Anda di halaman 1dari 6

Tugas Telaah Kurikulum

Bagaimana solusi atau kiat anda sebagai pengajar Bahasa Jawa di era milineal ini

Disusun oleh : Anis Marselina

17430015

PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA DAERAH

FAKULTAS PENDIDIKAN BAHASA DAN SENI

UNIVERSITAS PGRI SEMARANG


KATA PENGANTAR

Assalamualaikum’ warahmatullahi wabarakatuh

Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan saya kemudahan sehingga saya dapat
menyelesaikan makalah ini dengan tepat waktu. Tanpa pertolongan – Nya tentunya saya tidak
akan sanggup untuk menyelesaikan makalah ini dengan baik.Shalawat serta salam semoga
terlimpah curahkan kepada baginda tercinta kita yaitu Nabi Muhamad SAW yang kita nantikan
syafa’atnya di akhir nanti.

Demikian yang dapat saya haturkan , saya berharap supaya makalah yang telah saya buat
mampu memberikan manfaat kedepanya
BAB I

PENDAHULUAN

 Latar Belakang

Mengajar dan mendidik pada abad ke- 21 mempunyai tantangan tersendiri dan bagaimana
solusi atau kiat anda sebagai pengajar Bahasa Jawa di era milineal ini ? Hal itu terkait dengan
karakteristik siswa di zaman milenial , seperti sangat aware teknologi , warga global , otentik ,
liberal, progresif ,percaya diri , dan ber orentasi tim. Karena itu , guru perlu memahami model
pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan zaman fan harus sejumlah karakteristik yang
tepat untuk mengajar untuk siswa milenial.

 Rumusan Masalah
Bagaimana solusi dan tindakan kita sebagai guru bahasa jawa di era milineal ini ?

 Tujuan
a) Agar pembelajaran dapat berjalan dengan baik
b) Agar bergerak secara optimal
c) Agar guru dapat memahami karakteristik siswa siswi – nya
BAB II
PEMBAHASAN

Bagaimana mengatasi model pembelajaran guru Bahasa Jawa di era milenial ini ?
Sebelumya kita harus tau karakteristik dari masing – masing siswa ini , lingkungan
belajar dan daya dukung yang dimiliki. Ada beberapa karakteristik antara lain adanya
permasalaha atau tantangan yang diajukan kepada peserta didik secara kolaboratif
bertanggung jawab untuk mengakses dan mengelola informasi untuk memecahkan
permasalahan dan proses evaluasi dijalankan secara kontinyu.
Selain itu peserta didik secara berkala melakukan refleksi atau aktivitas yang sudah
dijalankan atau produk akhir aktivitas yang sudah dijalankan atau bisa disebut juga
produk akhir aktivitas belajar akan di evaluasi secara kualitatif dan situasipembelajaran
sangat toleransiterhadap kesalahan dan perubahan.
Adapun relevansi sebagai guru Bahasa Jawa yaitu kesuksesan dalam mata pelajaran
Bahasa Jawa , dengan mempertimbangkan tahap pengetahuan , pemahaman, dan
keterampilan dalam pembelajaran. Adapun keaslian adalah proyek yang dilakukan
peserta didik harus merupakan hasil karyanya , dengan mempertimbangkan kontribusi
guru berupa petunjuk dan dukungan terhadap proyek peserta didik . dan karena jam
jam yang diberikan oleh sekolah sekolah mata pelajaan bahasa Jawa berada pada waktu
waktu saat siswa sudah bermalas malas atau jam menuju pulang sekolah maka kita
sebagai guru Bahasa Jawa harus menciptakan suasana baru atau inovasi baru cara agar
siswa tertarik dengan mat pelajaran bahasa jawa tersebut.
BAB III

PENUTUP
Demikian yang dapat saya paparkan mengenai materi yang menjadi pokok bahasan
dalam makalah ini , tentunya masih banyak kekurangan dan kelemahanya karena
terbatasnya pengetahuan dan kurangnya rujukan atau referensi yang ada hubunganya
dengan judul makalah ini.
Wassalamualaikum warrahmatulahi wabarakatuh,

Anda mungkin juga menyukai