Anda di halaman 1dari 7

PORSENI

SMK BHAKTI KENCANA


BANJAR
2014
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, kami telah selesai menyusun

proposal untuk program kegiantan porseni di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)

Bhakti Kencana Banjar, Bidang Studi Keahlian Kesehatan, Program Studi

Keahlian Kefarmasian, Kompetensi Keahlian Farmasi.

Dalam penyusunan proposal ini mungkin banyak sekali kekurangannya,

oleh karena itu bila ada kritik dan saran yang konstruktif sangat diharapkan dalam

penyusunan proposal ini, penulis menyadari masih jauh dari kesempurnaan hal ini

karena keterbatasan Ilmu dan Pengetahuan yang penulis miliki. Oleh karena itu

tidak menutup kemungkinan adanya perbaikan.

Akhir kata penulis mengucapkan Puji dan Syukur kehadirat Allah SWT

yang telah melimpahkan rahmat serta hidayah – Nya sehingga proposal ini dapat

selesai sesuai yang diharapkan.

Banjar, 14 Juni 2014

Penulis
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pembangunan pendidikan merupakan bagian yang integral dari

pembangunan nasional yang diarahkan menuju ke peningkatan kualitas manusia

Indonesia seutuhnya. Sebagai bagian dari Pendidikan Nasional, upaya pendidikan

jasmani perlu dilaksanakan dengan terencana, teratur dan berkesinambungan.

Kesadaran dan minat peserta didik terhadap olahraga semakin besar.

Olahraga dikalangan pelajar telah tumbuh dan berkembang dalam berbagai bentuk

pelaksanaannya, pengorganisasiannya dan tujuan yang hendak dicapai yang

berbeda pula sesuai dengan ruang lingkup yang melaksanakannya. Dalam

kaitannya dengan pendidikan, olahraga sebagai salah satu media pendidikan yang

sifatnya sangat positif karena dapat membangkitkan sikap dan perilaku yang

positif untuk peserta didik. Olahraga sebagai media pendidikan memberikan

arahan yang positif bagi perkembangan dan pertumbuhan jasmani, mental, sosial

dan emosional secara serasi selaras dan seimbang bagi penggunanya jasmani dan

rohani.

Pelaksanaan pendidikan jasmani dan olah raga merupakan sebuah

investasi jangka panjang dalam upaya pembinaan mutu sumber daya manusia

Indonesia. Hasil yang diharapkan itu akan dicapai setelah masa yang cukup lama.

Karena itu, upaya pembinaan peserta didik melalui pendidikan jasmani dan

olahraga membutuhkan metode dan kurikulum sebagai infrastrukturnya, sarana


dan prasarana sebagai pendukungnya serta kesadaran dan kesabaran dari

komponen pendidikan dalam pelaksanaannya.

Peningkatan PORSENI adalah supaya siswa dapat bisa lagi meningkatkan

kreativitas didalam olahraga dan seni.

Dengan mengacu kepada kebutuhan untuk PORSENI, kami atas nama

Pengurus OSIS SMK BHAKTI KENCANA BANJAR yang saat ini sedang

menata kegiatan PORSENI di sekolah untuk mengisi waktu luang diakhir

Semester genap.

Sebagai mengisi waktu luang diakhir Semester genap tersebut perlu

diadakan kegiatan yang optimal dan kontinue dalam upaya untuk menumbuhkan

motivasi dan kecintaan terhadap olah raga dan seni.

Terbenturnya pengadaan sarana yang diperlukan membuat program ini tidak

berjalan dengan optimal dikarenakan terbatasnya biaya yang tersedia. Untuk

itulah Pengurus OSIS SMK BHAKTI KENCANA BANJAR mencoba membuat

ajuan dalam bentuk proposal dengan harapan dapat terealisasi agar kegiatan

PORSENI berjalan dengan lancar.

B. Maksud dan Tujuan

 Pengadaan dan penambahan biaya untuk kegiatan PORSENI di sekolah.

C. Sasaran

 Memotivasi supaya siswa dapat lebih meningkatkan kreativitas.

 Membentuk kepribadian serta keterampilan individual.

 Mengembangkan diri dari siswa yang hobby olahraga itu sendiri.


BAB II

RENCANA ANGGARAN BIAYA

A. Rencana Anggaran Biaya Porseni

Persiapan
- Atk : Rp. 90.000

Pelaksanaan
Konsumsi
- Aqua gelas 2 dus : Rp. 60.000
- Snack : Rp 300.000
- P3K : Rp 50.000
- Hadiah dan Door Price : Rp 500.000

Lain-lain : Rp 100.000

Jumlah Rp 1.100.000

B. Kordinator Kegiatan

 Jalan Santai
 Imas Komalasari SH

 Voli
 Fahrul Falah Atif, S.Farm

C. Jadwal Kegiatan

1) Jalan Santai : Senin, 16 Juni 2014

08.00 – selesai

2) Voli : Selasa, 17 Juni 2014

08.00 – selesai
BAB III
PENUTUP

Berdasarkan dilaksanakan PORSENI agar siswa dapat mengukur

kemampuan diri dibidang olahraga tersebut. Kami mengharapkan pengertian dari

bapak untuk pelaksanaan PORSENI seperti yang di jelaskan diatas tadi, agar

kami dapat melaksanakan acara tersebut dengan baik.

Atas perhatian dan kerjasama yang baik, kami ucapkan terima kasih.

Banjar, Juni 2014


PROPOSAL PORSENI

LEMBAR PENGESAHAN

Mengetahui Banjar, Juni 2014


Wakasek Ur. Kesiswaan Ketua Osis

Imas Komalasari, S.H. Ridwan Syah Putra


NIP. -

Mengetahui
Kepala SMK Bhakti Kencana Banjar

Gien Munawar S, S.IP.


NIP. -

Anda mungkin juga menyukai