Anda di halaman 1dari 4

NOTULEN RAPAT KOORDINASI LINTAS PROGRAM

UPT PUSKESMAS TANJUNG MEDANG KEC. RUPAT UTARA

Hari/Tanggal : Sabtu / 21 Januari 2017


Tempat : Ruang rapat UPT Puskesmas Tanjung Medang Kec. Rupat Utara
Jam : 13.00 s/d selesai
Peserta : Seluruh staf UPT Puskesmas Tanjung Medang Kec. Rupat Utara
Agenda :
1. Pembukaan
2. Penyampaian hasil evaluasi program dan pelayanan
3. Pemaparan RUK, RPK dan POA
4. Lain-lain
Jalannya acara :
1. Pembukaan
Pembukaan oleh Kepala UPT Puskesmas Tanjung Medang. Sebelum memulai
evaluasi dilakukan pembahasan tentang kasus KLB Campak yang terjadi di Bulan
Desember. Kasus campak sudah terjadi di beberapa wilayah puskesmas yang ada di
Kota Dumai sehingga perlu pencegahan yang lebih entesif, dengan pelaksanaan BLF
(Back Log Fighting) Campak secara merata di lima kelurahan di wilayah puskesmas.
Perkembangan pelaksanaan BLF disampaikan oleh pelaksana program imunisasi.
Pelaksana Program Imunisasi : BLF sudah dilaksanakan. Pelaksanaan BLF
termasuk sweeping 1 minggu setelah jadwal posyandu. Sistem pelaksanaan BLF sudah
disosialisasikan kepada petugas UKM dalam briefing UKM.
Kepala UPT Puskesmas Tanjung Medang : untuk evaluasi pelaksanaan program,
pelaksana program wajib membuat analisis permasalahan dan kemudian membuat serta
melaksanakan RTLnya.
Penjelasan dari Kepala Puskesmas tentang Manajemen Puskesmas.
Dalam rangka peningkatan manajemen puskesmas maka efesiensi tenaga kesehatan
perlu ditingkatkan. Termasuk di dalam manajemen puskesmas adalah perencanaan
yang di dalamnya adalah pelaksanaan SMD, MMK dan lokakarya mini.
Bidan Desa : SMD sudah dilaksanakan pada triwulan terakhir tahun kemarin.
2. Pemaparan Evaluasi Program dan pelayanan
A. Pemaparan evaluasi program puskesmas oleh PJ UKM Dr. Elia (slide power point
terlampir)
Yang masih menjadi permasalahan dalam pelaksanaan pogram antara lai:
a. KN rendah di Kelurahan Bintan.
b. Komplikasi AP adalah yang paling banyak, sudah termasuk data dari klinik.
c. Masalah pemberian ASI ekslusif
Pencegahan dan RTL mengefektifkan pelaksanaan kelas ibu hamil.
a. Untuk program Promosi Kesehatan yang masih bermasalah adalah PHBS RT
yang rendah
b. Untuk program gizi yang masih bermasalah adalah ASI ekslusif belum mencapai
target.
B. Evaluasi Pelayanan Medik oleh dr. Rima Melati (slide power point terlampir)
a. Penyakit yang paling banyak di Puskesmas adalah penyakit Pneumonia
b. Untuk pemeriksaan trombosit masih belum bagus
c. DBD adalah penyakit terbanyak dari 10 penyakit terbesar.
d. Berkaitan dengan penyakit kejiwaan perlu dilaksanakan transfer ilmu karena pada
saat turun pendataan darbin ada ditemukan responden dengan kelainan jiwa.
Kepala UPT Puskesmas Tanjung Medang : untuk program harus maksimal agar
target dapat tercapai.
Untuk pendataan darbin diprioritaskan yang BPJS PBI. Untuk petugas UKM yang
turun posyandu disampaikan kepada kader agar mengingatkan ibu-ibu untuk
membawa kartu keluarga karena nantinya harus diinput ke dalam SIKDA sebagai
kunjungan sehat. Yang termasuk di dalam kunjungan sehat adalah penyuluhan,
posyandu dan juga kunjungan rumah. Semuanya harus dicatat rapi beserta dengan
NIK nya yang nanti akan diinput di SIKDA. Kunjungan sehat UPT PUSKESMAS
TANJUNG MEDANG KEC. RUPAT UTARA masih harus ditingkatkan.
C. Evaluasi P2PL oleh dr. Eni Wahyuni (slide power point terlampir)
a. Kasus DBD paling banyak di Kelurahan Rimba Sekampung.
b. Kasus Diare paling banyak di Kelurahan Laksamana
c. Untuk BLF campak jika ada responden yang tidak setuju maka digunakan inform
concent penolakan tindakan.
d. Untuk pelayanan imunisasi Booster, perlu dilakukan sosislisasi di posyandu
maupun pada saat kegiatan UKM karena masyarakat belum banyak yang tahu.
e. Untuk klinik VCT ke depannya akan dilaksanakan kegiatan mobile VCT di
kelurahan.
D. Pemaparan RUK, RPK dan POA tahun 2017 oleh K Leni Ramaini (terlampir)
a. Untuk jadwal kegiatan harap setiap pelaksana program memasukkan jadwal
kegiatan ke TU paling lambat rabffal 16-01-2017
b. Lokakarya mini lintas sektoral akan dilaksanakan tanggal 19 Januari 2017. Harap
kerjasama dalam persiapannya.
E. Lain-lain
a. K Leni : untuk pemakaian tablet Darbin agar lebih bertanggung jawab karena
sebelumnya dari 8 tablet yang disewa, 3 diantaranya mengalami kerusakan dan
biaya perbaikannya menggunakan dana puskesmas. Tablet baik itu tablet darbin
maupun tablet poli tidak boleh dipakai untuk hal-hal yang berbau kepentingan
pribadi.
b. dr. Elia : untuk ke depannya kerusakan tablet yang disebabkan karena urusan
pribadi menjadi tanggung jawab tim kelurahan. Tetapi jika kerusakan disebabkan
oleh pekerjaan menjadi tanggung jawab puskesmas. Yang bertugas mengontrol
tablet darbin adalah penanggung jawab masing-masing kelurahan
c. dr. Rima : untuk yang dinas sore agar membantu pengisian obat di apotik,
melipat kasa dan steril alat karena yang dinas pagi tidak sempat disebabkan
karena pasien yang ramai.
d. K Leni : evaluasi saran terbuka dari pasien dalam survey IKM akhir tahun
kemarin pelayanan sudah bagus namun perlu ditingkatkan lagi keramahan
petugas khususnya di loket dan apotik.
e. K Leni :
 Untuk check lock masuk dan pulang harap diperhatikan. Dan juga bagi
yang cuti namun tidak keluar kota dan jika masih ke puskesmas jangan
melakukan check lock karena laporan yang masuk adalah cuti sehingga
akan membingungkan pada saat perhitungan kehadiran pegawai.
 Untuk tahun 2017 check lock sudah bisa dilakukan sejak pukul 07.00.
 Edaran dari Dinas bahwa pengurusan berkas pegawai wajib melalui TU
puskesmas yang nantinya akan diperiksa dan diserahkan ke Dinas secara
kolektif. Tidak ada penyerahan berkas secara pribadi.
f. Kepala Puskesmas : Untuk kegiatan senam hamil di Kelurahan tidak berjalan
maksimal sehingga untuk tahun 2017 difokuskan ke Puskesmas saja dan
diharapkan agar bidan desa menumpulkan ibu-ibu hamil pada satu titik dan
kemudian akan dijemput oleh supir ambulance. Karena tahun-tahun sebelumnya
banyak ibu hamil beralasan jauh sehingga tidak ada kendaraan untuk ikut senam
hamil di puskesmas.
Akhir Bulan Februari nanti akan dilaksanakan akreditasi puskesmas sehingga
semuanya harus tetap semngat dan meningkatkan kerjasama menuju akreditasi
puskesmas.
g. Penutup oleh Kepala Puskesmas.

Tanjung Medang, 21 Januari 2017


Mengetahui: Notulis,
Kepala UPT Puskesmas Tanjung Medang
Kecamatan Rupat Utara

Drg. HUGO PRATOMOJOYO Ns. Nia Asriyanti, S. Kep


NIP. 19640425 200003 1 002 Nr. PTT. 04.08.02.P.123

Anda mungkin juga menyukai