Anda di halaman 1dari 1

PEMERINTAH KABUPATEN SIMALUNGUN

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS SERBALAWAN
Jalan Perintis Kemerdekaan No.18 Serbalawan
Telp.Email : puskesmasserbalawan@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS SERBALAWAN
Nomor : 073/PUSK.SB/SK/Akr-VII/IV/2017

TENTANG
PENGGUNAAN DAN PEMBERIAN OBAT CAIRAN INTRAVENA

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,

KEPALA UPTD PUSKESMAS SERBALAWAN,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan demi menjaga


keselamatan pasien di lingkup UPTD Puskesmas Serbalawan;
b. bahwa untuk penggunaan dan pemberian obat cairan intravena di UPTD
Puskesmas Serbalawan;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada butir a
dan b perlu ditetapkan dengan Keputusan Kepala UPTD Puskesmas
Serbalawan mengenai Penggunaan dan Pemberian Obat Cairan
Intravena;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2004 tentang


Praktik Kedokteran;
2. Undang-Undang Republik Indonesia No. 36 tahun 2009 tentang
Kesehatan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan nomor 1438 tahun 2010 tentang standar
pelayanan kedokteran;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS SERBALAWAN


TENTANG PENGGUNAAN DAN PEMBERIAN OBAT CAIRAN
INTRAVENA DI UPTD PUSKESMAS SERBALAWAN.

Kesatu : Pelaksanaan penggunaan dan pemberian obat dan cairan intravena adalah
dokter, dokter gigi, bidan dan perawat.

Kedua : Penggunaan dan pemberian obat dan cairan intravena dilakukan sesuai
dengan indikasi dan standar opersional prosedur yang berlaku saat ini.

Ketiga : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila
dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam surat keputusan ini akan
diadakan perbaikan dan perubahan kembali sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Serbalawan
pada tanggal : 17 April 2017
KEPALA UPTD PUSKESMAS SERBALAWAN,

DONNY

Anda mungkin juga menyukai