Anda di halaman 1dari 6

Pelatihan Intensif

ISO 31000
Risk Management Standard
Fundamentals

Program Pelatihan Bersertifikasi

ISO 31000
Risk Management Standard
Fundamentals

Lokasi : Bandung
13-17 Desember 2010

Diselenggarakan oleh :

Bekerja sama dengan :

w w w. e r m - a c a d e m y. o r g

Asesmen untuk gelar ERMCP Master Class 10 PDUs bagi CRMP


(Enterprise Risk Management Certified Professional) (Certified Risk Management Professional)
Helping you through the Karena ISO 31000 bersifat
umum dan dapat diterapkan
unknown untuk segala bentuk organisasi
CRMS INDONESIA
dan industri, pelatihan ini
merupakan kesempatan baik

P
bagi para peminat manajemen
elatihan selama lima hari yang dimulai dengan
risiko dari dunia bisnis dan
pemantapan pengetahuan tentang prinsip-prinsip
manajemen risiko ISO 31000, dilanjutkan dengan korporasi, maupun dari
penguasaan aplikasi kerangka kerja ISO 31000, dan kemudian institusi publik dan
diakhiri dengan mempraktikan bagaimana melaksanakan
pemerintahan.
proses manajemen risiko ISO 31000 secara sistematis dalam
satu siklus proses yang utuh. Pendekatan pelatihan ini akan
berupa campuran antara pemberian paparan oleh penyaji
materi dan dinamika kelas yang berupa diskusi kelompok,
simulasi, studi kasus, dan berbagi pengalaman dengan
praktisi. Setelah mengikuti pelatihan ini, peserta diharapkan
memperoleh pengetahuan dan keterampilan yang cukup untuk
mendukung implementasi ISO 31000 di organisasi mereka.

U
ntuk memastikan efektifitas dan kualitas pelatihan,
proses pembelajaran akan dipimpin oleh para ahli
dalam ISO 31000 yang memiliki rekam jejak reputasi
dan prestasi yang relevan. Mereka akan membimbing para
peserta secara intensif dan memberikan perhatian khusus
untuk setiap individu selama proses pembelajaran berlangsung
sehingga para peserta dapat memperoleh manfaat dari
pelatihan ini secara optimal.

P
elatihan dirancang sedemikian rupa sehingga dapat
memenuhi kebutuhan baik bagi para profesional dalam
bidang manajemen risiko yang sudah sarat
pengalaman, maupun bagi peserta yang baru pertama kali
memulai karir mereka dalam bidang manajemen risiko. Para
profesional yang sudah sarat pengalaman akan memperoleh
pengetahuan dan bandingan tentang bagaimana sebelas
prinsip ISO 31000 terwujud dalam keseluruhan proses
manajemen risiko di organisasi mereka, dan bagaimana
mengatasi tantangan-tantangan yang terikutkan dalam
mewujudkan prinsip-prinsip tersebut. Bagi peserta yang
memiliki pengalaman terbatas dalam manajemen risiko
terpadu, mereka akan memperoleh pengetahuan dan
keterampilan mulai dari tingkat dasar dan terakselerasi sampai
pada tingkat lanjut.
Sekilas tentang tempat penyelenggaraan

Kota Bandung
Bandung adalah salah satu dari kota-kota sejuk di Indonesia, terletak
kurang lebih 140 km dari Jakarta. Sebelumnya terkenal sebagai 'Paris
van Java', dan sekarang lebih dikenal sebagai kota fesyen dan kulinier
untuk beragam makanan. Bagi mereka yang berminat untuk
mendapatkan pengalaman unik berbelanja dari satu factory outlet ke
factory outlet lainnya, dan mencicipi berbagai hidangan atau masakan
khas Jawa-Barat, maka kota Bandung menyediakan ratusan factory
outlet untuk dikunjungi dan bermacam ragam makanan yang disajikan
dengan sangat menarik serta memiliki cita rasa yang unik. Para
peserta pelatihan disarankan untuk menikmati sentuhan khas kota
Bandung tersebut dengan tinggal satu atau dua hari lebih lama dari
periode pelatihan ISO 31000 yang diberikan.

Rincian Isi dan Jadwal Pelatihan


Program Sesi 1 Sesi 2 Sesi 3 Sesi 4
08.15 -10.00 10.15 -12.00 13.00 -14.45 15.00 -16.45

Hari Pertama Pengenalan ISO 31000 Prinsip-prinsip Prinsip-prinsip Simulasi dan Studi
dan Manajemen Risiko Manajemen Risiko: Manajemen Risiko: Kasus: Prinsip-
Terpadu ('ERM – ISO 31000 – ISO 31000 – prinsip Manajemen
Enterprise Risk Bagian A Bagian B Risiko ISO 31000 –
Management') Bagian 1

Hari Kedua Simulasi dan Studi Kerangka Kerja Kerangka Kerja Simulasi dan Studi
Kasus: Prinsip- Manajemen Risiko: Manajemen Risiko: Kasus: Kerangka
prinsip Manajemen ISO 31000 – ISO 31000 – Kerja Manajemen
Risiko ISO 31000 – Bagian A Bagian B Risiko ISO 31000 –
Bagian 2 Bagian 1

Hari Ketiga Simulasi dan Studi Proses Proses Simulasi dan Studi
Kasus: Kerangka Manajemen Risiko: Manajemen Risiko: Kasus: Proses
Kerja Manajemen ISO 31000 – ISO 31000 – Manajemen Risiko
Risiko ISO 31000 – Bagian A Bagian B ISO 31000 –
Bagian 2 Bagian 1

Simulasi dan Studi Berbagi Simulasi dan Studi Simulasi dan Studi
Hari Keempat Pengalaman Kasus Terpadu:
Kasus: Proses Kasus Terpadu:
dengan Praktisi Penerapan Penerapan
Manajemen Risiko dalam penerapan Manajemen Risiko Manajemen Risiko
ISO 31000 – manajemen risiko berbasis ISO 31000 – berbasis ISO 31000 –
Bagian 2 terpadu Bagian 1 Bagian 2

Presentasi oleh para Penutupan dan


Hari Kelima pembagian sertifikat.
peserta – Studi Kasus
Terpadu Penerapan Penjelasan bagi peserta
Manajemen Risiko ISO yang akan mengikuti
asesmen untuk
31000 memperoleh ERMCP
Fasilitator Utama
F. Antonius Alijoyo
Antonius Alijoyo adalah seorang pakar independen dalam bidang tata kelola
perusahaan, strategi dan manajemen resiko. Beliau memiliki pengalaman luas
dalam memberikan jasa konsultansi ke berbagai organisasi yang besar, baik
korporasi maupun organisasi pemerintahan. Beberapa dari klien beliau adalah
BUMN dan Perusahaan-Perusahaan swasta yang sangat besar, baik yang sudah
berstatus sebagai Perusahaan Terbuka maupun yang masih berstatus sebagai
Perusahaan Tertutup.
Di samping memberikan jasa konsultansi melalui perannya sebagai penasihat senior di APB Indonesia,
beliau memiliki beberapa peran lain di berbagai organisasi. Saat ini, beliau adalah komisaris independen
dan ketua Komite Audit PT Bank Commonwealth, anggota Komite Audit PT Multi Bintang Indonesia Tbk,
anggota Komite Pemantau Resiko PT Adhi Karya Tbk, anggota Komite Audit PT Indokordsa Tbk, dan
anggota Komite Audit dan Komite Pemantau Risiko PT Bank Saudara Tbk. Selain itu, beliau juga aktif
sebagai anggota dewan di berbagai organisasi profesional nasional dan internasional di antaranya Komite
Nasional Kebijakan Governance (KNKG), Lembaga Komisaris dan Direktur Indonesia (LKDI), Ikatan
Komite Audit Indonesia (IKAI), Professional Risk Managers International Association (PRMIA), dan ERM
Academy (ERMA - Enterprise Risk Management Academy). F. Antonius Alijoyo adalah salah satu pendiri
dari Center for Risk Management Studies – CRMS Indonesia, dan juga mengajar di berbagai program
pascasarjana untuk subyek tentang manajemen risiko terpadu.

Sebelumnya beliau memiliki pengalaman baik dalam fungsi pengawasan, konsultasi, dan manajerial di
berbagai perusahaan, di antaranya adalah : PT Bank BTN Tbk., PT Indocement Tbk., AAJ Associates/RSM
International, PT BAT Indonesia Tbk., dan PT Unilever Indonesia Tbk.

Leo J Soesilo
Leo J Soesilo adalah salah satu konsultan terkemuka untuk tata kelola
perusahaan dan manajemen risiko korporat terpadu. Beliau adalah sedikit dari
para pelopor untuk mendorong adopsi praktik-praktik terbaik pelaksanaan tata
kelola perusahaan di Indonesia. Dari perspektif ini, beliau selalu membawa
semangat tersebut dalam jasa konsultansi yang diberikannya ke berbagai
perusahaan dengan latar belakang industri yang berbeda-beda dan dalam skala
yang berbeda-beda pula.

Saat ini beliau adalah konsultan senior yang bernaung dalam wadah perusahaan jasa konsultan Wisma
Inti, dan juga anggota Komite Audit PT Bakrie Telecom Tbk. Beliau mengajar di berbagai program
pascasarjana di Indonesia untuk subyek tata kelola perusahaan dan manajemen risiko terpadu. Latar
belakang akademik beliau sangat unik yaitu sebagai insinyur teknik dan juga sebagai pemegang ijasah
Sarjana Hukum yang memberikan praktik-praktik jasa nasihat hukum korporasi. Latar belakang tersebut
yang juga memberikan dasar bagi beliau untuk memberikan sudut pandang holistik manajemen risiko
hukum ke dalam platform manajemen risiko terpadu organisasi. Beliau adalah anggota berbagai
organisasi profesional, di antaranya: Lembaga Komisaris dan Direktur Indonesia (LKDI), Ikatan Komite
Audit Indonesia (IKAI), dan Ikatan Insinyur Indonesia (III). Beliau menulis buku yang saat ini menjadi best
seller untuk kategori terkait, tentang ISO 31000 dan bagaimana penerapannya. Buku tersebut telah
menjadi rujukan bagi para praktisi di Indonesia karena pendekatannya yang praktis dan terstruktur rapi.

Leo J Soesilo memiliki pengalaman manajerial pada tingkat manajemen senior di kelompok perusahaan
Astra. Beliau pernah menjadi anggota Direksi pada beberapa anak perusahaan Astra Group dan posisi
terakhir sebagai salah satu direktur PT United Tractor Tbk.
Manfaat bagi peserta

Pengakuan akan pemahaman ISO 31000 dan keteramplian untuk menerapkannya


Setelah sukses mengikuti seluruh proses pelatihan, peserta akan memperoleh sertifikat keberhasilan dalam
menyelesaikan pelatihan dengan baik (certificate of accomplishment) untuk hal-hal fundamental dari ISO 31000.
Sertifikat tersebut adalah bentuk pengakuan bahwa seseorang telah memahami sepenuhnya hal-hal
fundamental yang terkait dengan ISO 31000, dan memiliki kompetensi yang cukup untuk berperan serta dalam
implementasi ISO 31000 di suatu organisasi. Pengakuan ini akan bermanfaat baik bagi seseorang yang terlibat
dalam implementasi ISO 31000 di perusahaan atau institusi mereka sendiri, maupun yang memiliki peran
sebagai konsultan atau asesor independen untuk ISO 31000.

Kesetaraan untuk dapat


mengambil ERMCP (Enterprise
Risk Management Certified
Professional) dari ERM
Academy
Peserta yang berhasil menyelesaikan
semua proses pelatihan dengan baik,
dapat mengikuti asesmen untuk
memperoleh gelar ERMCP (Enteprise Risk
Management Certified Professional) yang
diberikan oleh ERM Academy yang
berbasis di Singapore. Walaupun biaya
dan pengaturan teknis asesmen untuk
ERMCP adalah di luar investasi pelatihan
ISO 31000 fundamentals, staf profesional
CRMS Indonesia dapat membantu proses pendaftaran dan pelaksanaan asesmen tersebut. Pelaksanaan
asesmen akan dilakukan di tempat yang sama dengan pelatihan ISO 31000 fundamentals, dijadwalkan mulai
hari Jumat siang setelah proses pelatihan selesai. Masing-masing kandidat akan diuji dalam suatu proses
asesmen secara individual yang memakan waktu kurang-lebih satu jam per setiap kandidat. Asesmen akan
dilakukan oleh panel yang terdiri dari unsur-unsur sebagai berikut: salah satu pemegang ERMCP di Indonesia,
perwakilan ERM Academy dari Indonesia atau Singapore, dan salah satu instruktur yang memberikan pelatihan
ISO 31000. Asesmen diadakan dalam Bahasa Inggris. Bilamana diperlukan, kandidat boleh menggunakan jasa
penterjemah mereka sendiri atau meminta bantuan perwakilan ERM Academy di Indonesia sebagai
penyambung komunikasi antara Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia yang digunakan secara bersamaan.

Manfaat khusus bagi penyandang gelar CRMP (Certified Risk Management


Professional) dari LSPMR
Peserta yang sudah memiliki gelar CRMP (Certified Risk Management Professional) dari LSPMR (Lembaga
Sertifikasi Profesi Manajemen Risiko) boleh mengambil hanya dua hari pertama dari pelatihan yang diberikan
ditambah dengan tugas pembuatan studi kasus yang dilakukan secara mandiri, dan berhak untuk mengikuti
asesmen dalam rangka meraih gelar ERMCP (Enterprise Risk Management Certified Professional) dari ERM
Academy. Pelaksanaan proses asesmen sama dengan di atas. Selain itu, para pemegang CRMP dapat
mengklaim PDUs setara 'Master Class' kepada LSPMR seusai mengikuti pelatihan ini dengan menyerahkan
bukti salinan sertifikat keberhasilan mereka (certificate of accomplishment) yang diperoleh dari CRMS
Indonesia. Agar tertib administrasi terjaga dengan baik, para penyandang CRMP dapat melakukan registrasi
keikutsertaan mereka melalui kantor LSPMR.
CRMS INDONESIA
Center for Risk Management Studies
INDONESIA

Misi CRMS Indonesia


Memfasilitasi akselerasi praktik manajemen risiko di
Indonesia melalui pengembangan keilmuan dan inisiatif
untuk berbagi ke masyarakat luas.

Aktivitas
Sebagai pusat aktivitas untuk memfasilitasi kegiatan berbagi
keilmuan dalam hal teori dan praktik manajemen risiko,
dimana CRMS Indonesia akan melakukan kerja sama
dengan berbagai institusi dan organisasi.

INFORMASI KONTAK
Kadin Bandung Business Center
Jl. Talaga Bodas 31
Bandung 40262
(022) 9379 - CRMS*; 9387 - CRMS*
*) CRMS : 2767

Formulir pendaftaran dapat diunduh / diisi pada situs kami :


www.crmsindonesia.org
atau kirim email ke info@crmsindonesia.org

Anda mungkin juga menyukai