Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN CILACAP

DINAS KESEHATAN
UPT. PUSKESMAS MAJENANG I
Jalan Raya Cilopadang No. 49 Telepon ( 0280 ) 6262118 Majenang
Email : puskesmasmajenang1@gmail.com
MAJENANG
Kode Pos 53257

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS MAJENANG I


KABUPATEN CILACAP
NOMOR : 440 / / I / 2016

TENTANG

KEBIJAKAN MUTU
DI PUSKESMAS MAJENANG I

KEPALA PUSKESMAS MAJENANG I

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di


Puskesmas, Pemerintah menetapkan kebijakan penerapan Akreditasi
Puskesmas;
b. bahwa agar pelaksanaan penerapan akreditasi Puskesmas di
Puskesmas Majenang I dapat berjalan dengan baik dan lancar, maka
perlu menetapkan Kebijakan Mutu di Puskesmas;
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana maksud pada huruf
a dan huruf b perlu menetapkan keputusan Kepala Puskesmas
Majenang I tentang Kebijakan Mutu di Puskesmas Majenang I.

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;


2. Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1950 tentang Pembentukan
Daerah-daerah Kabupaten Dalam Lingkungan Propinsi jawa
Tengah;
3. Undang-undang Nomor 10 Tahun 2004 tentang Pembentukan
Peraturan Perundang-undangan;
4. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan
Daerah sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan
Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua
Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah
Daerah;

5. Undang-undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik;


6. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian
Urusan Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah
Provinsi dan Pemerintahan Daerah Kabupaten / Kota;
7. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi
Perangkat Daerah;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 741/MENKES/PER/VII/ 2008
Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan di Kabupaten
/ kota;
9. Peraturan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi
Birokrasi Nomor 35 Tahun 2012 tentang Pedoman Penyusunan
Standar Operasional Prosedur Administrasi Pemerintahan;
10. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 71 Tahun 2013 tentang
Pelayanan Kesehatan pada Era Jaminan Kesehatan Nasional;
11. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 tentang Pusat
Kesehatan Masyarakat;
12. Keputusan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap Nomor ........
tentang Penetapan Pelaksanaan Akreditasi Puskesmas di Kabupaten
Cilacap.

Memutuskan

Menetapkan :

KESATU : Kebijakan Mutu di Puskesmas Majenang I sebagaimana tercantum


pada lampiran keputusan ini.

KEDUA : Kebijakan Mutu sebagaimana dimaksud pada DIKTUM KESATU


disusun sebagai acuan dalam penyelenggaraan pelayanan di
Puskesmas Majenang I

KETIGA : Segala biaya yang timbul akibat ditetapkannya keputusan ini


dibebankan pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah II dan
Anggaran Operasional Puskesmas Majenang I

KELIMA : Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan.

Ditetapkan di : Majenang
Pada tanggal : Januari 2016

KEPALA PUSKESMAS MAJENANG I

SRI WAHYUNI, SKM


KEBIJAKAN MUTU
DI PUSKESMAS MAJENANG I

1. Penetapan kebijakan mutu Puskesmas Majenang I mendukung tercapainya visi, misi, tujuan
Puskesmas dan tujuan seluruh program kesehatan;

2. Kebijakan yang dimaksud dalam angka 1 diatas adalah sebagai berikut :


A. Kebijakan Umum
1) Peningkatan dan pemantapan kerja sama lintas sektoral
2) Peningkatan PHBS di masyarakat melalui pemberdayaan dan kemitraan dengan masyarakat
3) Peningkatan kesehatan lingkungan, mewujudkan kualitas lingkungan yang bersih dan sehat
4) peningkatan upaya pelayanan kesehatan secara paripurna, terpadu berkesinambungan dan
mandiri
5) Peningkatan sumber daya kesehatan untuk peningkatan mutu kerja
6) Peningkatan frekuensi penyuluhan meliputi berbagai aspek kesehatan
7) Peningkatan kualitas tenaga pelaksana program/pelayanan kesehatan
8) Pengetrapan jaminan mutu (QA) pelaksanaan program dan pelayanan kesehatan di
Puskesmas
9) Pemenuhan sarana dan prasarana pelayanan kesehatan dan program

B. Kebijakan Program
1) Peningkatan pengorganisasian setiap program setiap program dengan membentuk
susunan/organisasi pelaksanaan masing-masing program untuk meningkatkan kerjasama
dan efektifitas serta efisiensi
2) Mengutamakan prioritas program yang utama berdasarkan siklus pemecahan masalah
3) Peningkatan kegiatan program / pelayanan kesehatan (promotif, preventif, kuratif dan
rehabilitative) dengan meningkatkan kerjasama lintas sektoral dan meningkatkan kemitraan
dengan masyarakat, lembaga atau organisasi kemasyarakatan untuk mendukung
peningkatan derajat kesejahteraan masyarakat
4) Meningkatan mutu pencatatan dan pelaporan hasil kegiatan program dengan form atau buku
catatan baik di Puskesmas, Pustu, Polindes dan Posyandu
5) Peningkatan pemantauan dan monitoring program atau pelayanan secara
berkesinambungan

C. Kebijakan Kepegawaian
1) Peningkatan kedisiplinan dan ketaatan pegawai
2) Peningkatan mutu pelayanan dan kinerja pegawai
3) Peningkatan pengetahuan dan ketrampilan pegawai
4) Peningkatan kesempatan pegawai untuk lebih baik dan berprestasi
5) Optimalisasi pemanfaatan waktu secara efektif dan efisien
6) Peningkatan kenyamanan dan kepuasan pegawai

D. Kebijakan sasaran pelayanan/ program kesehatan


1) Peningkatan kepuasan dan kenyamanan sasaran
2) Peningkatan kemandirian sasaran
3) Peningkatan hubungan timbal balik sasaran dan petugas
4) Peningkatan kemudahan akses informasi kesehatan bagi sasaran
5) Peningkatan kemudahan akses sasaran terhadap tempat pelayanan

E. Kebijakan sarana dan prasarana pelayanan kesehatan


1) Pengusulan tenaga sesuai dengan kebutuhan
2) Pengusulan dan pemenuhan sarana pelayanan di Puskesmas induk,pustu, polindes dan
posyandu.
3) Perbaikan dan pemeliharaan sarana pelayanan kesehatan disemua unit.

Kebijakan lain yang belum tercantum dalam butir A.1) sampai E.3) ditentukan berdasarkan komitmen
bersama.

Kepala Puskesmas Majenang I

SRI WAHYUNI, SKM

Anda mungkin juga menyukai