Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Yenni (NIM G2J115062): Pengaruh Pendekatan Keterampilan Proses


Berdasarkan Motivasi Belajar Terhadap Proses Kognitif Siswa. Dibimbing oleh
Dr. Muzuni, S.Si., M.Si (Pembimbing I) dan Dr. Jahidin, S.Pd., M.Si (Pembimbing
II).

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada: (1) pengaruh


penerapan model pembelajaran pendekatan keterampilan proses terhadap proses
kognitif siswa; (2) pengaruh motivasi belajar terhadap proses kognitif siswa; (3)
interaksi antara model pembelajaran dengan motivasi belajar terhadap proses
kognitif siswa. Populasi pada penelitian ini adalah sekolah yang berada dalam
wilayah kecamatan Wowotobi yang terdaftar pada tahun ajaran 2016/2017. Sampel
pada penelitian ini adalah 2 sekolah yaitu kelas V pada SD 1 Ronoeya dan SD 2
Ronoeya sebanyak 62 siswa. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling.
Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu dengan desain faktorial 2 x 2.
Analisis deskriptif digunakan untuk mendeskripsikan data penelitian sedangkan
analisis inferensial digunakan untuk mengetahui pengaruh Pendekatan Keterampilan
Proses terhadap Proses Kognitif siswa berdasarkan kemampuan Motivasi Belajar.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) ada pengaruh yang signifikan penerapan
model pembelajaran terhadap proses kognitif siswa; (2) ada pengaruh yang signifikan
motivasi belajar terhadap proses kognitif siswa; (3) Tidak terdapat pengaruh interaksi
antara model pembelajran dan motivasi belajar terhadap proses kognitif siswa. Hasil
penelitian tersebut menunjukkan bahwa Pendekatan Keterampilan Proses mampu
meningkatkan proses kognitif siswa sehingga penting bagi para guru untuk
menerapkan Pendekatan Keterampilan Proses dalam pembelajaran IPA khusunya
pada siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi dan rendah

Kata Kunci: Pendekatan Keterampilan Proses, Proses Kognitif Siswa.

Anda mungkin juga menyukai