Anda di halaman 1dari 5

Joko Kucica

12 Februari pukul 12.58 ·


kali ini hanya memposting ulang tulisan sahabat lamaku Andreas Anaya Pasolympia
II yang baik hati dan tidak sombong, karena menurutku yang ini bagus dan sangat
bermanfaat demi kemaslahatan umat manusia dan kita bersama semuanya amien3x
tapi sebelumnya aku mau share dan nambahin juga sedikit pengalaman pribadi dalam
menerapkan metode tehnik yang dalam istilah kerennya NGEMAT = MODELLING Neuro-
linguistic programming (NLP) ini
karena sumprit baru tahu kalau ternyata otak pikiran (kemampuan) manusia itu bisa di
copy lalu di pastekan ke pikiran kita sendiri untuk supaya juga bisa memiliki
kemampuan yang sama... hhmmmm
adapun syarat melakukn prosesi ritual tsb menurut pendapat saya pribadi loh tapi ini
benar apa salah gatau ya.. wakakk :
- niat (penegasan) - keyakinan teguh - kemauan kuat - action tindakan -
repetisi/pengulangan - sehingga program yang baru yang terinstal ke pikiran itu bisa
menembus critikal factor pikiran lalu termemori permanen di pikiran bawah sadar
kemudian hal itu menjadi habit/kebiasaan lalu berubah menjadi automatic servo
mechanism yang selanjutnya bekerja secara auto pilot di dalam mekanisme kerja otak.
sebaiknya waktu yang tepat untuk melakukan berbagai langkah prosesi ritual metode
ngemat tersebut adalah sesaat sebelum tidur malam hari karena disaat itu frequensi
dan vibrasi otak intensitasnya lebih cenderung menurun ke kondisi alpha/theta state
yang mana otak pikiran mengalami kondisi trance hipnosis sehingga lebih mudah
diprogram, dan yang terpenting setelah itu lupakan semuanya jangan
diingat2/dipikirkan lagi, tujuannya supaya pikiran tidak melekat ke target
pencapaian/hasil yang di inginkan yang kemudian pikiran mulai mengintervensi
mencari2 alasan yang justru melemahkan keyakinan, jadi biarkan pikiran bawah sadar
(subconscious mind) dan universal mind yang menghandle/ mengambil alih tugas
dengan caranya sendiri setelah di picu/trigger program perintah oleh pikiran sadar
(conscious mind)
( mencoba mengcopy pola pikiran bapak Warren Buffet yang memiliki kemampuan
membaca memprediksi dan menganalisa laju pergerakan harga strong trend market di
pasar bursa efek sehingga beliau mampu menjadi sniper handal yang menjadikannya
salah satu orang terkaya didunia Wow keren krik krik... krik krik... ) dan sungguh ajaib
saya mendapat point aha nya tapi aku tidak mau menceritakan hasil pengalaman
detailnya disini karena ini menyangkut privasi seseorang jadi silahkan coba lakukan
praktekan dan rasakan sendiri hasilnya oke....
tapi ingat ya! tidak ada yang instan semuanya butuh proses Trial and error karena
setahu saya satu2nya yang instan didunia ini cuma mie instan,
akhirnya selamat berjuang sobatku semua, dan sedikit pesan kalau ingin berkelimpahan
segera buka penyumbat kran nya dengan cara banyak berbagi kebaikan supaya aliran
energi positif kelimpahan bisa mengalir deras lancar jaya god bless you today and
always
...................................................................................
Neuro-Modelling, Bagaimana cara menyerap kemampuan orang lain secepat kilat..
18 Oktober 2011 pukul 0:30
Neuro-Modelling
by : Andreas Pasolympia, CI CT.NNLP
www sangpemenang com
(Certified Instructor of Hypnotherapy and NeoNLP)
Sobat ajaib sekalian, pernahkah sobat ingin sekali memiliki proses belajar yang cepat
dan tak terbayangkan ?
Ingin menyerap materi di kelas dengan begitu cepatnya dan paham apa esensinya di
balik itu..
Atau.. ingin meng-"copy" kemampuan yang dimiliki orang lain untuk kemudian dilatih
dan dijadikan sebagai kemampuan kita ?
Misalnya ingin belajar main gitar, belajar menyanyi, belajar Yoga, belajar dansa, atau
belajar menjadi public speaker yang mempesona audience seperti Bung Karno ?
Ya !! seperti teknologi komputer yang kini semakin canggih.. demikian pula penemuan-
penemuan dalam teknologi pikiran pun semakin maju, dan Anda, sobat ajaib sekalian..
dapat menikmatinya dalam tulisan ini.. serta menjadikannya berkah bagi kehidupan
Anda sehari-hari..
Sadarkah Anda, saat Anda balita, anda begitu cepat menyerap berbagai kemampuan
dan informasi, kemampuan makan, kemampuan berjalan, dan kemampuan lainnya yang
kini mungkin sudah anda lakukan secara otomatis, namun kemampuan ini menjadi
berkurang sekali ketika dalam pertumbuhannya kita dihadapkan pada sistem
pendidikan yang menekankan pada area akal dan logika..
Ahh.. pasti Anda sudah tak sabar lagi untuk belajar, bagaimana sih langkah-langkah
yang diperlukan untuk mengakses kemampuan belajar yang sangat cepat yang
sebenarnya sudah Anda miliki sejak kecil, untuk Anda gunakan.. Sekarang.. belajar
skills-skills menyenangkan yang Anda inginkan..
Langkah ini didasarkan atas teori yang akan saya cantumkan dibawah, yang saya
simpulkan dari berbagai sumber yang nanti akan saya sebutkan, bagi sobat ajaib yang
tak ingin mendalami teorinya, cukup lakukan langkah yang disajikan diawal saja..
PERHATIAN :
*Jangan takut salah, Anda belajar secara rileks saja, itu sudah dapat dikatakan proses
"percepatan belajar" yang berhasil (Step 2), jadi lakukanlah dengan rileks dan ikhlas..
Yukk.. kita coba :
1.Pertama, siapkan dulu seseorang, atau video yang ingin Anda "copy" kemampuannya,
bisa teman Anda, dosen atau guru Anda.. atau orang-orang disekitar Anda yang
memiliki kemampuan tertentu.. untuk memudahkan.. kita sebut orang / video yang
ingin Anda serap skillsnya adalah Mister X..
2.Posisikan pandangan Anda secara lembut.. pandang secara lembut.. rileks.. mata
agak menyipit.. sedemikian lembutnya hingga Anda merasa sangat nyaman.. dan
santai, lalu tandai pandangan Anda yang mulai melebar.. sehingga Anda selain dapat
melihat kedepan, fokus penglihatan Anda menjadi luas.. dan bisa melihat apa yang ada
di bagian kiri dan kanan objek.. untuk mempermudah bisa Anda bayangkan ada apel
diatas kepala Anda.. dan lihatlah dunia melalui apel itu.. :)

Pandangan mata ini disebut soft view, dan ini dapat membuat Anda menyerap pelajaran
dengan lebih baik di kelas, membuat Anda rileks dan santai.. sehingga Anda dapat
berada dalam kondisi belajar (Hakalau State) yang begitu nyaman.. (untuk dasar teori
akan dijelaskan dibawah)
3.Niatkan untuk menyerap kemampuan / pelajaran yang Anda ingin serap.. dan katakan
pada diri, misalnya"Saya berniat untuk menyerap kemampuan menyanyi dari Mister X"
Santai dan Rileks, jangan terlalu serius.. posisikan sikap mental Anda, dengan kondisi
yang Ikhlas.. Pasrah.. dan Biarkan mengalir saja begitu Indahnya.. Nikmati saja.. lihatlah
tanpa menilai.. dan kalau perlu, tersenyumlah dalam rasa syukur Anda.. dan rasakan
seolah-olah Anda adalah Mister X, bayangkan dan rasakan saja Anda adalah Mister X
tersebut yang sedang Anda pandang.. yang sedang melakukan aktivitas didepan Anda..
niatkan saja.. dan rasakan apa yang mister X rasakan..
4.Rasakan dan biarkan jika otot-otot kecil dalam tubuh Anda bergerak, nikmati saja
pergerakan otot-otot kecil Anda, mungkin akan terasa sedikit pergerakan dan sedikit
sensasi dalam otot Anda, itu pertanda yang bagus.. yang disebut Micro-Muscle
Movement..
5.Setelah beberapa saat, lihat kearah lain untuk me-refresh pikiran Anda.. lalu lakukan
lagi langkah diatas seperlunya.. sejatinya, jika Anda sudah beberapa kali latihan,
keempat langkah diatas akan Anda lakukan secara cepat dan ga pake lama..
6.Jika sudah, tutup mata.. bayangkan Anda sedang duduk di kursi.. dan lihat diri Anda
yang telah berhasil menyerap skills tersebut, lihat dan rasakan bahwa Anda telah
berhasil melakukan skills tersebut, perjelas gambar dalam pikiran Anda.. lalu sekarang
bayangkan yaitu Anda melihat diri Anda yang duduk di kursi, yang didepannya ada
Anda yang sedang melakukan skills yang Anda inginkan.. Nikmati keadaan itu.. dan jika
sudah, bayangkan kembali masuk kedalam diri Anda yang sedang melakukan skills itu..
dan rasakan pada tubuh Anda..
7.Selamat !! Anda telab berhasil men-duplikasi skills yang Anda inginkan kedalam diri
Anda, langkah yang selanjutnya dapat Anda lakukan jika memungkinkan adalah tidur..
dan sebelum tidur niatkan dan katakan pada diri.. "aku ingin menyempurnakan
kemampuan yang sudah aku serap tadi didalam tidurku.. bentuklah neuron-neuron baru
untuk kemampuan itu.."
8.Nantinya, ada satu langkah lagi yang dapat Anda lakukan, sebenarnya langkah 3-8
adalah pelengkap.. namun ini bagus juga untuk Anda lakukan, konon jika Anda
melakukan langkah ini setiap hari selama 21 hari berturut-turut. apa yang Anda serap
dapat masuk kedalam tubuh Anda secara permanen.. yaitu.."Tutup mata.. atau buka
mata.. terserah Anda.. bayangkan orang yang telah Anda copy skill nya tadi ada di
depan Anda, rasakan dan amati apa yang ia lakukan.. cara bicaranya.. bentuknya..
setelah cukup mengamati.. Sekarang masuklah kedalam tubuhnya.. dan niatkan untuk
menyerap segala kemampuan dirinya yang ingin Anda serap, biarkan tubuh Anda
menyesuaikan dan menikmati proses itu.. rasakan dan nikmati saja.. setelah puas,
keluarlah dari tubuh itu dengan meniatkan untuk membawa skills yang Anda serap
tadi.. lalu perlahan buka mata dan latihlah skills itu.."
9.Latihlah skills itu, dan percaya pada tubuh Anda.. percaya pada intuisi Anda !!
Selamat mencoba, sobat..
Apabila ada yang ingin ditanyakan, saya senang untuk membagi pengalaman saya.. :)

Salam Ajaib Mantap Jaya !!


Andreas Pasolympia, CI. CT.NNLP
=================================== DASAR TEORI
Langkah-langkah diatas diatas didasarkan pada teori dari Neuro-Linguistic Programming
dan beberapa disiplin ilmu lain sebagai tambahan.. dan tehnik diatas diambil dari
berbagai sumber yang akan disebutkan dibagian bawah tulisan ini..
berikut adalah dasar teori dari tehnik diatas.. yang menggunakan terminologi NLP untuk
memudahkan dalam acuan Anda supaya lebih presisi sesuai langkah-langkah yang
dijabarkan :
1. -
2.Langkah 2 ini adalah Soft View, pengembangan lebih lanjut dari Peripheral View, jadi
soft view adalah pandangan peripheral yang tetap bisa fokus juga pada satu objek, jadi
ini adalah penggabungan dari peripheral view dengan foyeal view.. keadaaan ini dapat
menyebabkan trance, dan ini juga disebut Hakalau State, yaitu trance state dimana
Anda dapat menyerap informasi dengan lebih cepat, serta meminimalisasi self-talk
dalam diri Anda.. ini adalah core dalam proses accelerated learning..
3.Langkah adalah mendeklarasikan "Intention", dengan mendeklarasikan niat, energi
menjadi terfokus dan outcome menjadi jelas bagi alam bawah sadar, dengan
menyatakan niat pada diri.. lalu dilanjutkan dengan merasakan state dari orang yang
ingin kita copy skillnya.. sehingga nantinya kita bisa mendapatkan "State of Mind" nya..
Ikhlas yang saya maksud disini sebenarnya adalah keadaan "Zero-Mind State" atau
"Not-Knowing State"
4.Langkah ini adalah bentuk dari Micro Muscle Movement, pergerakan otot kecil ala New
Code NLP John Grinder, yang sangat berguna untuk menandai bahwa alam bawah sadar
kita sedang menyerap informasi dan kemampuan sampai ke level otot dalam tubuh
kita.. sehingga mempercepat terjadinya unconscious competence..
5.Langkah ini sesungguhnya kita melakukan Break State..
6.Dasar teori ini adalah multiple dissasociation, atau disasosiasi ganda, sehingga kita
dapat melihat diri kita yang didepannya ada diri kita yang sedang melakukan ekselensi
tersebut, ini membuat kita untuk go-meta dan menyadari hal-hal yang tidak dapat kita
sadari sebelumnya..
7.Tidur adalah langkah yang penting, Richard Bandler dalam bukunya mengatakan
bahwa tidur dan mimpi adalah salah satu proses belajar yang luar biasa dalam dirinya,
setiap kali ia memodel seseorang, ia akan tidur pulas dan mengatakan pada
unconscious nya untuk memproses skill tersebut pada level yang ia inginkan..
8.Langkah ini adalah Deep Trance Identification, yang membuat neuron-neuron dalam
otak kita menyesuaikan terhadap skills yang ingin kita copy, dan dalam keadaan
trance.. serta dilakukan berulang kali.. proses DTI ini dapat menjadi permanen dalam
diri kita.. dan efeknya akan sangat cepat..
9.Repetition tetaplah penting dalam meningkatkan skills, ulang dan belajar dari setiap
umpan balik yang kita dapat akan mempercepat proses belajar kita menuju mastery..
Jadi simplenya adalah : Soft View + Intention + Micro Muscle Movement +
Dissasociation + DTI
===========================================
Tehnik ini didasarkan pada kumpulan dari sumber-sumber buku dan guru-guru berikut
ini :
Sumber Buku :
- Richard Bandler, Guide to TranceFormation
- Dr Parret, NLP3 and Quantum Psychology
- NNLP Master Practitioner Guidebook
Credits to :
- Richard Bandler
- John Grinder
- Krishnamurti Mindset Motivator
- Pak Totok PDy
- Pak Victor Tumaang
- Pak Yus Santos
...................................................................................

2121
14 Kali dibagikan
SukaTampilkan tanggapan lainnya
KomentariBagikan
Komentar

Tulis komentar...

Anda mungkin juga menyukai