Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL KEGIATAN LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN (LDK)

ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS) TAHUN 2019


SMP NEGERI 3 PANJI

A. Latar Belakang
Generasi muda, khususnya para siswa adalah penerus cita-cita perjuangan bangsa dan
sumber insan bagi pembangunan nasional. Untuk itu perlu ditingkatkan upaya pembinaan dan
pengembangan generasi muda secara terus menerus dalam kerangka pendidikan nasional.
Pengembangan wadah pembinaan generasi muda serta Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS),
perlu ditingkatkan secara terarah dan teratur melalui kebijaksanaan nasional secara
menyeluruh dan terpadu.
Berpijak pada hal tersebut, pembinaan dan pembentukan watak generasi muda dan
Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) perlu dilaksanakan secara terpadu khususnya pada SMP
Negeri 3 Panji. Hal ini dimaksudkan agar pengurus OSIS SMP Negeri 3 Panji Khususnya
mempunyai bekal yang cukup untuk memikul beban sebagai pioner dan tauladan bagi anggota
siswa yang lain. Disamping itu pengurus OSIS mempunyai pengetahuan yang cukup untuk
pelaksanaan tugas dan tanggung jawab kesiswaan di sekolah, yang diantaranya adalah
tanggung jawab moral.
Untuk mencapai tujuan yang dimaksud, maka perlu diadakan suatu kegiatan
pendidikan, pelatihan dan pembentukan karakter bagi pengurus OSIS. Pendidikan dan
pelatihan yang dimaksud adalah Latihan Dasar Kepimpinan Organisasi Siswa Intra Sekolah (LDK
OSIS) bagi Pengurus OSIS SMP Negeri 3 Panji Masa Bhakti 2019/2020. LDK OSIS Masa Bhakti
2019/2020 ini merupakan salah satu sarana pembinaan, pendidikan dan pembentukan
karakter bagi siswa SMP Negeri 3 Panji, disamping sarana lain di sekolah.

B. Nama dan Bentuk


1. Nama Kegiatan : LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH
TAHUN 2019 (LDK OSIS 2019)
2. Bentuk Kegiatan : Pendidikan dan Pelatihan

C. Dasar Kegiatan
1. Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945
2. Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
3. Program Kerja Sekolah yang dijabarkan dalam program kerja OSIS SMP Negeri 3 Panji tahun
pelajaran 2019/2020

4. Hasil keputusan rapat bersama pengurus OSIS periode 2019/2020 pada tanggal 11
November 2019

D. Tujuan Kegiatan
Tujuan yang akan dicapai dengan adanya kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan ini adalah:
1. Meningkatkan rasa keimanan dan ketaqwaan pengurus OSIS SMP Negeri 3 Panji;
2. Meningkatkan rasa kemandirian saat menghadapi dan menyelesaikan masalah yang
berhubungan dengan kegiatan kesiswaan pada SMP Negeri 3 Panji;
3. Memberikan bekal pengetahuan kepemimpinan bagi pengurus OSIS dalam menjalankan
tugas sebagai pioner dan tauladan bagi siswa yang lain;
4. Memupuk rasa memiliki (andarbeni) pengurus OSIS terhadap almamaternya yaitu SMP
Negeri 3 Panji.
5. Sebagai kegiatan kreatif dan rekreatif bagi pengurus OSIS periode 2019/2020;
6. Sebagai kegiatan untuk pembentukan pengurus OSIS yang tanggap, tangguh dan trengginas
serta memiliki keimanan dan ketaqwaan yang tinggi

E. Pelaksanaan Kegiatan
Pelaksanaan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) bagi pengurus OSIS terbagi dalam
dua tahap pelaksanaan yaitu :
1. Tahap pertama
Tahap pertama dari kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) OSIS adalah Pelantikan
Pengurus OSIS Periode 2019/2020 SMP Negeri 3 Panji. Kegiatan ini dilaksanakan pada :
a. Hari : Senin
b. Tanggal : 22 Oktober 2019
c. Jam : 07.00 WIB
d. Tempat : SMP Negeri 3 Panji
2. Tahap kedua
Tahap kedua kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) bagi pengurus OSIS Periode
2019/2020 SMP Negeri 3 Panji dilaksanakan dengan ketentuan sebagai berikut:
a. Tempat Kegiatan : Pantai Banongan Asembagus - Situbondo
b. Hari/Tanggal : Sabtu, 14 Desember 2019
c. Waktu : 06.00 – 13.30 WIB
d. Acara Kegiatan : Susunan Acara Kegiatan terlampir

F. Panitia Kegiatan
Panitia kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) OSIS periode 2019/2020 SMP Negeri 3
sebagaimana terlampir

G. Materi Kegiatan
Materi yang akan diberikan pada kegiatan Latihan Dasar Kepimpinan (LDK) OSIS periode
2019/2020 SMP Negeri 3 Panji meliputi :
1. Pengetahuan Peraturan Baris Berbaris (PBB)
2. Keorganisasian
3. Kepemimpinan dan karakter
4. Pencegahan kenakalan remaja dan narkotika
5. Pembekalan mental keimanan dan ketaqwaan
6. Out Bound
7. Tata upacara pelantikan

H. Rincian Biaya dan Sumber Dana Kegiatan


Sumber dana kegiatan Latihan Dasar Kepimpinan (LDK) OSIS periode 2019/2020 SMP Negeri 3
Panji diambilkan dari :
1. Bantuan dana dari sekolah
Lebih lengkap rincian biaya dan sumber dana kegiatan terlampir.

I. Lain-Lain
Hal-hal lain yang belum tercantum dalam proposal ini akan ditentukan kemudian
Besar harapan kami agar proposal ini dapat diterima dan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.

Situbondo, 2 Desember 2019


Ur. Kesiswaan
SMP Negeri 3 Panji Pembina OSIS

DUROTUN NASIKAH, S.Pd. ABDUL ROFIK, S.Pd


NIP. 19780731 200604 2 025 NIP. 19681001 199203 1 009

Mengetahui/Menyetujui
SMP Negeri 3 Panji

Drs. AGUS SUPRIYADI, M.Psi.


NIP. 196405281996021001
SUSUNAN PANITIA
LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN (LDK) OSIS
SMP NEGERI 3 PANJI
MASA BHAKTI 2018-2019

A. Penanggung jawab : Drs. AGUS SUPRIYADI, M.Psi.


B. Ketua : DUROTUN NASIKAH, S.Pd
C. Sekretaris : ABDUL ROFIK, S.Pd
D. Bendahara : TRIWATI, S.Pd
E. Pembina pendamping : HOSNIYATI, S.Pd
ABDUL BASIT, S.Pd
RAHMAT KARTONO

F. Seksi :
Seksi kegiatan : SAMPURNO, S.Pd, Gr
DUROTUN NASIKAH, S.Pd
RAHMAN SAPRI, S.Pd
Seksi perlengkapan : MUSTOFIK, S.Pd
ABDUL ROFIK, S.PD
SUKARSA
Seksi Humas : AHMAD ABU BAKAR, S.Pd
AHMADI
Seksi Keagamaan : Drs. H. AMIRUDIN
NUR SAIFUL RIJAL, S.PdI
Seksi Konsumsi : DARTI SISWO UTAMI, S.Pd
RASA ISWATI, S.Pd
RUSNAWATI, S.Pd
EVIN NUR HAYATI, S.Pd
HENI SUMIATI, S.Pd
SRI SIYEM ASTUTIK
Seksi kesehatan : H. RASUKI, S.Pd
SUNDARI, S.Pd
Seksi dokumentasi : JONI WARSITO, S.Pd
SAMPURNO, S.Pd, GR
Seksi keamanan : SURIP
JONTORO

ANGGARAN DANA LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN (LDK) OSIS


MASA BHAKTI 2019/2020

A. Sumber dana
 Dana BOS

B. Pengeluaran

No Uraian Volume Satuan Jumlah


1. ATK Rp 50.000,-
2. Banner Rp 75.000,-
3. Konsumsi panitia 20 15.000 Rp 300.000,-
Konsumsi peserta 27 10.000 Rp 270.000,-
Air 5 15.000 Rp 75.000,-
4. Transport panitia
a. Penanggung jawab Rp 100.000,-
b. Ketua panitia Rp 75.000,-
c. Sekretaris Rp 65.000,-
d. Bendahara Rp 65.000,-
e. Pemateri 4 50.000 Rp 200.000,-
5. Sewa mobil 2 300.000 Rp. 600.000,-
6. Perlengkapan Outbond Rp. 100.000,-
7. Tiket Masuk 47 5000 Rp. 235.000,-
8. P3K Rp. 50.000,-
9. Lain-lain Rp. 100.000,-
Jumlah Rp 2.360.000,-
Lampiran :

JADWAL KEGIATAN LATIHAN DASAR KEGIATAN (LDK) OSIS


SMP NEGERI 3 PANJI
MASA BHAKTI 2018-2019

NO. HARI/TANGGAL JAM JENIS KEGIATAN KETERANGAN

05.00 – 06.00 Berkumpul disekolah


Panitia
06.00 – 07.00 Perjalanan
07.00 – 07.30 Pengarahan Kepala Sekolah Panitia, KS
07.30 – 08.10 Latihan PBB Rahmat Kartono
08.10 – 08.50 Kepemimpinan dan Karakter Hosniyati, S.Pd
SABTU,
08.50 – 09.30 Keoorganisasian Abdul Basit, S.Pd
1. 14 Desember
Pencegahan Kenakalan
2019 09.30 – 10.00 Sampurno, S.Pd, Gr
remaja dan Narkotika
10.00 – 10.30 Makan Panitia
10.30 – 12.00 Outbond Panitia
12.00 – 13.00 Sholat
13.00 – 13.30 Persiapan Pulang
PROPOSAL
LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN (LDK) OSIS

SMP NEGERI 3 PANJI


MASA BHAKTI 2019/2020

ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS)


SMP NEGERI 3 PANJI
SITUBONDO
2019

Anda mungkin juga menyukai