Anda di halaman 1dari 1

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

‫الرحيم‬
‫الرحمن ه‬
‫ّللا ه‬
‫بسم ه‬
‫صلُّ ْوا‬َ ‫ ٰيأَيُّ َها الَّ ٰذيْنَ َءا َمنُ ْوا‬،ٰ‫صلُّ ْونَ َعلَى النَّبٰي‬ ٰ ‫ا َ ْل َح ْمدُ ٰ هّلِلٰ َر‬
‫ إٰ َّن ه‬. َ‫ب اْلعَلَ ٰميْن‬
َ ُ‫ّٰللاَ َو َملَئٰ َكتَهُ ي‬
َ‫سنَا َو ٰإ ْن لَّ ْم ت َ ْغ ٰف ْرلَنَا َوت َ ْر َح ْمنَا لَنَ ُك ْون ََّن ٰمن‬ َ ُ‫ظلَ ْمنَا أ َ ْنف‬
َ ‫ َربَّنَا‬.ً‫س ٰل ُموا ت َ ْس ٰليْما‬
َ ‫َعلَ ْي ٰه َو‬
‫اج َعل ٰلى ٰمنَ لَّد ُ ْن َك‬ ْ ‫ق َو‬ ٍ ‫ص ْد‬ ٰ ‫ق َوأ َ ْخ ٰر ْجنٰى ُم ْخ َر َج‬ ٍ ‫ص ْد‬ٰ ‫ب أ َ ْد ٰخ ْلنٰى ُم ْد َخ َل‬
ٰ ‫ َر‬. َ‫اْل َخس ٰٰريْن‬
‫ى َوأ َ ْن‬ َّ َ‫ى َو َعلَى َو ٰلد‬ َّ َ‫ت َعل‬ َ ‫ْنى أ َ ْن أ َ ْش ُك َر نٰ ْع َمت َ َك الَّتٰى أ َ ْن َع ْم‬
ٰ ‫ب أ َ ْو ٰزع‬ ٰ ‫ َر‬.‫صي ًْرا‬ ٰ َّ‫طنا ً ن‬َ ‫س ْل‬ُ
. َ‫ص ٰل ٰحيْن‬ َّ ‫ٰك ال‬ ْ
َ ‫ضهُ َوأ َ ْد ٰخل ٰني ٰب َر ْح َم ٰت َك ٰفي ٰعبَاد‬ َ ‫ص ٰلحا ً ت َ ْر‬ َ ‫ا َ ْع َم َل‬

Yaa Allah Yaa Tuhan kami...


Pada hari dengan segala kelemahan dan kerendahan hati, kami bersimpuh dihadapan-MU
untuk berdo’a dan bermunajat kepada-MU Yaa Allah..... Atas karunia dan ridho-Mu,
sehingga kami dapat melaksanakan acara penamatan dan perpisahan siswa-siswi kami SMK
Negeri 8 Pinrang Alumni ke-2. Semoga Rahmat dan Pertolonganmu senantiasa Engkau
curahkan kepada kami.

Yaa Allah Yaa ghoffar… Engkau Maha Pemaaf, lagi Maha Pengampun.
Dihadapan-MU kami adalah makhluk yang lemah, Hamba-MU yang banyak salah, dan
bergelimang dosa.... Ampunilah dosa-dosa kami, dosa orang tua kami, dosa bapak/ibu guru
kami, dosa anak-anak kami dan dosa para pemimpin kami...

Yaa Allah Yaa Mushowwir, Engkau Maha Membentuk lagi Maha Menjadikan..
Jadikanlah kami guru yang ikhlas mendidik dan membimbing anak-anak didik kami.
Karunikanlah kepada kami kemampuan untuk menjadikan mereka anak-anak yang sholeh
dan sholehah, yang kelak menjadi insan yang berguna bagi agama, nusa, dan bangsa. Jadikan
setiap anak kami menjadi mutiara-mutiara tasbih pengabdian kami kepada-Mu. Jadikan
usaha-usaha yang kami lakukan untuk mereka menjadi bentangan sajadah kami di jalan-Mu.

Yaa Allah Yaa Rohman Yaa rohim.. Engkau Maha Pengasih lagi Maha Penyayang..
Kami tahu, jalan panjang masih terbentang di depan anak-anak didik kami. Mudahkanlah
langkah mereka, luruskanlah jalan mereka dan lapangkanlah kehidupan ini bagi mereka. Agar
mereka dapat meraih cita-citanya untuk membahagiakan orangtuanya.

Yaa Allah Yaa Hadid, Tuhan Yang Maha Memberi Petunjuk..


Tunjukkanlah bahwa yang benar itu benar dan tuntunlah kami untuk dapat melaksanakannya,
dan tunjukkanlah bahwa yang salah itu salah dan berilah kekuatan kepada kami untuk dapat
menjauhinya.

Yaa Allah Yaa Qariib.. Tuhan Yang Maha Dekat..


Dekatkanlah hati kami yang sedang berkumpul di tempat ini, satu sama lain. Jadikan acara
perpisahan ini sebagai awal baru bagi persaudaraan kami di hari-hari mendatang.

Yaa Allah.. Hanya kepada-MU lah kami menyembah, dan hanya kepada-Mu lah kami
memohon pertolongan. Terimalah doa dan pintah kami..

Anda mungkin juga menyukai