Anda di halaman 1dari 10

KEPERAWATAN GAWAT DARURAT

KUMPULAN SOAL TENTANG RESUSITASI JANTUNG PARU (RJP)

DISUSUN OLEH :
KELOMPOK 1
III REGULAR A

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


POLTEKKES SURABAYA
JURUSAN KEPERAWATAN
DIII KEPERAWATAN KAMPUS SOETOMO SURABAYA
TAHUN AKADEMIK 2018/2019
NAMA ANGGOTA KELOMPOK 1

VELIYANA SUKARJI P27820116001


FELIA RISMA ARIFIN P27820116002
ADINDA FANI ASTARI P27820116003
MIFTAKHUL HUDA P27820116004
FIFIN MEGAWATI P27820116005
ISMA WAHYU SAFITRI P27820116006
BIAS RESI SANDIKA P27820116007
MEI INDAH SARI P27820116008
TASYA RISJAM KRISMA P27820116009
JUNIA DWI ANGGRAINI P27820116010
ANGGITA PRAMESTI UTAMI P27820116011
MUHAMMAD ZUHDI RIZQULLAH P27820116012
WINDYAWATI NUGROHO P27820116013
SHERLLY INDRIANI P27820116014
ALIF NURUL LAILA P27820116015
1. Seorang anak laki-laki berusia 5 tahun mengalami henti napas dan henti
jantung di ruang unit gawat darurat. Dia orang perawat langsung melakukan
tindakan resusitasi jantung paru (RJP). Berapakah rasio kompresi dan ventilasi
yang diberikan ?

A. 3 kompresi dan 1 ventilasi

B. 15 kompresi dan 1 ventilasi

C. 15 kompresi dan 2 ventilasi

D. 30 kompresi dan 1 ventilasi

E. 30 kompresi dan 2 ventilasi

2. Seorang anak laki-laki berusia 35 tahun mengalami henti napas dan henti
jantung di ruang unit gawat darurat. Dia orang perawat langsung melakukan
tindakan resusitasi jantung paru (RJP) selama 2 menit. Setelah itu perawat
mengevaluasi keadaan pasien, ternyata denyut nadi korban ada dan nafas tidak
ada. Manakah tindakan selanjutnya yang harus dilakukan ?

A. Melakukan kembali tindakan resusitasi jantung paru

B. Merujuk pasien ke sarana pelayanan terdekat

C. Memberikan bantuan napas sebangak 10 kali selama 2 menit

D. Memberikan bantuan napas sebangak 20 kali selama 2 menit

E. Memposisikan klien ke dalam posisi miring mantap (recovery position)

3. RJP pada korban dihentikan bila ...

A. Jika penderita sudah tidak memberikan respon yang stabil

B. Pupil dilatasi maksimal

C. Tidak ada reaksi spontan setelah rjp selam 15-30 menit


D. Gambaran EKG sudah flat

E. Semua benar

4. Indikasi untuk melakukan RJP adalah...

A. Pasien cardiac arrest lebih dari 5-6 menit

B.Pasien gagal nafas atau pasien gagal jantung

C. Pasien stadium terminal

D. Ada tanda lebam mayat pada pasien

E. Pasien nafas spontan

5. Bagaimana cara melakukan RJP pada bayi dan anak?

A. Pada bayi dan anak letakkan dua jari pada dada.

B. Pada bayi dan anak tempatkan tumit satu tangan di tengah dada sejajar
puting.

C. Pada bayi letakkan dua jari pada dada. Untuk anak, tempatkan tumit satu
tangan di tengah dada sejajar puting.

D. Pada bayi mendorong dengan satu tangan di atas yang lain.

E. Pada anak tempatkan tumit satu tangan di tengah dada sejajar puting. Pada
bayi mendorong dengan satu tangan di atas yang lain.

6. Seorang laki-laki berusia 26 tahun dibawa oleh ibunya ke ruang unit gawat
darurat, tiba-tiba pasien mengalami henti napas dan henti jantung. Perawat
memakai alat pelindung diri, kemudian mengecek respon pasien dan
mengaktifkan sistem emergency, Manakah tindakan selanjutnya yang harus
dilakukan?

A. Mengecek nadi karotis pasien


B. Memberikan bantuan nafas sebanyak 2 kali

C. Melakukan kompresi jantung sebanyak 30 kali

D. Membuka jalan napas dengan teknik head tilt chin lift

E. Mengkaji napas pasien dengan cara look, listen and feel

7. Seorang perawat pembimbing klinik menanyakan kepada mahasiswa


bagaimana cara membebaskan sumbatan jalan napas pada wanita hamil yang
tidak sadarkan diri dengan usia kehamilan 8 bulan. Bagaimanakah prosedur
yang seharusnya digambarkan dengan tepat oleh mahasiswa?

A. Letakkkan kedua tangan pada pelvis untuk melakukan dorongan

B. Lakukan Abdomianl thrust (dorongan pada perut) sampai benda asing keluar

C. Lakukan Abdomianl thrust (dorongan pada perut) dengan posisi miring


sampai benda asing keluar

D. Tempatkan gulunganhanduk di bawah antara perut dan pinggang kanan

E. Tempatkan kedua tangan pada epigastrium untuk melakukan dorongan

8. Perangkat medis ortopedi biasa digunakan untuk menyangga atau menopang


leher dan kepala pasien. Alat ini juga bisa digunakan pada pasien Cerebral
Palsy maupun korban trauma kepala atau cedera leher untuk mengobati kondisi
medis yang kronis. Alat tersebut adalah...

A. Bebat

B. Spalek

C. Cervical collar

D. Korentang
9. Buka jalan napas, letakkan satu tangan di dahi pasien, dan dua jari tangan di
bawah dagunya. Dengan lembut dongakkan kepalanya dengan menekan dahi
sambil sedikit mendorong dagu pasien. Merupakan langkah management...

A.Airways

B.Breathing

C.Circulation

D.Drug

E. Evaluation

10. Bila di curigai pada pasien yang mengalami obstruksi partial jalan napas
yang disebabkan pangkal lidah, pada pemeriksaan apa yang di dengar...

A.Snoring

B.Crowning

C.Gurgling

D.Wheezing

E.Grunting

11. Seorang bayi berusia 30 hari mengalami penurunan kesadaran, perawat


menilai respon bayi dan ditemukan hasil bayi tidak bernapas selanjutnya
perawat memeriksa nadi bayi. Nadi yang diperiksa pada bayi adalah..

A. Femoralis

B. Karotis

C. Brachialis

D. Radialis

E. Jugularis
12. Berikut ini adalah karakteristik RJP berkualitas pada anak dan bayi kecuali..

A.Kompresi dada "push fast" minimal 100 kompresi per menit dan "push
hard" dengan kedalaman sepertiga anterior-posterior (AP) diameter dada
atau 1½ inchi (4 cm) pada bayi

B. Kompresi dada "push fast" minimal 100 kompresi per menit dan "push
hard" dengan kedalaman sepertiga anterior-posterior (AP) diameter dada
atau 2 inchi (5 cm) pada bayi

C. Biarkan dada kembali setelah masing-masing kompresi (recoill) untuk


memungkinkan jantung diisi dengan darah

D. minimalkan interupsi kompresi dada

E. hindari ventilasi berlebihan

13. Berikut ini perbandingan kompresi : ventilasi pada anak yang benar adalah...

A. 30:1

B. 30:2

C. 15:1

D. 15:2

E. 30:3

14. Sebutkan singkatan dari 3 A yaitu...

A. Aman diri, aman lingkungan,aman pasien

B. Aman pasien, aman diri,aman lingkungan

C. Aman lingkungan,aman diri,aman pasien

D. Aman diri,aman pasien,aman lingkungan

E. Salah semua
15. Kedalaman pemberian kompresi pada pasien henti jantung yaitu...

A. 2-3 cm

B. 5-6 cm

C. 9-10 cm

D. 11-12 cm

E. Salah semua

16. Didalam RJP , maksimal waktu untuk menentukan ada tidaknya denyut nadi
adalah..

A. 3 detik

B. 5 detik

C. 10 detik

D. 15 detik

E. 20 detik

17. Berapa kecepatan melakukan kompresi pada orang dewasa dengan henti
jantung..

A. 60 x/ menit

B. 80 x/ menit

C. 100 x/ menit

D. 120 x/ menit

E. 50 x/ menit
18. Yang bukan indikasi dilakukan RJP ( resusitasi Jantung Paru ) adalah...

A. Pasien dengan sumbatan jalan nafas

B. Pasien dengan depressi pernafasan

C. Penyakit jantung

D. Trauma

E. Sinkope

19. Jika anda bersama teman anda menemukan seseorang tidak sadarkan diri
diluar ruangan. Setelah melakukan pemeriksaan kesadaran, anda meminta
teman anda untuk menghubungi layanan gawat darurat. Maka langkah
selanjutnya yang anda lakukan adalah :

A. Berikan 2 bantuan nafas buatan secara cepat

B.Periksa denyut nadi, bila tidak ada seger melakukan kompresi dengan
perbandingan 30:2

C. Memindahkan pasien keposisi aman dan mantap

D. Tidak berbuat apa-apa, sambil menunggu bantuan datang

E. Membuka jalan nafas.

20. Anda menemukan seorang laki-laki berumur 27 tahun mengalami kedinginan


sampai beku pada cuaca yang sangat dingin dan kulit terasa dingin. Orang
tersebut tidak bernafas serta tidak dapat dilakukan perabaan denyut nadi. Apa
langkah yang harus dilakukan pada penderita tersebut...

A. Melakukan RJP langsung dilanjutkan dengan pemberian bantuan jalan


nafas

B. Menyelimuti pasien.agar tidak kedinginan

C. Mengamati pasien sebelum memanggil bantuan yang terdekat


D. Menghangatkan tubuh pasien sambil membaringkan penderita ditempat
yang aman

E. Memeriksa nadi, sambil menghangatkan tubuh penderita, melakukan CPR

KUNCI JAWABAN

1. E
2. D
3. E
4. B
5. C
6. C
7. D
8. C
9. A
10. A
11. B
12. B
13. D
14. E
15. B
16. C
17. C
18. E
19. B
20. E

Anda mungkin juga menyukai