Anda di halaman 1dari 22

Tutorial Pembuatan Taman Minimalis

Gaya Jepang

Disusun Oleh:
Nama : Raihan Fachriyan
Kelas : X-4
SMK Negeri 63 Jakarta, Jl. Aselih No 100
Daftar Isi

BAB 1

Pengenalan Taman ..................................................................................................


Arti Taman ................................................................................................................
Filosofi Taman...........................................................................................................
BAB 2
Persiapan Taman .....................................................................................................
Desain .......................................................................................................................
Tapak ........................................................................................................................
Persiapan Lahan
........................................................................................................................
BAB 3
Cara Pembuatan
.......................................................................................................................
BAB 4
Rancangan Anggaran Bangunan
...............................................................................................
Kata Pengantar

Segala puji bagi Allah yang telah memberikan kami kemudahan


sehingga dapat menyelesaikan buku ini. Tanpa pertolongan-Nya
mungkin penyusun tidak akan sanggup menyelesaikan dengan baik.
Shalawat dan salam semoga telimpah curahkan kepada baginda tercinta
kita yakni Nabi Muhammad SAW.

Buku ini disusun agar pembaca dapat memperluas ilmu tentang


“pembuatan taman minimalis” yang kami sajikan berdasarkan
pengamatan dari berbagai sumber. Buku ini di susun oleh penyusun
dengan berbagai rintangan. Baik itu yang datang dari diri penyusun
maupun yang datang dari luar. Namun dengan penuh kesabaran dan
terutama pertolongan dari tuhan akhirnya makalah ini dapat
terselesaikan.

Semoga buku ini dapat memberikan pengetahuan yang lebih luas


kepada pembaca. Walaupun makalah ini memiliki kelebihan dan
kekurangan. Penyusun membutuhkan kritik dan saran dari pembaca
yang membangun. Terimakasih.
Jakarta, 24 Agustus 2017

Penyusun
BAB. 1

Pengenalan Taman.
(sumber:google)

Pengertian Taman Minimalis


Taman minimalis adalah taman yang dibuat pada area yang minim
akan ruang terbuka hijau, yang kebanyakan ruang terbuka hijau
diperkotaan besar lebih difungsikan untuk keperluan lain. Masyarakat
yang berada didaerah perkotaan dengan tingkat perekonomian tinggi
lebih sering memanfaatkan lahan untuk hal yang lebih produktif, seperti
membuat toko ataupun bengkel. Dengan demikian bisa dipastikan, lahan
yang akan digunakan untuk membuat ruang terbuka hijau akan sangat
sulit direalisasikan. Dari itu dengan mengusung konsep taman minimalis
area terbuka hijau yang akan dibuat pada sekitaran rumah biasa lebih
muidah direalisasikan. Pasalnya konseptaman minimalis bisa dibuat
meskipun space yang disediakan minim.
(http://www.jasaalam.id/taman/pengertian-taman-minimalis)
Filosofi Taman Jepang
Taman Jepang di desain menurut arah mata angin adalah sumbu Timur Laut- Barat
Daya “ gate of demon “ dan “ gate of man “ merupakan sesuatu yang bertolak belakang
sehingga harus diberikan perhatian lebih, seperti kebun pada arah Timur Laut
merupakan tempat untuk menangkal setan dan menjamin keberuntungan, sedangkan
pada arah Barat Daya tidak memberikan apa-apa kecuali kemiskinan bagi semua
anggota keluarga.

Taman memiliki makna yang sangat penting bagi orang Jepang, karena merupakan
representasi dari alam sekitar. Dalam perkembangannya taman Jepang dipengaruhi
oleh filosofi Shinto, Budha dan Tao. Semua filosofi ini menghadirkan nuansa
spiritualitas yang kental dalam taman Jepang. Di jaman dahulu, taman Jepang sering
digunakan sebagai tempat untuk bermeditasi.

Tema "Menghadirkan tanaman di antara ruang" banyak dipakai di Jepang. Taman ini
disebut Tsubo-niwa. Keberdaannya bisa memberi nuansa luar ruangan dengan
masuknya sinar matahari dan udara segar. Tanaman kecil menghiasi bebatuan
berkombinasi lentera batu membentuk sebuah pemandangan alami.
Bisa juga ditemukan taman berisi hanya 2-3 pohon contohnya taman kering (
karesansui), yang mengandung filosofi ditampilkan hamparan pasir digambarkan
sebagai laut,serta batu dianggap pulau. Selain itu kolam dan batu- batu kecil dijadikan
laut dan pulau serta gundukan tanah untuk miniatur gunung.
BAB 2

Persiapan Taman
Cara membuat taman minimalis
sebenarnya membuat taman minimalis sendiri tidaklah terlalu sulit asalkan anda ada
pengetahuan darimana harus memulai, nah disini admin akan memberikan tips
persiapan membuat taman minimalis sendiri. Berikut uraiannya

1. Antusiaslah belajar

Admin akan mengawalinya dengan belajarlah secara antusias, anggaplah anda les atau
belajar dan yang paling penting jangan lelah untuk membaca ataupun bertanya

2. Tentukan ukuran area taman

Pastikan anda sudah mengetahui ukuran taman yang akan dibuat, sebab nantinya anda
akan menghitung komponen dan elemen yang akan digunakan

3. jangan anggap enteng

membuat taman minimalis sangat mudah. benarkan !!!

kalau ada yang nulis ini dan itu mengenai seputar taman menengenai kemudahan
membuat taman admin bilang “jangan terlalu berlebihan deh”, Biasanya orang yang
seperti itu pesimis bila ditanya mengenai kelanjutan dasar-dasar hukum. Untuk itu
admin sarankan “jadilah orang yang bijak untuk tetap antusias belajar”.

awalilah dengan niat belajar dengan sungguh-sungguh

4. jangan asal

bagi yang ingin membuat taman minimalis secara asal mendingan berhenti baca deh..,
soalnya admin kasihan nanti rumahnya terlihat kusam, yang perlu admin perjelas
adalah “dibuatnya taman untuk kepentingan penghuni yang memungkinkan penghuni
lebih ceria dan sehat

Dari itu niatkan terlebih dahulu bahwa anda akan membuat taman yang benar-benar
relevan dengan hunian yang disinggahi

5. belajarlah mengenai tanaman


silahkan anda search diinternet mengeni karakter dan sifat-sifat tanaman, jangan cuma
liat bunganya aja, tapi pelajari juga sifat dan karakter tumbuhnya, sebab komponen
utama membangun taman adalah tanaman hias

namun ketika anda ingin bertanya kepada siapapun mengenai taman hargailah mereka,
karena tidak jarang ketika yang ingin bertanya seputar tanaman mereka ngeyel.

 ahh pusing banyak banget nama tanamannya


 ahh pusing yang penting tamannya bagus
 ahh pusing yang penting bisa tumbuh baik
 bikin taman ko repot banget
 bikin taman ko banyak aturan

Perlu diingat dunia pertanian dan pertamanan telah berkembang pada era sekarang,
yang lulusannya sangat dibutuhkan diindonesia, dari itu, hargailah mereka agar mereka
bisa terus berimprovisasi demi perkembangan daerah

dan perlu diketahui juga: komponen taman adalah mahluk hidup yang setiap hari
tumbuh dan berkembang bila dipelajari secara personal membutuhkan biaya yang tidak
sedikit. dari itu hargailah mereka yang sudah berjuang dengan menghabiskan umur dan
materi. Minimal ketika ingin bertanya ucapkanlah salam

6. jangan menyerah

jangan pernah menyerah bila anda mengalami kegagalan, orang bijak pernah berkata

 kegagalan adalah awal dari keberhasilan

jadikan kegagalan anda sebagai batu loncatan untuk terus mengeksplorasi taman

7. pelajari komponen konsep

taman merupakan miniatur alam yang dibuat dan di skemakan pada area-area tertentu
yang difungsikan untuk memframe rumah ataupun menjaga stabilitas alam.

Perlu diketahui: konsep taman mengikuti konsep rumah yang telah berdiri, seperti
taman minimalis yang cenderung mengikuti pola rumah, yang didalamnya terdapat
komponen dan elemen hidup serta telah disesuaikan dengan iklim dan cara hidup
komponen tersebut
agar taman anda bisa selaras dengan bangungan maka anda wajib mempelajari
konsep taman yang akan direalisasikan terutamanya konsep taman minimalis

8. pelajari cara membuat taman

setelah ada memahami mengenai konsep atau apapun yang bersangkutan didalam
pembuatan taman anda perlu belajar membuat taman sendiri.

mudah atau sulitnya membuat taman minimalis tergantung dari pemahaman anda
sebagai insan ! apakah anda antusias untuk belajar atau anda malas untuk belajar.

Contoh desain taman minimalis


Sekarang ini rumah minimalis sangat digemari kebanyakan orang. Desain yang
simpel namun tetep elegan menjadi daya tarik tersendiri, apalagi untuk pasangan
yang baru memulai berumah tangga. Nah, biasanya di rumah yang simpel
tersebut kita akan sedikit bingung mengatur setiap ruangan. Dan biasanya untuk
membuat taman sendiri tidak terpikirkan sama sekali. Padahal taman
mempunyai segudang manfaat loh, salah satunya memberikan efek psikologis
pada penghuni rumah agar tetep merasa adem dan bahagia.

Daripada kalian bingung mau mengatur taman yang seperti apa, berikut ada
beberapa desain taman yang bisa kalian jadikan referensi:
1. Taman dengan kolam

taman minimalis via http://www.rumahminimalis.click

Jika kalian tidak memiliki halaman yang cukup luas, kalian bisa membuat taman
di dalam rumah. Tak perlu membuatnya terlalu besar, cukup disesuaikan dengan
lahan yang ada saja. Kamu bisa membuat taman kecil di dalam rumah kok. Jadi
suasana di dalam rumahmu tidak penuh dengan isian barang-barangmu saja.
Selain itu kalian juga bisa menambahkan aksen kolam di sekitar taman dengan
dilengkapi berbagai koleksi ikan hias.
2. Taman labirin

desain taman minimalis via https://4.bp.blogspot.com

Nah untuk konsep yang ini, kalian bisa membuatnya di halaman depan
rumahmu. Pengaturan taman yang menyerupai labirin akan membuat taman
terlihat unik dan rapi. Belum banyak juga kok yang menerapkan konsep ini.
Kalian juga bisa menambahkan meja kursi kecil di dekat taman untuk mengobrol
santai dengan keluargamu atau tamu yand datang ke rumahmu.
3. Dilengkapi dengan air mancur, pemecah keheningan

Taman gaya jepang via http://kreasirumah.net

Biasanya taman-taman yang sudah ada hanya penuh dengan tanaman dan
bunga yang rimbun saja. Sebagai alternatif kalian bisa menambahkan air mancur
kecil di sekitar taman tersebut. Dengan adanya air mancur ini juga bisa untuk
menghidupkan suasana. Suara gemericik air yang ditimbulkan akan terdengar
alami untuk memecah kesepian dan keheningan yang ada di rumah kalian. Jadi
suasana rumah kalian tidak akan terlalu sepi-sepi banget.
4. Taman dengan gazebo

taman dengan gazebo via http://dsh.design4k.info

Bukan tanpa alasan taman di belakang rumah paling diminati oleh banyak orang.
Bagi mereka yang pekerjaannya selalu dipenuhi dengan tekanan, taman
belakang rumah bisa dijadikan tempat untuk bersantai dan istirahat sejenak
tanpa ada gangguan kebisingan kendaraan bermotor yang lewat di rumah kalian.

Kalian juga bisa menambahkan gazebo sebagai pelengkap tempat istirahatmu,


supaya lebih nyaman. Dan gazebo ini sendiri bisa kalian jadikan untuk
berkumpul dengan keluargamu untuk menikmati quality time.
5. Taman dengan batu korel

Taman Batu Koral via http://feednewsid.blogspot.com

Bagi kalian yang tak mau terlalu rimbun dengan tanaman hijau. Kalian juga bisa
mendesain taman dengan memperbanyak batu-batu alam. Seperti batu koral
misalnya. Karena selain untuk mempercantik tamanmu, batu koral sendiri
memiliki fungsi tersendiri yaitu untuk peresapan.

Nah itu tadi beberapa ide yang dapat kalian aplikasikan di rumah masing-
masing. Kan kalau rumah hijau dan rindang, kehidupan dan penghuninya juga
ikut adem ayem.

Tapak
"Apa Itu Pengertian Tapak dan Perencanaan Tapak?"

Tapak merupakan sebidang lahan atau sepetak tanah dengan batas-batas yang jelas, dengan
kondisi permukaan serta ciri-ciri istimewa yang dimiliki oleh lahan tersebut. sebuah tapak tidak
pernah tidak berdaya tetapi merupakan sekumpulan jaringan yang sangat aktif yang terus
berkembng yang jalin-menjalin alam perhubungan-perhubungan yang rumit. Sedangkan
perencanaan tapak adalah pengolahan fisik tapak untuk meletakkan seluruh kebutuhan rancangan
di dalam tapak. Perencanaan tapak dilakukan dengan memperhatikan kondisi tapak dan dampak
yang muncul akibat perubahan fisik diatasnya.

Dari pengertian diatas, dapat disimpulkan bahwa semua yang berkaitan dengan tapak sangat
penting. selain hanya mengetahui pengertian dari tapak maka perlu juga kita ketahui tujuan dari
perencanaan tapak.Dalam konteks penataan ruang, orientasi perencanaan tapak dispekulasikan
kedalam penyusunan rencana yang bersifat detail. Dalam hal ini dinamakan sebaga analisis
tapak. Analisis tapak dalah mengaitkan semua data yang terkumpul sehingga mengetahui
kendala dan masalah yang ada pada tapak.

Sebenarnya melihat konseptualitas dari erencanaan tapak yang lebih berfokus kepada objek
bangunan yang akan menempati tapak diketahui lebih mengarah ke ilmu arsitektur. Namun
mengapa dalam ilmu Planologi juga dituntut kepahaman tentang perencanaan tapak? Adakah
perbedaan dari kedua disiplin ilmu ini dalam melihat ruang lingkup konsep perencanaan tapak.

"Perencanaan Tapak Dalam Perspektif Ilmu Arsitektur"

Tapak dalam peerspektif Ilmu Arsitetur adalah alahan atau tempat dimana bangunan yang
direncanakan akan didirikan. Perencanaan tapak dimaksudkan untuk meletakkan bangunan atau
kelompok bangunan pada tapak yang ditentukan dengan tepat, maka perlu dilakukan analisis
terhadap kondisi rona awal tapak dalam kelebihan dan kekurangannya. Perencanaan tapak dalam
ilmu Arsitektur lebih diprioritaskan kedalam keindahan, keserasian dan keestetikaan objek
bangunan yang akan menempati jarak.

Untukmendapatkan hasil yng diinginkan dalam proses pengerjaan tapak dilakukan sebuah proses
yang dinamakan analisis tapak. Titik fokus perencanaan tapak dalam ilmu arsitektur antara lain
lebih berproporsi pada lokasi objek bangunan yang akan menempati tapak, sirkulasi dan
pencapaian, zoning, KDB (Koefisien Dasar Bangunan), KLB (Koefisien Lantai Bangunan), GSB
(Garis Sempadan Bangunan) dan GSP (Garis Sempadan Pagar).

1. Lokasi Sekitar Objek Bangunan Yang Menempati Jarak, Lokasi merupakan hal
paling utama diidentifikasi oleh arsitek sebelum melakukan pengkoderasian bangunan.
Lokasi memegang peranan penting dalam terpenuhinya beberapa syarat pembuatan
bangunan hunian yang memuaskan dan nyaman
2. Sirkulasi dan Pencapaian, Sirkulasi yang dimaksud adalah kemudahan orang-
orang di dalamnya mengakses baik bagi pejalan kaki atau kendaraan.
3. Orientasi Arah Angin, mencakup Ventilasi udara baik dengan pengudaraan alami
ataupun buatan.
4. Orientasi Matahari, mempengaruhi suhu dalam bangunan.
5. Tautan Lingkungan, lingkungan sekeliling tapak juga berpengaruh pada
perletakan bangunan.
6. Kontur, kontur menantang arsitek untuk membuat bangunan yang menyesuaikan
dengan kondisi tanah. Perbaikan kontur dan tanah harus dilakukan sesedikit mungkin.
Perataran tanah besar-besaransebaiknya dihindari.
7. KDB (Koefisien Dasar Bangunan), adalah angka yang digunakan untuk
menghitung luas lantai dasar bangunan maksimum yang didirikan diatas lahan.
8. KLB (Koefisien Lantai Bangunan), adalah angka yang digunakan untuk
menghitung luas maksimum lantai bangunan yang didirikan pada lahan.
9. GSB (Garis Sempadan Jalan), adalah batas dinding terluar bangunan yang
didirikan.
10. Kenampakan Bangunan.
11. Kebisingan.
12. Bangunan (Material, Bentuk dan Pola Massa).

"Perencanaan Tapak Dalam Perspektif Ilmu Planologi"

Dalam perspektif ilmu Planologi atau yang biasa yang disebut dengan Ilmu Perencanaan
Wilayah dan Kota (PWK), konsep dan interpretasinya dalam perancanaan tapak digunakan
dalam membuat hasil rencana penataan ruang yang rinci atau detail misalnya dalam pembuatan
RDTR (Rencana Detail Tata Ruang) atau rencana kawasan proyek tertentu. Dalam setiap sub
studi pada ilmu Planologi selalu berspekulasi dengan satu tujuan yakni semua hasil rencana yang
berasas pada "Kesejahteraan Masyarakat banyak" bukan pada satu pelanggan seperti asas yang
dikenal dalam ilmu arsitektur. itulah mengapa jangkauan analisis dalam proses perencanaan
selalu mencakup banyak hal seperti halnya kondisi demografi dan sosial budaya masyarakat
setempat. Kajian ruang lingkup Perencanan Tapak dalam ilmu Planologi, lebih fokus pada
beberapa aspek meliputi :
1. Aspek Fisik Dasar yang meliputi beberapa hal yaitu : Administratif, Topografi,
Geologi, Hidrologi, Klimatologi, dan Penggunaan lahan.
2. Kerawanan Bencana.
3. Analisis Lokasi dan Pola Keruangan, Pola hubungan ruang merupakan suatu
bentuk yang menampilkan bahwa hubungan manusia dan ruang tidak dapat dipisahkan,
karena manusia selalu berada didalam ruang dan melakukan aktifitas didalam ruang
sehingga dapat membentuk hubungan antar ruang berkaitan dengan kegiatan yang
dilakukan dalam ruang.
4. Peraturan Zonasi, Perancangan tapak merupakan bagan dari ruang lingkup
peraturan zonasi. Untuk mengetahui karakteristik tapak yang sebenarnya dapat dilihat
dalam zonasi tapak.
5. Penggunaan Lahan, informasi tentang penggunaan lahan sangat dibutuhkan
dalam proses perencanaan tapak. Penggunaan lahan di wilayah/kawasan perencanaan
perlu diketahui secara teperinci, terutama untuk mengetahui rasio tutupan lahan, data
penggunaan lahan juga perlukan untuk mengetahui pengelompokan peruntukan lahan
termasuk aglomerasi fasilitas yang akan membentuk pusat kota serta bangunan-bangunan
yang memerlukan persyaratan kemampuan lahan tinggi.
6. Peraturan Pemerintah, berkaitan dengan perundangan-undagan maka semua hasil
dari perencanaan tapak tidak boleh bertentangan dengan peraturan-peraturan terkait untuk
mewujudkan hasil rencana yang sustainable (berkelanjutan).
7. Kondisi Sosial Budaya, analisis aspek sosial budaya ini terdiri dari berasal macam
indikator sosial budaya yang dipilih sehingga dapat memberikan gambaran baik secara
langsung atau tidak langsung mengenal kondisi sosial budaya masyarakat di wilayah atau
kawasan.
8. Kondisi Ekonomi, dalam spesifikasi ilmu planologi biasanya indikator ekonomi
dilakukan dengan bahan analisis LQ atau shift share untuk mengetahui sektor unggulan.
9. Kependudukan, salah satu pertimbangan dalam melakukan perencanaan tapak
adalah kondisi sumber daya manusia dalam cakupan aspek kependudukan.
10. Ketersediaan dan Kelayakan Infrastruktur. dalam disiplin ilmu Planologi
biasanya dalam menyediakan infrastruktur dengan asumsi jumlah penduduk yang
menempati satuan wilayah administratif dengan menggunakan Standar Pelayanan
Minimum.

Persiapan lahan
1. Penggunaan komponen

maksud dari penggunaan komponen disini adalah gunakan jenis tanaman hias yang bisa
dipangkas agar nantinya ketinggian tanaman bisa diatur fungsinya agar halaman bisa lebih
terlihat leluasa

2. pola penanaman

selain menggunakan komponen pangkasan pada pola penanamannyapun harus bergaya tegak
lurus, maksudnya adalah menghindari penanaman yang berlekuk secara lebih

3. hindari pohon yang terlalu rindang

karena taman yang akan dibuat berlokasi pada area yang minim maka usahakan gunakan pohon
yang tidak terlalu rindang. Rekomendasinya:

 pohon tabebuia
 pohon ketapang
 pohon palm ekor tupai
 pohon pucuk merah

4. jangan gunakan komponen tropis

ingat konsep awal yang akan direalisasikan ? (konsep taman minimalis) maka usahakan
minimalisir menggunakan komponen tropis.
5. sediakan desain

Sebagai patokan anda bisa menggunakan desain-desain taman yang telah tersebar diinternet.
fungsinya agar ada acuan. Hal ini sangat penting untuk diperhatikan sebab bila tidak ada acuan
maka akan berdampak terhadap pembengkakan anggaran parahnya lagi taman yang akan dibuat
tidak sesuai dengan ekspetasi anda

6. gunakan jasa

ini adalah hal yang paling rasional. Bila anda masih bingung membuat taman minimalis silahkan
gunakan jasa yang berkaitan, dan usahakan minta dibuatkan desain terlebih dahulu, namun bila
anda ingin menggunakan jasa taman maka jangan asal memilih jasa taman

7. jadilah orang yang senang belajar

kalau memang anggaran anda tidak memadai maka giat-giatlah belajar membuat taman sendiri,
mulai dari mempersiapkan pengetahuan untuk membuat taman dan komponen yang akan
digunakan, karena proses persiapan membangun taman hampir sama dengan membangun rumah.
BAB 3

Cara Pembuatan Taman Minimalis

Anda mungkin juga menyukai