Anda di halaman 1dari 5

PEKERJAAN RUMAH [PR]

IPA

OLEH:
NATASYA SABRINA KRISTIN [ 7 . B]

SMP NEGERI 4 BULIK


KABUPATEN LAMANDAU
ALGA MERAH (RHODOPHYTA)

Ganggang ini hidup di laut dan kira-kira 50 jenis di air tawar bentuk tubuh seperti
rumput sehingga disebut dengan rumput laut. Tubuh bersel banyak bentuk seperti lembaran,
talusnya mikroskopik dan multiseluler. Warna merah karena mengandung pigmen fikoeritrin.
Reproduksi aseksual dengan pembentukan macam-macam aplanospora (monospora,
bispora, tetraspora, polispora dan spora netral) sangat jarang terjadi fragmentasi.
Sedangkan seksual melalaui peleburan antara spermatozoid dan ovum menghasilkan zigot.
Ganggang merah mempunyai pigmen yang disebut fikobilin yang terdiri dari
fokoeritrin (merah) dan fikosianin (biru). Alga merah banyak dimanfaatkan untuk pembuatan
agar-agar, misalnya dari bangsa Gelidiales marganya Gelidium, bangsa Gigartinales
marganya Gigartina, dan Agardhiella, Gracilaria serta Euchema.

NATASYA SABRINA KRISTIN 7.B


ALGA HIJAU

Jenis alga hijau ini dapat tumbuh diantara substrat karang mati yang ada di dasar laut.
Neomeris memiliki bentuk yang mirip dengan jenis alga hijau Bornetella. Thallus-nya
memanjang seperti batang pohong dan berwarna hijau terang. Keberadaan Neomeris
tersebar di wilayah laut Indonesia.
Habitat hidup alga hijau ini memang memanfaatkan setiap substrat dari terumbu
karang yang tidak lagi berfungsi. Seringkali proses penanaman terumbu karang mengalami
kegagalan karena berbagai macam faktor, kehadiran alga hijau menjadi salah satu faktor
diantara gagalnya upaya pemulihan terumbu karang yang rusak melalui proses transplantasi
karang.

NATASYA SABRINA KRISTIN 7.B


ALGA PIRANG

Alga pirang (Phaeophyceae), berwarna cokelat kehijau-hijauan,banyak mengandung


asam alginate untuk bahan industry tekstil dan obat-obatan.
Alga coklat, alga pirang, atau Phaeophyceae adalah salah satu kelas dari
dari alga Heterokontophyta. Nama alga ini diambil dari pigmen dominan yang dimiliki, yaitu
xantofil yang menyebabkan ganggang berwarna coklat. Pigmen lain yang dimiliki
Phaeophyceae adalah klorofil dan karotena.
Contoh : Sargassum dan Turbinaria.

NATASYA SABRINA KRISTIN 7.B


ALGA KERSIK

Navicula sp. Alga ini dikenal sebagai diatomae atau ganggang kersik karena dinding
sel tubuhnya mengandung zat kersik. Kersik merupakan komponen penting dalam
plankton. Navicula sp hidup di air tawar dan di laut. Tubuh Navicula sp terdiri atas dua bagian
yaitu kotak (hipoteka) dan tutup (epiteka). Di antara kotak dan tutup terdapat celah yang
disebut rafe.
Perkembangbiakan Navicula sp:
1. Perkembangbiakan vegetatif Navicula dengan membelah diri. Setiap inti diatomae
membelah menjadi dua, diikuti pembagian sitoplasma menjadi dua bagian. Selanjutnya,
dinding sel Navicula memisah menjadi kotak dan tutup. Pada sel anakan, baik kotak
maupun tutup akan berfungsi menjadi tutup, dan masing-masing akan membentuk kotak
baru. Dengan demikian setiap sel anakan yang berasal dari kotak akan mempunyai
ukuran lebih kecil daripada sel asalnya. Peristiwa ini berlangsung berulang kali.
2. Perkembangbiakan generatif Navicula berlangsung dengan konjugasi. Bila ukuran
tubuh Navicula tidak memungkinkan untuk mengadakan pembelahan lagi, inti selnya
akan mengalami meiosis dan menghasilkan gamet. Gamet itu kemudian akan
meninggalkan sel dan setelah terjadi pembuahan di dalam air akan menghasilkan zigot.
Zigot selanjutnya tumbuh menjadi sel Navicula baru dan membentuk tutup dan kotak
baru.
Bila Navicula mati, dinding selnya akan mengendap membentuk tanah diatom yang kaya zat
kersik. Tanah ini merupakan bahan dinamit, isolator, dan bahan gosok penghalus.

NATASYA SABRINA KRISTIN 7.B

Anda mungkin juga menyukai