Anda di halaman 1dari 3

SOP Pemeliharaan Fuse Cut Out (FCO)

plnrayonbinjaikota

2 years ago
Advertisements

1. TUJUAN

Instruksi Kerja ini dibuat sebagai petunjuk pemeliharaan Fuse Cut Out (FCO)

2. RUANG LINGKUP

Instruksi Kerja ini aktivitas meliputi pemeliharaan Fuse Cut Out (FCO) PT
PLN (Persero) Area Binjai.

3. PERALATAN KERJA
o Kunci gardu
o Radio komunikasi
o Pakaian kerja
o Stick 20 kV 11 Meter
o Sarung tangan kain/semi kulit
o Meger 5000 V
o kantong alat kerja
o Tool set
o Tester tegangan
o Grounding local
o Tangga
o AVO meter

4. PERALATAN K3 :
o Helm Pengaman.
o Safety shoes.
o Sarung Tangan karet.
o Body harness
5. MATERIAL KERJA

 Fuse link 1 (satu) set


 Cairan kimia pembersih
 Kain lap / majun

6. PERSYARATAN K3

Pekerjaan pelepasan tegangan, harus menggunakan sarung tangan dan safety


shoes 20 KV.

Pada saat bekerja menggunakan helm pengaman.

Pada saat bekerja diketinggian menggunakan Body harness.

7. REFERENSI

Pemeliharaan Instalasi Gardu Distribusi2-CSU-TH-01

8. DEFENISI

9. LANGKAH KERJA
o Pengawas Pekerjaan :
 Mengecek SPK.
 Mengecek Surat Tugas.
 Membuat Surat Pemberitahuan Pemadaman ke pelanggan jika
diperlukan.
 Mengambil material ke Gudang PLN sesuai TUG 9 (bila pekerjaan
menggunakan rekanan mengambil material bersama rekanan ke
Gudang PLN).
 Untuk pekerjaan yang membutuhkan pemadaman (pembebasan
tegangan) pengawas berkoordinasi dengan Petugas Pengatur Dinas
Gangguan (PPG).
 Bila pembebasan tegangan sudah dilaksanakan maka dilakukan
grounding.

 Pemeliharaan FCO :
o Setelah sampai di lokasi gardu, maka segera lakukan persiapan dan
memakai peralatan K3, serta yakinkan bahwa peralatan kerja serta
peralatan bantu siap digunakan
o Selanjutnya laporkan pada Piket Pengatur Cabang bahwa regu pelayanan
gangguan distribusi telah sampai di lokasi gardu yang dituju dan siap
untuk pelaksanaan Penggantian Fuse Cut Out pada SUTM pada gardu
………………penyulang …………………
o Setelah gardu dibuka kemudian lakukan pelepasan beban sisi TR.
o Bersihkan sackle stock 20 kV dengan kain silicon / kain lap / majun &
sesuai prosedur K3
o Lepaskan Fuse Holder dari kedudukannya menggunakan sackle stock 20
kV dan lakukan pemeriksaan Fuse Holder
o Lakukan penggantian Fuse Link sesuai rating standar Operasi disertai
dengan pemasangan secara sempurna
o Laporkan kepada piket pengatur distribusi bahwa Fuse Holder akan
dimasukkan
o Ukur tegangan di PHB-TR dengan AVO Meter
o Masukkan kembali beban pada sisi TR
o Kunci kembali gardu tersebut dengan baik
o Laporkan kepada piket pengatur Cabang bahwa pekerjaan sudah selesai
dan kondisi aman
o Sebelum meninggalkan gardu, petugas agar memastikan bahwa tidak ada
peralatan yang tertinggal dilokasi termasuk peralatan K3
o Petugas-Petugas pelaksana lapangan kembali menuju kantor untuk
membuat laporan pelaksanaan pekerjaan, kecuali saat perjalanan
mendapat tugas ke gardu berikutnya, maka siklus pekerjaan ini akan
berlangsung sama

Anda mungkin juga menyukai