Anda di halaman 1dari 4

KETERAMPILAN MEMBERSIHKAN LINGKUNGAN

1. MELAWA-LAWA

Cara Kerja
NILAI
ASPEK YANG DINILAI
0 1 2
A. Persiapan alat dan bahan :
 Pembungkus kepala/kain segitiga (mitela)
 Masker
 Celemek (Schort)
 Sapu lawa-lawa bertangkai panjang(ragebol) dan kan pembungkusnya
 Ember plastik sedang yang berisi larutan lysol 2%
 Keranjang/ember tempat pakaian kotor

B. Tahap Kerja
1. Membungkus kepala dgn pembungkus kepala atau kain segitiga.
2. Memakai celemek dan masker.
3. Membungkus ujung sapu lawa-lawa bertangkai panjang dengan
pembungkusnya.
4. Membersihkan langit-langit mulai dari sudut menuju kearah luar terus ke
bagian tengah. Demikian seterusnya sampai selesai.
5. Membuka masker dan pembungkus kepala kemudian dimasukkan ke
dalam ember plastik yang tersedia.
6. Membuka celemek, kemudian masukkan ke dalam keranjang/ember
tempat pakaian kotor .
7. Mengembalikan sapu lawa-lawa ke tempatnya
8. Mencuci pembungkus kepala, masker dan pembungkus sapu lawa-lawa,
dijemur sampai kering lalu disimpan.
9. Mencuci tangan.

2. MENYAPU
NILAI
ASPEK YANG DINILAI
0 1 2
A. Persiapan alat dan bahan :
 Sapu
 Kom kecil yang berisi air
 Serok bertangkai

C. Tahap Kerja
1. Memercik lantai secukupnya dgn air agar debu dan kotoran tidak
berterbangan. Percikan jangan sampai terkena alat-alat yang ada dalam
ruangan, termasuk dinding ruangan.
2. Menyapu dimulai dari sudut ruangan terus ke arah tengah menuju ke
pintu; disini kotoran dikumpulkan.
3. Memasukkan kotoran ke dalam serok untuk dibuang ke tempat sampah
4. Mengembalikan alat-alat ke tempat masing-masing serta membersihkan
serok.
5. Mencuci tangan.

3. MENGEPEL
NILAI
ASPEK YANG DINILAI
0 1 2
A. Persiapan alat dan bahan :
 Lap pel(Dweillap) yang tengahnya dibuat lubang.
 Tangkai/gagang pel (Dweilstok).
 Ember plastik berisi larutan desinfektans, misal: kreolin,lisol,detol.
 Ember berisi air bersih.
 Sapu
 Kom kecil yang berisi air
 Serok bertangkai

D. Tahap Kerja
1. Memasukkan lap pel ke dalam larutan desinfektans kemudian diperas
secukupnya (jangan terlalu basah/terlalu kering).
2. Memasukkan kain pel melalui lubangnya pd tangkai pel
3. Mengepel dgn menekan tangkai pel mulai dari sudut menuju ke arah
tengah ruangan, terus menuju pintu dg cara mengayunkan tangkai pel
ke kiri dan ke kanan serta bergerak mundur.
4. Melepaskan kain pel yg sdh kotor dari tangkainya lalu dibilas dengan
larutan desinfektans; mengganti larutan bila sdh kotor.
5. Pelaksanaan diatas dilakukan dua kali berturut-turut.
6. Membilas kain pel yang telah dilepas dari tangkai pel dgnair bersih, lalu
diperas sampai kering dan ruangan di pel kembali; pelaksanaan ini
diulang 2x berturut-turut.
7. Mencuci kain pel, dijemur sampai kering lalu disimpan ditempatnya
8. Membersihkan alat-alat lain dan mengembalikan alat-alat itu ke tempat
yang telah disediakan.
9. Mencuci tangan.

4. MEMBERSIHKAN KACA JENDELA DAN KACA PINTU

ASPEK YANG DINILAI NILAI


0 1 2
A. Persiapan alat dan bahan :
 beberapa helai kain lap
 sebuah silet
 Ember plastik berukuran sedang yang berisi larutan sabun hangat
 Ember plastik berukuran sedang yang berisi air bersih
 Cerek yang berisi air panas
 Beberapa potong sabun / sabun bubuk
E. Tahap Kerja
1. Mendekatkan alat-alat ke tempat kerja
2. Membersihkan kayu jendela/pintu terlebih dahulu dengan lap yang
telah dicelupkan dalam larutan sabun hangat lalu diperas
3. Membersihkan kembali kayu jendela/pintu dengan air bersih yang
telah tersedia, lalu dikeringkan dengan lap kering
4. Membersihkan kaca dgn lap yang telah dicelupkan ke dalam sabun
panas; cara menggosok dari sudut ke tengah, kemudian menggosok
bagian tengah dengan cara memutar.
5. Mengeringkan segera dengan lap kering.
6. Kalau ada noda seperti cat, noda itu harus dibersihkan lebih dahulu
dengan silet.
7. Mencuci lap yang telah dipakai dan dijemur sampai kering
8. Membersihkan alat-alat dan dikembalikan ke tempatnya.
9. Mencuci tangan

Anda mungkin juga menyukai