Anda di halaman 1dari 2

BUAH SRIKAYA

1. Nama lain : Annona squamosa


2. Manfaat:
a. Mengobati borok dan bisul
Borok dan bisul menjadi salah satu penyakit yang sangat mengganggu. Selain rasa
sakitnya, penyakit ini membuat penderitanya malu. Apalagi dengan bisul maupun
borok yang timbul pada bagian yang terlihat akan membuat percaya diri berkurang.
Mungkin daun buah srikaya dapat membantu anda yang terserang penyakit borok
dan bisul tersebut. Untuk mengobati penyakit tersebut, anda hanya perl mencuci
daun srikaya segar secukupnya lalu tumbuk hingga halus. Tambahakan sedikit
garam dan gunakan untuk menutuppi bisul maupun borok. Ganti ramuan tadi 2-3
kali sehari.
b. Sebagai penenang
Jika ada orang yang mendadak pingsan maupun sedang histeris, anda dapat
menyadarkan dan menenangkannya dengan daun srikaya. Caranya adalah dengan
menumbuk halus daun srikaya segar secukupnya, kemudian dekatkan daun tadi
kehidung penderita.
c. Mengobati cacingan pada anak
Saat anak tercinta anda cacingan, jangan dulu menggunakan obat-obatan kimiawi.
Cobalah untuk menggunakan daun srikaya dengan cara mencuci 15 lembar daun
srikaya lalu rebus menggunakan lima gelas air. Setelah air tersisa tiga gelas, saring
ramuan tersebut lalu minum tiga kali sehari masing – masing satu gelas.
d. Gangguan pencernaan
Anda dapat mengatasi gangguan pencernaan dengan mengaplikasikan daun
srikaya. Caranya cukup mudah, anda hanya perlu mencuci daun srikaya
secukupnya lalu giling hingga halus. Setelah itu tambahkan minyak kelapa
kemudian tempelkan ramuan tadi pada perut anda.
e. Mengobati kudis
Rasa gatal yang ditimbulkan kudis sangat mengganggu kegiatan sehari-hari. Coba
gunakan daun srikaya untuk mengobati kudis yang menyerang anda. caranya
adalah dengan mencuci 15 lembar daun srikaya yang masih segar lalu giling
hingga halus. Remas hasil gilingan tadi dengan air kapur sirih satu sendok teh lalu
gosokan pada bagian kulit yang terserang penyakit kudis. Aplikasikan cara ini dua
kali seharai untuk mengobati kudis yang menyerang anda.
3. Kandungan Gizi:
a. Banyaknya Buah Srikaya yang diteliti (Food Weight) = 100 gr
b. Bagian Buah Srikaya yang dapat dikonsumsi (Bdd / Food Edible) = 48 %
c. Jumlah Kandungan Energi Buah Srikaya = 63 kkal
d. Jumlah Kandungan Protein Buah Srikaya = 1,1 gr
e. Jumlah Kandungan Lemak Buah Srikaya = 0,5 gr
f. Jumlah Kandungan Karbohidrat Buah Srikaya = 13,9 gr
g. Jumlah Kandungan Kalsium Buah Srikaya = 127 mg
h. Jumlah Kandungan Fosfor Buah Srikaya = 30 mg
i. Jumlah Kandungan Zat Besi Buah Srikaya = 2,7 mg
j. Jumlah Kandungan Vitamin A Buah Srikaya = 0 IU
k. Jumlah Kandungan Vitamin B1 Buah Srikaya = 0,08 mg
l. Jumlah Kandungan Vitamin C Buah Srikaya = 28,3 mg

Anda mungkin juga menyukai