Anda di halaman 1dari 3

TATA TERTIB

PAUD KID’S CLUB SARI MULIA 2019

1. Waktu Pengasuhan anak di TPA Paud Kid’s Club Sari Mulia dari jam 08.00-17.00
WITA
2. Batas toleransi penjemputan anak adalah Jam 17.30 WITA, Jika orang tua terlambat
menjemput setelah jam 17.30 WITA, maka akan dikenakan tambahan biaya sebesar
Rp.15.000/ 30 menit.
3. Apabila diperlukan untuk membawa peralatan tidur (Matras, bantal,guling dan
selimut ) diperkenankan
4. Anak yang di TPA PAUD kid’s Club Sari Mulia tidak diperkenankan memakai
perhiasan yang berlebihan.
5. Anak yang ada di TPA PAUD Kid’s Club Sari Mulia tidak diperkenankan membawa
mainan dari rumah.
6. Peralatan anak yang dikumpulkan di TPA PAUD Kid’s Club Sari Mulia
a. Handuk yang diberi nama anak (setiap 3 hari diganti untuk dicuci)
b. Peralatan mandi dan bedak anak
c. Susu Formula di masukkan dalam toples dan ASI di masukkan di botol
kaca/kantong ASI dan di beri Nama.
7. Peralatan yang harus disiapkan saat anak dititipkan di TPA PAUD Kid’s Club Sari
Mulia
a. Membawa pakaian ganti anak
b. Diapres bagi anak yang masih menggunakan
c. Bagi anak yang alergi membawa bekal makanan dari rumah
8. Pakaian Kotor anak dibawa pulang saat orang tua menjemput anak sore hari
9. Pembayaran Bulanan Di TPA PAUD Kid’s Club Sari Mulia paling lambat tanggal 10
setiap bulannya.

Banjarmasin, 10 Januari 2019


PAUD Kid’s Club Sari Mulia
Penanggung Jawab,

Mega Yunita Sari S.S.T


TATA TERTIB BUNDA
PAUD KID’S CLUB SARI MULIA BANJARMASIN

A. HAL KEHADIRAN
1. Hari Senin-Sabtu : Setiap bunda wajib hadir di TPA paling lambat pukul 08.00 WITA dan
meninggalkan TPA pukul 17.00 WITA, kecuali piket jam 07.30 WITA.
2. Bunda yang berhalangan hadir karena sakit atau keperluan yang mendadak dan
mendesak wajib memberitahu kepada pengelola PAUD serta menyerahkan tugas
pengasuhan kepada bunda yang lain
3. Tidak meninggalkan TPA Paud Kid’s Club Sari Mulia, kecuali dengan ijin pengelola PAUD.
4. Bunda yang meninggalkan TPA wajib minta Izin Kepada pengelola PAUD dan mencatat
di buku ijin.
B. HAL TUGAS DAN KEWAJIBAN
1. Memberikan pengasuhan dan Pendidikan atau stimulus pada anak yang menjadi
tanggung jawab dan sesuai dengan pertumbuhan dan perkembangannya.
2. Mengisi buku penghubung anak berdasarkan kondisi anak setiap harinya.
3. Memberikan makanan sesuai dengan usia dan perkembangan anak
4. Menjaga kebersihan anak yang menjadi tanggung jawab.
5. Mendampingi anak disetiap kegiatan.
6. Berpakaian rapi dan sopan.
7. Kuku selalu pendek dan bersih (tanpa cat)
8. Menjaga hubungan baik dan kerukunan dengan sesama bunda, pengelola dan
penanggung jawab Pendidikan Sari Mulia Banjarmasin, orang tua anak Paud Kid’s Club
Sari Mulia.
9. Menjaga nama baik Lembaga Pendidikan Sari Mulia dan memberi kesaksian dihup yang
baik bagi orang tua anak, sesama bunda dan karyawan dilingkungan Pendidikan Sari
Mulia maupun di Masyarakat.
10. Tidak memberikan keterangan apapun apabila ada kejadian di TPA yang berdampak
kurang baik bagi Lembaga Pendidikan Sari Mulia.
11. Jika ada persoalan yang berhubungan dengan TPA, maka wajib dan berhak
membicarakannya dengan pengelola dan penanggung Jawab TPA Paud Kid’s Club Sari
Mulia.
12. Memberi teladan dan ikut aktif memperhatikan dan menegakkan tata tertib TPA serta
menanamkan nilai- nilai baik.
13. Bertanggung jawab terhadap keamanan, kebersihan, keimanan, kekeluargaan, kerapihan
dan keindahan.
14. Secara aktif dan proaktif terlibat dalam kegiatan TPA Paud Kid’s Club Sari Mulia.
15. Dilarang menarik iuran apapun tanpa seizin dan sepengetahuan pengelola dan
penanggung jawab TPA Paud Kid’s Club Sari Mulia.
16. Menjalin kerjasama yang baik dengan orang Tua
17. Menggunakan dan menjaga semua fasilitas TPA dengan baik serta segera melaporkan
kepada pengelola PAUD apabila terjadi kerusakan.
18. Peraturan lainnya disesuaikan dengan peraturan Yayasan indah Banjarmasin.
19. Hal- hal yang belum tercantum dalam tata tertib ini akan diatur kemudian sesuai dengan
kondisi dan situasi menurut kebijakan saat itu.

C. SANKSI
1. Teguran Lisan
2. Teguran Tertulis
3. Diserahkan kepada pengelola dan penanggung jawab Paud Kid’s Club Sari Mulia
Banjarmasin. Paud Kid’s Club Sari Mulia

Anda mungkin juga menyukai