan jari kedalam vagina. Sebagian perempuan tidak mau melakukan demikian.
 Tidak memberi perlindungan terhadap penyakit kelamin, termasuk HIV/AIDS.

Efek samping yang tidak biasa:


 Kejang dan nyeri berat setelah 3 hingga 5 hari pertama dipasang.
 Mengeluarkan darah haid begitu banyak, sehingga dapat menyebabkan anemia (kurang
darah).
 Dinding rahim bisa berlubang (sangat jarang terjadi).
Kapan AKDR bisa dipasang?

 AKDR dapat dipasang segera setelah melahirkan.


 Bila tidak segera setelah melahirkan, sekitar 4 atau 5 bulan setelah melahirkan atas dasar
jenis AKDR yang dipakai.
 Segera setelah aborsi (bila tidak ada infeksi). Bila ada infeksi, obati dulu infeksinya dan
bisa menggunakan alat kontrasepsi lain. AKDR bisa dipasang 3 bulan setelah infeksi bisa
disembuhkan.
 Kapan saja (tidak hanya selama haid) asal pasti yang bersangkutan tidak hamil dan
rahimnya sehat.

KONDOM
Kondom Andalan merupakan alat kontrasespi yang mudah dan praktis digunakan bagi semua
orang. Terbukti aman selama digunakan dengan benar dalam mencegah kehamilan karena
kondom Andalan terbuat dari lateks tipis tidak berpori dan telah dibuktikan melalui uji
elektronis di laboratorium serta memenuhi standar mutu internasional, ISO 4074

Kondom mencegah sperma masuk ke dalam rahim sekaligus mencegah pertukaran cairan
tubuh sehingga merupakan suatu perlindungan terhadap penyakit yang ditularkan melalui
hubungan seks, termasuk HIV/AIDS.

Keunggulan lain dari kondom Andalan ini adalah memiliki aroma romantis dan memiliki ulir
dan berlekuk untuk menambah kenikmatan berhubungan bersama pasangan anda serta
setiap kondom dilapisi pelumas untuk mencegah iritasi.
PEMERINTAH KABUPATEN BULUNGAN
RSUD Dr. H. SOEMARNO SOSROATMODJO
Jl. Cendrawasih Telp. ( 0552 ) Fax. 22667 Tanjung Selor
======================================================
CAKUPAN IMUNISASI TT
BLUD RSU DR.H.SOEMARNO SOSSROATMODJO

Bulan Januari
No Nama Tanggal Alamat TTI TT2 TT
Boster
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16

Bulan Februari
No Nama Tanggal Alamat TTI TT2 TT
Boster
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
Bulan Maret

No Nama Tanggal Alamat TT1 TT2 TT


Boster
1 Ketut Mariani 1-3-04 Tabanan √
2 Fatmawati 3-3-04 Samsam Kerambitan √
3 Made Nuriati 3-3-04 Jl. Ks Tubun Tbn √
4 G. A Sumiati 4-3-04 Selabih Selemadeg √
5 Nym Wanisri 5-3-04 Bajera Selemadeg √
6 Wyn Suastini 5-3-04 Bongan Tabanan √
7 Luh Gd Eka Widari 6-3-04 Kukuh Kerambitan √
8 Komang Yuniari 9-3-04 Senganan Penebel √
9 Eri Rahmawati 10-3-04 Dajan Peken Tbn √
10 Roasnarmi 12-3-04 Ngis Jegu Penebel √
11 D. A Gd Putri 23-3-04 Selemadeg √
12 Novia Mulia Arianti 24-3-04 Kediri √
13 Made Suriasih 25-3-04 Sanggulan √
14 Nym Armini 27-3-04 Jl. Ngurah Rai √
15 Made Sri Ardiani 30-3-04 Jl. Jalak Putih Tbn √

Bulan April

No Nama Tanggal Alamat TT1 TT2 TT Boster

1 Km Sembirawati 1-4-04 Bongan Tabanan √


2 Kt Yuliarwati 5-4-04 Kerambitan √
3 Wy Sudiani 8-4-04 Jl. Rama Tbn √
4 Erni Rachmawati 13-4-04 Dajan peken Tbn √
5 Astiti Asih 13-4-04 Jl. Sriwijaya Tbn √
6 Luh Sumiati 17-4-04 Delod Peken Tbn √
7 Sri Susanti Puji Astuti 19-4-04 Kediri √
8 Sri Ardiani 27-4-04 Jl. Jalak Putih Tbn √
9 Wyn Wardani 28-4-04 Samsaman Simdg √
10 Luh Gd Ayuni Ekawati 29-4-04 Tuntjuk Tbn √
11 Ketut Serati 30-4-04 Br. Dualang Kediri √
Bulan Mei
No Nama Tanggal Alamat TT1 TT2 TT
Boster
1 Kt Rayu Diastuti 5-5-04 Jl. Mawar Tbn √
2 Wyn Suasniati 5-5-04 Biaung Penebel √
3 Kadek Purnama Adi 10-5-04 Riang Penebel √
4 Km Sembirawati 10-5-04 Bongan Tbn √
5 Made Sisiati 11-5-04 Marga √
6 Lin Pariati 11-5-04 Tabanan √
7 Putu Sarini 13-5-04 Penebel √
8 Rai Aprilawati 17-5-04 Tista Kerambitan √
9 Luh Gede Artami 18-5-04 Bantas Simdg √
10 Sri Susati Puji A 19-5-04 Kediri √
11 Kt Winarsih 26-5-04 Mengwi √
12 I. A Mertasari 27-5-04 Kukuh Marga √

Bulan Juni

No Nama Tanggal Alamat TT1 TT2 TT


Boster
1 Sri Artami Dewi 4-6-04 Kerambitan √
2 Made Mudari 4-6-04 Kediri √
3 Luh Gd Ayuni Ekawati 5-6-04 Tunjuk Tbn √
4 Kd Ayu Merta 5-6-04 Batan Nyuh √
5 Ni Ketut Narsi 7-6-04 Bajera Simdg √
6 Ni Made Juni 7-6-04 Tibu biu Kerambitan √
7 Kt Rayu Diastini 7-6-04 Jl. Mawar Tbn √
8 D. A Darmayanti 8-6-04 Tajen Penebel √
9 Made Rasni 9-6-04 Pupuan √
10 Ni Ketut Sinta Dewi 10-6-04 Soka Kaja simdg √
11 Ni Wy Sukarni 14-6-04 Tengkudag Pnbl √
12 Asna 15-6-04 Dajan Peken √
13 Ni komang Manik 15-6-04 Tuakilang Tbn √
14 I. A Mertasari 15-6-04 Kukuh Marga √
Bulan Juli

No Nama Tanggal Alamat TT1 TT2 TT Boster

1 Sri Artami Dewi 3-7-04 Kerambitan √


2 Putu Sriani 3-7-04 Tabanan √
3 G. A Budiasih 6-7-04 Kediri √
4 Putu Sarimi 14-7-04 Penebel √
5 Asna 15-7-04 Dajan Peken Tbn √
6 Kadek Purnama Adi 15-7-04 Riang Penebel √
7 Md Darmiasih 22-7-04 Tabanan √
8 Ayu Susiana 24-7-04 Kerambitan √
9 Lin Pariati 29-7-04 Tabanan √

Bulan Agustus

No Nama Tanggal Alamat TT1 TT2 TT


Boster
1 Putu Sriani 7-8-04 Tabanan √
2 Nym Siarni 9-8-04 Marga √
3 D. A Darmayanti 13-8-04 Penebel √
4 Ketut Nersi 16-8-04 Bajera √
5 Perilawati 16-8-04 Penebel √
6 Wiwik Widyawati 19-8-04 Denpasar √
7 Putu Sarini 25-8-04 Penebel √
8 G. A Budiasih 25-8-04 Kediri √

Bulan September

No Nama Tanggal Alamat TT1 TT2 TT


Boster
1 Pt Eva Diani 2-9-04 Kerambitan √
2 Ketut Bunter 3-9-04 Kediri √
3 G. A Purwati 6-9-04 Kediri √
4 Ni Kt Wilis 7-9-04 Kerambitan √
5 Ni Kadek Hani 7-9-04 Baturiti √
6 Wyn Nurjadi 9-9-04 Kediri √
7 Wyn Yudiani 10-9-04 Kutuh Kerambitan √
8 Kt Wastini 14-9-04 Gadungan Slmdg √
9 Md Hari erawati 16-9-04 Selemadeg √
10 Nym Sukasanti 27-9-04 Kerambitan √
Bulan Oktober

No Nama Tanggal Alamat TT1 TT2 TT


Boster
1 Adi Yudastri 2-10-04 Kediri √
2 Wiwik Widyawati 2-10-04 Denpasar √
3 Siti Hendun 5-10-04 Tabanan √
4 Dsk Md Kartikayani 6-10-04 Tabanan √
5 G. A Manik sari 15-10-04 Tabanan √
6 Pt Sriani 15-10-04 Tabanan √
7 Nym Sri Utami 19-10-04 Bantas Selemadeg √
8 Wyn Sutariani 21-10-04 Kerambitan √
9 Ari Swandewi 26-10-04 Baturiti √
10 Luh Sri Mertawati 30-10-04 Tabanan √

Bulan November

No Nama Tanggal Alamat TT1 TT2 TT Boster

1 Adi Yudastri 3-11-04 Kediri √


2 Wyn Suratni 3-11-04 Kerambitan √
3 Km Mudiasih 4-11-04 Tabanan √
4 Nym Kusumasari 4-11-04 Tabanan √
5 Wyn Yudiani 9-11-04 Kutuh Kerambitan √
6 Wyn Teni 9-11-04 Baturiti √
7 Made Sudarmiati 10-11-04 Kediri √
8 Ketut Wastini 11-11-04 Gadungan Slmdg √
9 Wyn Rusni 11-11-04 Marga √
10 Made Suliasih 13-11-04 Buahan Tabanan √
11 Wyn Sumarni 17-11-04 Gadungan √
12 Nym Suparwati 17-11-04 Kediri √
13 Made Sumertini 18-11-04 Tabanan √
14 Sumitri 18-11-04 Kediri √
15 Sri Udiani 23-11-04 Jagasatru Kediri √
16 Md Budi Adnyani 23-11-04 Sanggulan √
17 Suwartini 29-11-04 Kediri √
18 Kt Sriasih 29-11-04 Bongan Tabanan √
19 G. A Manik Sari 30-11-04 Tabanan √

Anda mungkin juga menyukai