Anda di halaman 1dari 12

Tugas Simdig

Nama Kelompok :
Agus Astuti (01)
Aprilyaputri Lestari (03)
Nurul Hidayah (19)
Yudha Ningtias (32)
Pengertian Kewargaan Digital (Digital
Citizenship)
Warga digital adalah orang yang sadar tentang hal yang baik dan hal yang
kurang / tidak baik, menunjukkan kecerdasan perilaku teknologi, dan membuat
pilihan yang tepat ketika menggunakan teknologi.

Warga digital ialah orang-orang yang menggunakan internet untuk melakukan


kegiatannya. Apakah dirimu sering menggunakan internet untuk berbagi informasi,
mencari informasi atau sekedar untuk jual beli online? Kalau iya berarti anda adalah
“Warga Digital”.

Warga digital merupakan individu yang memanfaatkan Teknologi Informasi


untuk membangun komunitas, bekerja, dan berekreasi. Warga digital secara umum
telah memiliki pengetahuan dan kemampuan mengoperasikan Teknologi Informasi
untuk berkomunikasi maupun mengekspresikan sebuah ide atau gagasan.

Kewargaan Digital adalah konsep yang dapat digunakan untuk memberikan


pengetahuan mengenai penggunaan teknologi dunia maya dengan baik dan benar. Atau
juga dapat didefinisikan sebagai norma perilaku yang tepat dan bertanggung jawab atas
penggunaan teknologi. Implikasi penggunaan teknologi dunia maya yang baik dan benar:

 Pemilihan kata yang tepat saat berkomunikasi

 Tidak menyinggung pihak lain

 Tidak memberikan informasi rahasia

|| KOMPONEN KEWARGAAN DIGITAL ||

Ada 9 komponen kewargaan digital, yang dibagi menjadi 3 kategori.

a. Lingkungan Belajar dan Akademis

Komponen 1. Akses Digital --> Setiap orang punya hak untuk memakai fasilitas TIK, tapi tidak
setiap orang punya kesempatan yang sama untuk mengakses teknologi.

Komponen 2. Komunikasi Digital --> Setiap warga digital diharapkan mengetahui jenis-jenis
komunikasi, dan mengetahui kelebihan dan kekurangan komunikasi-komunikasi tersebut.
Komponen 3. Literasi Digital --> Proses belajar mengajar mengenai teknologi dan
pemanfaatan teknologi.

b. Lingkungan Sekolah dan Tingkah Laku

Komponen 4. Hak Digital --> Setiap warga digital mempunyai hak privasi, kebebasan
berbicara, dan lain-lain. Setiap warga digital juga punya kewajiban yang harus terpenuhi,
membantu pemanfaatan teknologi, mengikuti aturan yang berlaku.

Komponen 5. Etiket Digital --> Dibuat dengan tujuan menjaga perasaan dan kenyamanan user
lainnya.
Komponen 6. Keamanan Digital --> Warga digital harus hati-hati menjaga informasi dari pihak
yang tidak bertanggung jawab.
c. Kehidupan Anda di Luar Lingkungan Sekolah

Komponen 7. Hukum Digital --> Mengatur etiket penggunaan teknologi dalam masyarakat.

Komponen 8. Transaksi Digital --> Dalam jual-beli online, penjual dan pembeli harus
menyadari resiko dan keuntungan jual-beli online.
Komponen 9. Kesehatan Digital --> Dibalik manfaat teknologi digital, ada beberapa hal yang
bisa mengancam kesehatan (baik fisik maupun mental). Untuk mencegahnya, kita harus
menyadari bahaya yang dapat ditimbulkan teknologi digital.

|| T.H.I.N.K.||

T.H.I.N.K. Merupakan tata krama untuk menjadi Kewargaan Digital yang baik dan benar, kita
telah menyadari pentingnya kewargaan digital. Tata Krama Komunikasi sinkron juga
berkesenambungan denagn menggunakan konsep “T.H.I.N.K.” sebelum kita berkomunikasi di
dunia digital, baik itu e-mail, post facebook, twitter, blog, forum, dan lain-lain. T.H.I.N.K.
merupakan akronim dari:

- Is it True (Benarkah)?

Benarkah posting Anda? Atau hanya isu yang tidak jelas sumbernya?

- Is it Hurtful (Menyakitkankah)?

Apakah post anda akan menyakiti perasaan orang lain?

- Is it illegal (Ilegalkah)?
Ilegalkah post Anda?
- Is it Necessary (Pentingkah)?
Pentingkah post Anda? Post yang tidak penting akan mengganggu orang lain.
- Is it Kind (Santunkah)?
Santunkah post Anda?, tidak menggunakan kata-kata yang dapat menyinggung orang lain?

Fungsi Semua Macam Software Web Browser


Secara garis besar, fungsi utama dari macam macam internet browser untuk website ini
adalah sebagai berikut:

1. Cache atau Caching


Cache atau caching memiliki fungsi untuk mengurangi penggunaan bandwidth agar
lebih hemat, juga mengurangi beban web server. Bisa juga berfungsi untuk mencegah
terjadinya hang atau lag. Caching memiliki cara kerja berupa menyimpan informasi
data dan perintah yang sering dipakai/dibuka atau diakses.
2. Authentic atau Authentication
Proses untuk validasi terhadap data diri pengguna di jalankan adalah fungsi dari
authentication. Tujuannya adalah agar keamanan terjamin; user atau pengguna mana
yang diperbolehkan masuk ke sistem jaringan. Contoh paling mudah saat
authentication terjadi adalah ketika Anda ingin meninggalkan komentar di sini
(menggunakan form Facebook), jika Anda belum login ke Facebook, Anda tidak akan

bisa meninggalkan komentar


3. Stable Version atau State Maintenance
Suatu mekanisme sistem yang ditujukan agar web browser selalu dalam keadaan
stabil entah untuk mengirim data (upload) ataupun meminta data (download).
4. Request Support Relevant Data
Suatu cara kerja yang dijalankan web browser untuk memenuhi permintaan atas data
tertentu. Misalnya ketika ingin memutar video youtube, sedangkan browser belum
memiliki plugin Flash Player, sehingga browser akan mewanti untuk menginstall
flash player terlebih dahulu.
5. Responsing to Header dan Code Status
Setiap Anda membuka suatu laman web, browser akan meminta duluan melalui
HTTP (Hypertext Transfer Protocol). Sebelum laman tersebut muncul di browser,
server akan mengirim status kode header HTTP yang ada. Jika ternyata file laman
tersebut tidak ada, umumnya kita akan mendapatkan status kode Error 404. Jika
server yang bermasalah, biasanya akan muncul kode Error 500 atau 501 dan lain-lain.
6. Rendering Object
Browser juga mampu menyimpan sementara data berupa objek yang ada di halaman
website. Pernah dengar istilah buffering? Rendering kurang lebih seperti itu.
7. Error Handling Condition
Penanganan atas error yang mungkin terjadi.

A. Jenis-jenis Virus
Dan bagi anda yang penasaran dengan virus apa aja sih, kok sampai segitunya bisa
menginfeksi sistem keamanan komputer yang telah dilengkapi dengan firewall ketat, maka
berikut dibawah ini terdapat beberapa jenis virus komputer yang perlu anda ketahui:

1. Autoit

Autoit merupakan bahasa pemrograman seperti VBS Script yang diciptakan oleh para
pengembang untuk memanipulasi gerakan mouse, ketikan keyboard, dan aplikasi yang
sedang berjalan di sistem Windows. Namun seiring dengan perkembangan waktu, bahasa
pemrograman tersebut juga memiliki titik lemah yang dapat dengan mudah dimanipulasi oleh
si pembuat virus seperti hacker. Dan cara kerja penyebaran virus ini, biasanya akan
menyerang sistem restore melalui flashdisk yang anda colokkan ke USB port. Yang artinya,
jika anda tidak melakukan pemindaian/scan pada flashdisk yang anda colokkan ke port USB,
maka virus tersebut akan secara otomatis menyerang seluruh folder yang berada di drive C
maupun D pada PC anda

2. Master Boot Sector

Virus Master Boot Sector merupakan virus yang khusus dibuat oleh para hacker untuk
menyerang sistem boot sector. Sehingga pada kasus ini, anda tidak akan dapat melakukan
boot melalui harddisk PC anda sama sekali. Disamping itu, cara kerja virus ini dalam
menyerang boot sector PC anda, biasanya akan menyusup melalui memori yang
memungkinkan MS DOS hanya dapat mengakses Floppy Disk.

3. Discus
Virus ini menggunakan bahasa pemrograman seperti VBS Script yang dapat menginfeksi
drive C dan D pada PC anda. Dan cara kerja virus ini dalam menginfeksi drive system pada
PC anda adalah, melalui pembuatan autorun.inf yang berfungsi untuk menjalankan sebuah
program secara otomatis melalui media penyimpanan eksternal seperti flashdisk, hard disk
eksternal, dan sebagainya. Disamping itu, virus ini juga dapat mengubah tampilan halaman
Internet Explorer menjadi “Discusx say: Met Lebaran”

4. Trojan Horse

Trojan horse merupakan sebuah perangkat lunak yang dikembangkan oleh hacker untuk
menyerang sistem jaringan keamanan komputer anda. Dan virus ini biasanya digunakan oleh
para hacker untuk mendapatkan hak akses ke dalam administrator komputer anda. Nah itu
merupakan sesuatu yang sangat mengerikan bukan, jika ada seseorang yang tidak dikenal
tiba-tiba mengendalikan sistem komputer anda?

5. Worm

Sebenarnya, worm bukan merupakan jenis virus, tetapi cara kerja penginfeksian worm
ke komputer memang mirip dengan cara penginfeksian virus pada umumnya. Dan dalam
kasus ini, cara penginfeksian worm biasanya akan melakukan duplikasi, yang pada akhirnya
dapat merusak sistem komputer anda.

Nah, itulah beberapa virus yang umumnya sering dikembangkan oleh para hacker untuk
mencuri data di komputer anda. Dan jika anda ingin mencegah hal ini terjadi sebelum para
hacker menyerang komputer anda, maka dibawah ini, juga terdapat beberapa langkah
pencegahan yang dapat anda lakukan, untuk menghindari serangan hacker ke komputer anda.
B. Langkah Pencegahan
Untuk menghindari serangan hacker yang nantinya akan menimbulkan kerugian pada data
pribadi anda, maka anda dapat melakukan beberapa langkah pencegahan di bawah ini. Dan
berikut merupakan

beberapa langkah pencegahan yang dapat anda lakukan dibawah ini:

1. Simpan data pribadi anda di layanan penyimpanan cloud

Banyak langkah pencegahan yang dapat dilakukan untuk menghindari serangan hacker
yang akan menimbulkan kerugian besar pada aset yang telah anda rahasiakan selama ini. Dan
salah satu cara terbaik untuk mencegah hal ini terjadi yaitu, dengan menyimpan data pribadi
anda di layanan penyimpanan cloud seperti google drive, dropbox, dan sebagainya. Dan
untuk menjamin keamanan data anda di google drive, maka anda dapat menambahkan
enkripsi Two Factor Authentication, yang merupakan layanan yang menawarkan
perlindungan ketat dari para hacker yang ingin menyusupi akun google drive anda.

2. Simpan data pribadi anda di email dengan enkripsi Two Factor Authentication
Pada poin pertama dalam langkah pencegahan diatas, kita sudah membahas tentang
enkripsi Two Factor Authentication yang terintegrasi dengan google drive. Dan langkah
selanjutnya anda juga dapat menyimpan data pribadi anda di akun gmail yang telah anda
buat. Dalam hal ini, mungkin anda akan merasa penasaran dengan apa yang kami maksud,
dan mengapa kami merekomendasikan layanan penyimpanan yang terintegrasi dengan
enkripsi Two Factor Authentication. Tapi sebelumnya, tahukah anda bahwa google memiliki
sistem verifikasi dua langkah yang dapat membuat akun gmail, maupun google drive anda
menjadi aman? Jika anda belum mengetahui secara jelas apa yang kami maksud, maka anda
dapat membaca ketentuan yang terdapat pada google 2 step verification

KONSEP KEAMANAN INTERNET

6.

Pada era global seperti sekarang ini, keamanan sistem informasi berbasis
Internet menjadi suatu keharusan untuk lebih diperhatikan, karena jaringan
internet yang sifatnya publik dan global pada dasarnya tidak aman. Pada saat data
terkirim dari suatu komputer ke komputer yang lain di dalam Internet, data itu
akan melewati sejumlah komputer yang lain yang berarti akan memberi
kesempatan pada user tersebut untuk mengambil alih satu atau beberapa
komputer. Kecuali suatu komputer terkunci di dalam suatu ruangan yang
mempunyai akses terbatas dan komputer tersebut tidak terhubung ke luar dari
ruangan itu, maka komputer tersebut akan aman. Pembobolan sistem keamanan di
Internet terjadi hampir tiap hari di seluruh dunia.

Akhir-akhir ini kita banyak mendengar masalah keamanan yang berhubungan


dengan dunia internet. Di Indonesia sendiri beberapa orang telah ditangkap karena
menggunakan kartu kredit curian untuk membeli barang melalui internet. Akibat
dari berbagai kegiatan ini diduga kartu kredit dari Indonesia sulit digunakan di
internet (atau malah di toko biasa di luar negeri). Demikian pula pembeli dari
Indonesia akan dicurigai dan tidak dipercaya oleh penjual yang ada di internet.

Aspek Keamanan Komputer dalam


Internet
Saat kita menggunakan komputer dengan koneksi internet untuk keperluan penting
yang membutuhkan privasi dan integritas tinggi, baik yang bersangkutan dengan
transaksi maupun tukar menukar data yang sifatnya privat, maka harus
diperhatikan beberapa syarat keamanan Internet di bawah ini.

Privacy / Confidentiality
Sistem harus memastikan bahwa informasi dikomunikasikan dan disimpan secara
aman dan hanya dapat diakses oleh mereka yang berhak saja. Data- data pribadi
yang bersifat pribadi harus dapat terjaga dan dapat di pastikan terproteksi dengan
baik. Contoh kasus seperti usaha penyadapan (dengan program sniffer). Usaha-
usaha yang dapat dilakukan untuk meningkatkan privacy dan confidentiality adalah
dengan menggunakan teknologi kriptografi .

Integrity
Sistem harus memastikan bahwa informasi dikirimkan secara menyeluruh, lengkap
dan dalam keadaan tidak berubah. Informasi yang dikirim tidak bisa diubah tanpa
seijin pemiliknya.Contoh serangan adanya virus, trojan horse, atau pemakai lain
yang mengubah informasi tanpa ijin, “man in the middle attack” dimana seseorang
menempatkan diri di tengah pembicaraan dan menyamar sebagai orang lain.

Availability
Sistem yang bertugas mengirimkan, menyimpan dan memproses informasi dapat
digunakan ketika dibutuhkan oleh mereka yang membutuhkannya. Contoh
hambatan “denial of service attack” (DoS attack), dimana server dikirimi
permintaan (biasanya palsu) yang bertubi-tubi atau permintaan yang diluar
perkiraan sehingga tidak dapat melayani permintaan lain atau bahkan sampai
down, hang, crash.
Authenticity
Sistem harus memastikan bahwa pihak, obyek, dan informasi yang berkomunikasi
adalah riil dan bukan palsu. Adanya Tools membuktikan keaslian dokumen, dapat
dilakukan dengan teknologi watermarking(untuk menjaga“intellectual property”,
yaitu dengan meni dokumen atau hasil karya dengan “tangan” pembuat ) dan
digital signature. Metode authenticity yang paling umum digunakan adalah
penggunaan username beserta password-nya. Metode username/password ini ada
berbagai macam jenisnya, berikut ini adalah macam-macam metode
username/password:

• Tidak ada username/password

Pada sistem ini tidak diperlukan username atau password untuk mengakses suatu
jaringan. Pilihan ini merupakan pilihan yang palin tidak aman.

• Statis username/password

Pada metode ini username/password tidak berubah sampai diganti oleh


administrator atau user. Rawan terkena playbacks attacka, eavesdropping, theft,
dan password cracking program.

• Expired username/password

Pada metode ini username/password akan tidak berlaku sampai batas waktu
tertentu (30-60 hari) setelah itu harus direset, biasanya oleh user. Rawan terkena
playback attacks, eavesdropping, theft, dan password cracking program tetapi
dengan tingkat kerawanan yang lebih rendah dibanding dengan statis
username/password.

• One-Time Password (OTP)

Metode ini merupakan metoda yang teraman dari semua metode


username/password. Kebanyakan sistem OTP berdasarkan pada “secret
passphrase”, yang digunakan untuk membuat daftar password. OTP memaksa user
jaringan untuk memasukkan password yang berbeda setiap kali melakukan login.
Sebuah password hanya digunakan satu kali.

Access Control
Sistem harus dapat melakukan kontrol akses. Merupakan cara pengaturan akses
kepada informasi. berhubungan dengan masalah authentication dan juga privacy
menggunakan kombinasi userid/password.

NonRepudiation
Sistem harus memastikan bahwa pihak yang melakukan transaksi tidak dapat
menolak, menyangkal transaksi yang telah dilakukannya.
Cara Aman Berselancar di Dunia Maya
Banyak penjahat di dunia internet ini, dan mereka selalu berusaha mencari
kelengahan kita sewaktu sedang surfing di internet, apalagi pada saat ini bisnis di
dunia internet sangat menjanjikan. Oleh karena itu ke hati-hatian sangat
diutamakan jangan sampai para penyusup masuk ke system dan mengobrak-
abriknya.

Berikut ini ada beberapa tips agar terhindar dari tangan tangan jahil di dunia
maya.

Gunakan Favorites atau Bookmarks


Pengguanaan Favorites atau Bookmarks ini dimaksudkan untuk menjamin website
yang dimasuki adalah benar-benar website bisnis internet yang telah diikuti, sebab
banyak upaya pencurian username dan password dengan cara membuat website
palsu yang sama persis dengan aslinya, dengan URL yang mirip dengan aslinya. Jika
dalam melakukan aktifitas menemukan kejanggalan yaitu tampilan halaman yang
berubah dan koneksi terputus lalu muncul halaman yang meminta memasukkan
username dan password,
Gunakan Antivirus

Pastikan pada komputer sudah terinstal Antivirus, gunakan Antirus profesional


seperti Norton Antivirus, McAfee Antivirus, Kaspersky, F-Secure dan antivirus
buatan vendor yang sudah berlisensi. Penggunaan antivirus akan sangat membantu
untuk mengantisipasi masuknya virus ke PC. Update antivirus juga sangat
bermanfaat untuk menangani jika terdapat virus baru yang beredar.
Gunakan anti Spyware dan anti Adware

Selain Virus ada yang harus diwaspadai yaitu Spyware dan Adware, Spyware adalah
sebuah program kecil yang masuk ke komputer kita dengan tujuan memata-matai
kegiatan berinternet kita dan mencuri semua data penting termasuk username dan
password, Adware juga begitu tetapi lebih pada tujuan promosi yang akan
memunculkan jendela/pop-up di komputer kita ketika sedang browsing, biasanya
berupa iklan website porno.

Gunakan Firewall
Untuk lebih mengoptimalkan pertahanan komputer maka gunakanlah firewall,
untuk Windows XP dan Vista bisa menggunakan firewall standar yang ada, saat ini
ada beberapa firewall yang cukup mumpuni untuk mencegah para penyusup,
seperti Comodo Firewal, Zone Alarm, ataupun mengaktifkan Fireall bawaan
Windows.
Gunakan Internet Browser yang lebih baik

Daripada menggunakan Internet Explorer bawaan WIndows, lebih baik


menggunakan Browser alternatif yang lebih aman dan mempunyai proteksi
terhadap hacker yang lebih canggih.Saat ini beberapa penyedia browser yang
selalu bersaing memberikan yang terbaik bagi user, seperti Mozila Firefox, Opera,
Google Chrome dan lain-lain.
Hilangkan Jejak

Windows dan browser biasanya akan menyimpan file-file cookies, history atau
catatan aktivitas user ketika berinternet, ini merupakan sumber informasi bagi
para hacker untuk mengetahui kegiatan user dan juga mencuri username dan
password yang telah digunakan dalam berinternet, selain itu hacker juga biasa
mengikut sertakan file-file pencuri data mereka di folder-folder yang menyimpan
cookies dan history ini di komputer .(Cookies = file yang masuk ke komputer ketika
kita mengunjungi sebuah website.

History = Daftar kegiatan kita ketika berinternet yang disimpan oleh browser yang
kita gunakan). Selalu hapus semua jejak berinternet agar para hacker tidak bisa
menyusup ke komputer.
Ganti password sesering mungkin

Yang paling penting adalah mengganti password yang digunakan sesering mungkin,
sebab secanggih apapun para hacker dapat mencuri username dan password tidak
akan berguna. jika password sudah berubah ketika para hacker itu berusaha masuk
ke website bisnis internet yang diikuti

Buat password yang sukar ditebak


Jangat buat password yang berisikan tanggal lahir, nama keluarga, nama biatang
peliharaan , atau menggunakan kalimat pendek dan umum digunakan sehari-hari.
Buatlah password sepanjang mungkin semaksimal mungkin yang diperbolehkan,
buat kombinasi antara huruf besar dan huruf kecil dan gunakan karakter spesial
seperti ? > ) / & % $, dan yang paling penting jangan simpan catatan password di
komputer dalam bentuk file, buatlah catatan pada selembar kertas dan taruh di
tempat yang aman di sisi komputer , buatlah seolah-olah itu bukan catatan
password, jangan simpan di dompet, jika dompet hilang maka akan kesulitan
nantinya.

Jangan terkecoh e-mail palsu


Jika mendapatkankan email yang seakan-akan dari pengelola website bisnis
internet atau e-gold yang ikuti dan meminta untuk mengirimkan username dan
password , jangan hiraukan dan segera hapus email tersebut, jangan klik link
apapun yang ada dan jangan buka attachment yang disertakan, pihak pengelola
bisnis internet dan e-gold tidak pernah mengirim email semacam itu.

Anda mungkin juga menyukai