Anda di halaman 1dari 3

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Kepada yang terhormat, Bapak KH.

Yang kami hormati, bapak kepala desa jeru


Yang kami hormati, Para alim ulama dan seluruh jajaran syuriyyah Tanfidziyah Ranting Desa
Jeru

Yang kami hormati, ketua Nahdhatul ulama Ranting desa Jeru

Yang kami hormati, ketua Muslimat, Fatayat, Ansor, Banser ,IPNU IPPNU dan seluruh banom-
banom Ranting desa Jeru

Yang kami hormati, Ketua HIMASI Unira Malang

Yang kami hormati, Para Tamu undangan serta Jamaah majlis Desa Jeru

Tak lupa segenap adik adik yatim yang berbahagia.

Sedalam-dalam rasa syukur dan setinggi-tingginya rasa puji yang selalu kita haturkan kepada
Allah SWT, yang telah melimpahkan rahmat, hidayah serta inayahNya kepada kita, sehingga
kita dapat berkumpul dalam rangka berbagi berkah bersama anak yatim pada sore hari ini

sholawat serta salam, kita haturkan kepada junjungan kita, Nabi Agung Muhammad
SAW.semoga kita diakui sebagai umatnya dan mendapatkan syafaatnya di Yaumul Qiyamah
nanti. Amin, amin, amin yarobbal 'alamin....

Disini, saya sebagai pembawa acara akan menyampaikan susunan acara pada malam hari ini.

Acara yang pertama adalah pembukaan.

Acara yang kedua yakni sambutan-sambutan

Acara yang ketiga yakni santunan (dikomandi mc untuk dipanggil namanya urut sesuai
presensi / data)

Acara yang keempat yakni ngaji dan atau doa menjelang berbuka

Acara yang terahir yakni penutup dan buka bersama.


Sebelum acara kami lanjutkan Marilah kita buka acara pada malam hari ini dengan bacaan
surotul fatihah.

al faatihah..........

Amin. Semoga dengan bacaan surotul fatihah tadi, dapat memperlancar acara pada malam hari
ini.

Melanjutkan acara selanjutnya yakni Sambutan-Sambutan

Sambutan yang pertama akan disampaikan oleh Ketua pelaksana

kepada Rekan ahmad yulianto dipersilahkan.

Terima kasih kami sampaikan

Sambutan yang kedua oleh Kepada


Dipersilahkam

Terima kasih kami sampaikan

Sambutan ketiga oleh Kepala Desa Jeru

Kepada Bapak Edin Krisbintoro kami persilahkan

Memasuki acara yang ditunggu" yakni santunan anak yatim piatu. Kepada adik adik
yatim/piatu yang disebut namanya harap naik keatas panggung.

Acara yang keempat yakni ngaji dan atau doa menjelang berbuka yang akan di pimpin
oleh…………………………………

Kepada kami persilahkan


Acara yang terahir yakni penutup dan buka bersama

Usai sudah acara pada sore hari ini

semoga acara hari ini dapat membawa keberkahan dihari esok yang akan datang.

Saya sebagai pembawa acara serta mewakili panitia yang bertugas memohon maaf apabila ada
kekurangan dan kekhilafan yang kami lakukan sengaja maupun tidak sengaja.
Kami Akhiri Ikhdinasyirotolmustaqim Tsummasalamualaikum warohmatullohi wabarokatu.

Anda mungkin juga menyukai